Jadi Inspektur HUT Bhayangkara ke-73, Jokowi Sanjung Kinerja Polri

Andika PratamaAndika Pratama - Rabu, 10 Juli 2019
Jadi Inspektur HUT Bhayangkara ke-73, Jokowi Sanjung Kinerja Polri

Upacara HUT Bhayangkara ke-73 di Silang Monas, Jakarta Pusat, Rabu (10/7). Foto: MP/Kanu

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Presiden Jokowi menjadi inspektur upacara HUT Bhayangkara ke-73 di Silang Monas, Jakarta Pusat, Rabu (10/7). Selain Jokowi, hadir pula Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Mantan wapres Try Sutrisno, Hamzah Haz, menteri Kabinet Indonesia Kerja, pimpinan lembaga tinggi negara seperti Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, serta sejumlah purnawirawan juga ikut hadir.

Upacara HUT Bhayangkara ke-73 di Silang Monas, Jakarta Pusat, Rabu (10/7). Foto: MP/Kanu

Kepala Negara menyempatkan untuk mengecek 5 ribu personel Polri yang ikut apel HUT Bhayangkara. Dalam sambutannya, Jokowi menyanjung kinerja Polri dalam menjaga ketertiban negara.

"Polri terus berkontribusi bangi bangsa ini. Saya berikan penghargaan setingginya dalam kinerja Polri dalam memelihara kamtibmas kepada masyarakat," kata Jokowi di Lapangan Silang Monas, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (10/7).

BACA JUGA: HUT Bhayangkara, Polres Tanjungpinang Beri SKCK Gratis Bagi Warga yang Lahir 1 Juli

Jokowi mengatakan dalam dua tahun belakangan Indonesia disibukkan dengan agenda-agenda yang sangat padat. Seperti Asian Games, Asian Paragames hingga Pemilu 2019.

"Semua berjalan aman dan sukses. Ini kerja keras Polri yang bersinergi dengan TNI," puji Jokowi seraya disambut tepuk tangan.

Jokowi menambahkan kondisi kamtibmas kondusif dialami masyarakat.

"Suasana Idul Fitri dan Natal dapat dinikmati masyarakat. Saya ucapkan terima kasih. Kita tak boleh puas diri," jelas Jokowi yang mengenakan jas hitam dan peci ini.

Ia menilai, kejahatan konvensional yang meresahkan dialami masyarakat.

"Teroris dan kejahatan siber tak boleh terjadi. Kejahatan mass anarkis dan ilegal logging dang fishing harus ditindak," ungkap Jokowi.

Jokowi juga memuji kinerja manajerial Polri yang dianggap sangat baik.

"Saya apresiasi opini wajar tanpa pengecualian dari BPK. Saya hargai tingkat kepercayaan publik yang meningkat termasuk zona integrtias yang sangat baik," terang Jokowi.

Ia mengungkapkan, teroris dan radikalisme jadi ancaman serius. Ancaman siber seperti hoaks dan berita ujaran kebencian tetap menjadi ancaman.

"Ini perlu menjadi penanganan oleh polri. Termasuk tindak pidana korupsi ilegal fishing dan logging harus ditindak. Semua harus membutuhkan sinergitas," terang Jokowi.

Upacara HUT Bhayangkara ke-73 di Silang Monas, Jakarta Pusat, Rabu (10/7). Foto: MP/Kanu

Jokowi pun berpesan kepada Polri untuk meningkatkan kualitas SDM, lakukan pendekatan yang preveentif humanis, moderen dalam pelayanan publik dengam humanis.

BACA JUGA: HUT Bhayangkara Ke-73, Satpas Polres Metro Tangerang Gratiskan Pembuatan SIM

"Termasuk perkuat koordinasi dengan TNI dan pemerintah daerah dalam memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat," jelas Jokowi.

