K-Pop

Jadi Brand Ambassador, Suga BTS akan Ikut Kegiatan NBA

Dwi AstariniDwi Astarini - Minggu, 09 April 2023
Jadi Brand Ambassador, Suga BTS akan Ikut Kegiatan NBA

Suga BTS ditunjuk sebagai Brand Ambassador NBA. (foto: Instagram_agustd)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SAMBIL memangku bola basket, Suga BTS mengungkapkan kecintaanya pada permainan basket. Ia telah bermain basket sejak belia. Dalam balutan outfit cokelat, Suga duduk di ruang berlatar belakang merah muda. Musisi dan pencipta lagu tersebut tidak membuat video biasa. Ia tengah mengumumkan pemilihan dirinya sebagai brand ambassador liga basket kenamaan dunia, National Basketball Association (NBA).

Dalam video berdurasi 29 detik itu, terungkap bahwa rapper bernama asli Min Yoongi tersebut ditunjuk duta global NBA. “Aku dengan bangga mengumumkan pemilihanku menjadi duta dari NBA,” ujarnya melalui video yang diunggah di Instagram secara kolaborasi dengan NBA dan Suga, Kamis (6/4). “Sebenarnya aku sangat terhormat karena aku juga menyukai bola basket sejak masih muda,” katanya.

BACA JUGA:

Kembali Gandeng IU, Suga BTS akan Rilis Lagu 'People Pt.2'

Seperti dilansir situs resmi NBA, ini merupakan langkah kolaborasi antara NBA dan BIGHIT Music, agensi BTS. Nantinya, Suga akan dilibatkan secara resmi dalam kegiatan NBA selama sisa musim 2022-2023. Rapper dalam grup BTS ini juga akan berpartisipasi dalam beberapa liga yang akan ditampilkan di NBA dan saluran media sosial pribadinya. Kegiatan itu termasuk menghadiri pertandingan dan acara NBA di AS dan Asia, serta berpartisipasi dalam kegiatan promosi liga.

View this post on Instagram

A post shared by NBA (@nba)

“Aku bersemangat untuk meresmikan hubunganku dengan NBA. Aku tidak sabar untuk membagikan beberapa kolaborasi menarik yang telah aku rencanakan dengan liga selama beberapa bulan mendatang,” katanya.

Selain itu, NBA juga akan mendukung dengan hadir selama tur dunia solo pertama Suga. Selaini itu, mereka juga berkolaborasi di sekitar konser di kota tertentu untuk merayakan perilisan album solo milik Suga yang akan segera rilis, D-DAY.

BACA JUGA:

Dokumenter 'SUGA: Road To D-Day' Tayang di Disney+ Hotstar

Kabar ini juga disampaikan dengan bahagia oleh Wakil Komisaris dan Chief Operating Officer NBA Mark Tatum. Ia mengaku bangga dengan kepopuleran Suga sebagai musisi dan ikon mode serta memiliki kecintaan terhadap NBA. “Kami berharap dapat bekerja sama dengan Suga untuk menghadirkan kegembiraan yang sama seperti yang dia berikan dari basis penggemar globalnya untuk mendukung upaya berkelanjutan kami dalam mengembangkan merek kami,” kata Tatum.

suga bts
Suga juga sempat menghadiri NBA Japan Games 2022 dan berfoto dengan anggota tim Golden State Warriors. (foto: Instagram_agustd)

Sebelumnya, pada September 2022, Suga diundang NBA dalam liga NBA Japan Games 2022. Ia duduk di bagian depan tepi lapangan. Ia bahkan membagikan momen tersebut di media sosialnya yang berfoto dengan legenda NBA sambil memegang kaus basket bertanda tangan dari tim Golden State Warriors.(mro)

BACA JUGA:

Akhiri Rangkaian Trilogi, Suga BTS Rilis Solo Album ‘D-DAY’

#K-Pop #BTS #Suga BTS
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Hadirkan Single 'Flutter', Hearts2Hearts Ajak Pendengar Berani Mengungkapkan Cinta
Lirik Lagu Flutter menggambarkan kisah seorang perempuan yang memberanikan diri mengambil langkah pertama untuk mendekati orang yang ia sukai.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Hadirkan Single 'Flutter', Hearts2Hearts Ajak Pendengar Berani Mengungkapkan Cinta
ShowBiz
Lirik Lagu 'Good Goodbye', Single Solo Terbaru Hwasa MAMAMOO
Hwasa tampil dengan pesona yang semakin matang dan memikat di MV Good Goodbye.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 23 Oktober 2025
Lirik Lagu 'Good Goodbye', Single Solo Terbaru Hwasa MAMAMOO
ShowBiz
Hearts2Hearts Rilis Video Musik 'FOCUS', Berikut Lirik Lengkapnya
Hearts2Hearts merilis video musik FOCUS. Lagu ini menunjukkan kombinasi vokal yang lembut dengan tarian enerjik. Berikut lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Hearts2Hearts Rilis Video Musik 'FOCUS', Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Park Bom Gugat Bos YG Entertainment Yang Hyun-suk dengan Nilai tak Masuk Akal, Agensi cuma Bisa Angkat Tangan
Mengklaim bahwa ia tidak menerima pembayaran keuntungan yang seharusnya sebesar sekitar 6,3 kuintiliun won (sekira USD 4,5 kuadriliun atau Rp 72,45 kuintiliun).
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Park Bom Gugat Bos YG Entertainment Yang Hyun-suk dengan Nilai tak Masuk Akal, Agensi cuma Bisa Angkat Tangan
ShowBiz
Jadi Bestie sama BTS, Charlie Puth Ngaku Rutin Nonton Acara K-Pop
Sudah saling kenal delapan tahun loh.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
  Jadi Bestie sama BTS, Charlie Puth Ngaku Rutin Nonton Acara K-Pop
Lifestyle
Comeback BTS & BigBang 2026, K-Pop Siap-Siap Overdosis Cuan
Tur dunia BTS tahun 2026 akan berlangsung dari Mei hingga Desember, mencakup 65 pertunjukan
Angga Yudha Pratama - Minggu, 19 Oktober 2025
Comeback BTS & BigBang 2026, K-Pop Siap-Siap Overdosis Cuan
ShowBiz
Lirik Lagu 'BURNING UP' Penuh Energi dari MEOVV
Liriknya intens dan penuh totalitas.
Dwi Astarini - Jumat, 17 Oktober 2025
Lirik Lagu 'BURNING UP' Penuh Energi dari MEOVV
ShowBiz
BABYMONSTER Tampilkan Energi Baru dalam MV 'We Go Up', Simak Lirik Lagunya
BABYMONSTER memadukan nuansa R&B yang lembut dengan sentuhan country pop yang hangat di lagu We Go Up.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 17 Oktober 2025
BABYMONSTER Tampilkan Energi Baru dalam MV 'We Go Up', Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
ITZY Tampil Penuh Energi di MV 'ROCK & ROLL', Simak Lirik Lagunya
Lagu ROCK & ROLL dari ITZY mengajak pendengar untuk menikmati setiap momen kehidupan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 14 Oktober 2025
ITZY Tampil Penuh Energi di MV 'ROCK & ROLL', Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
TWICE Rayakan Perjalanan Panjang Bermusik lewat Single 'ME+YOU', Simak Lirik hingga Makna Lagunya
Lirik lagu ME+YOU menggambarkan hubungan erat antara TWICE dan para penggemarnya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 14 Oktober 2025
TWICE Rayakan Perjalanan Panjang Bermusik lewat Single 'ME+YOU', Simak Lirik hingga Makna Lagunya
Bagikan