Sementara itu, Karopenmas Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo mengatakan acara ini terdiri dari parade drumb band, terjun payung hingga rampak gendang. (Knu)

#HUT Bhayangkara
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Indonesia
Driver Ojol Ramai-Ramai Datangi Polresta Surakarta, Ikut Servis Motor Gratis dalam Rangka HUT Ke-70 Lalu Lintas Bhayangkara
HUT ke-70 Lalu Lintas Bhayangkara ini bukan hanya seremoni, melainkan ajang refleksi untuk memastikan kebijakan yang dijalankan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Dwi Astarini - Rabu, 24 September 2025
Driver Ojol Ramai-Ramai Datangi Polresta Surakarta, Ikut Servis Motor Gratis dalam Rangka HUT Ke-70 Lalu Lintas Bhayangkara
Indonesia
Absen di Perayaan HUT ke-79 Polri, Ternyata Jokowi Pilih Pergi Bersama Cucu ke Luar Kota
Meski tak hadir, Jokowi tetap mengucapkan selamat Hari Bhayangkara kepada Kepolisian Negara Republik Indonesia melalui kiriman karangan bunga.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 02 Juli 2025
Absen di Perayaan HUT ke-79 Polri, Ternyata Jokowi Pilih Pergi Bersama Cucu ke Luar Kota
Indonesia
Sosok ‘Profesor’ Irjen Dadang Hartanto, Komandan Upacara HUT Ke-79 Bhayangkara yang Diminta ‘Menghadap’ Prabowo
Prabowo meminta Irjen Dadang menghadap dirinya pasca upacara selesai.
Frengky Aruan - Rabu, 02 Juli 2025
Sosok ‘Profesor’ Irjen Dadang Hartanto, Komandan Upacara HUT Ke-79 Bhayangkara yang Diminta ‘Menghadap’ Prabowo
Indonesia
Hari Bhayangkara ke-79, Polri Angkat Branding Wajah Humanis Tapi Tegas
Trunoyudo menyampaikan bahwa tema “Polri untuk Masyarakat” bukan sekadar semboyan.
Frengky Aruan - Selasa, 01 Juli 2025
Hari Bhayangkara ke-79, Polri Angkat Branding Wajah Humanis Tapi Tegas
Indonesia
SETARA Institute Anggap Polri Jauh dari ‘Sempurna’, Meski Sudah Masuki Usia 79 Tahun
Tingkat kepercayaan publik terhadap Polri hanya menyentuh angka 48,1 persen.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 01 Juli 2025
SETARA Institute Anggap Polri Jauh dari ‘Sempurna’, Meski Sudah Masuki Usia 79 Tahun
Indonesia
13.438 Preman Ditangkap Dalam Setahun, Mayoritas Pengganggu Iklim Investasi
Kapolri mengatakan Polri terus merefleksikan dedikasi sebagai denyut nadi perjuangan Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 01 Juli 2025
13.438 Preman Ditangkap Dalam Setahun, Mayoritas Pengganggu Iklim Investasi
Berita Foto
Presiden Prabowo Subianto Hadiri Puncak Peringatan HUT ke-79 Bhayangkara di Monas Jakarta
Presiden Prabowo Subianto (ketiga kiri) didampingi Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo (kedua kiri) menginspeksi pasukan dalam upacara HUT ke-79 Bhayangkara di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Selasa (1/7/2025).
Didik Setiawan - Selasa, 01 Juli 2025
Presiden Prabowo Subianto Hadiri Puncak Peringatan HUT ke-79 Bhayangkara di Monas Jakarta
Indonesia
Pesan Presiden Prabowo di Peringatan HUT ke-79 Polri: Polisi Harus Rasakan Penderitaan Rakyat
Prabowo juga meminta semua pihak, termasuk Polri, membantu mengelola kekayaan negara.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 01 Juli 2025
Pesan Presiden Prabowo di Peringatan HUT ke-79 Polri: Polisi Harus Rasakan Penderitaan Rakyat
Indonesia
Kunci Sukses Monas Tetap Bersih Selama Pesta Akbar HUT ke-79 Bhayangkara
DLH DKI Jakarta juga mengimbau masyarakat yang hadir di Monas untuk tetap menjaga ketertiban, kebersihan, dan tidak membuang sampah sembarangan
Angga Yudha Pratama - Selasa, 01 Juli 2025
Kunci Sukses Monas Tetap Bersih Selama Pesta Akbar HUT ke-79 Bhayangkara
Indonesia
Prabowo Sebut Polisi Selalu Jadi Sasaran dan Ingin Ada yang Merusak
Pidato Presiden Prabowo di HUT ke-79 Polri.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 01 Juli 2025
Prabowo Sebut Polisi Selalu Jadi Sasaran dan Ingin Ada yang Merusak
Bagikan