[HOAKS atau FAKTA]: Rumah Kadinkes Provinsi Lampung Disita KPK
Ilustrasi. (Foto: Pixabay/memyselfaneye)
MerahPutih.com - Beredar unggahan video di media sosial Facebook yang mengklaim bahwa rumah milik Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Lampung Reihana Wijayanto disita oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Disebutkan pula bahwa KPK berhasil menemukan bukti-bukti dari dugaan tindak korupsi yang dilakukan oleh Reihana Wijayanto.
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Ubah Aturan Usia Pensiun PNS Jadi 50 Tahun
FAKTA:
Faktanya, klaim yang menyatakan bahwa rumah milik Kadinkes Provinsi Lampung Reihana Wijayanto disita oleh KPK adalah keliru.
Tidak ditemukan informasi valid terkait penyitaan rumah milik Reihana Wijayanto.
Narator video hanya membacakan artikel milik merdeka.com terkait pemeriksaan kekayaan yang dilakukan KPK terhadap Reihana Wijayanto.
Sementara itu, salah satu cuplikan video yang dimuat menampilkan Presiden Joko Widodo yang menyampaikan kekecewaan masyarakat terhadap para pejabat yang memamerkan kehidupan mewah mereka.
Sampai saat ini, belum ada pemberitaan resmi terkait rumah Kadinkes Provinsi Lampung Reihana Wijayanto disita oleh KPK.
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Wali Kota Boston AS Keturunan Indonesia
KESIMPULAN:
Informasi yang beredar tersebut dipastikan hoaks.
Tak ada pernyataan resmi dari KPK yang menyatakan sudah menyita rumah milik Kadinkes Lampung. (Knu)
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Harga Pertalite Turun Rp 1.800 per Liter
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Enggak Ada Angin dan Hujan, Tiba-Tiba Zinedine Zidane Tangani Timnas Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Elon Musk Prediksi Manusia Mulai Punah Tahun 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Menko Yusril Mengamuk dan Minta Relawan Jokowi yang Bikin Gaduh Segera Ditangkap dan Dibubarkan Tanpa Ampun
[HOAKS atau FAKTA]: Purbaya Yudhi Sadewa Kena Marah Sri Mulyani Gara-Gara Banyak Penggemar
[HOAKS atau FAKTA]: Kementerian Kesehatan Kasih Kondom Gratis untuk Setiap Mahasiswa Semester 4 ke Atas
[HOAKS atau FAKTA]: DPR Panas Dingin Menkeu Purbaya Tutup Celah Korupsi BUMN
[HOAKS atau FAKTA]: Diteror Karena Aksinya Memberantas Korupsi, Rumah Menkeu Purabaya Kini Dijaga Provost TNI
[HOAKS atau FAKTA] : Prihatin, Kim Jong-un Siap Ambil alih Pimpin Indonesia untuk Bersihkan Pejabat Koruptor
[HOAKS atau FAKTA] : Karena Desakan Rakyat, Komjen Rudy Herianto Jadi Kapolri Gantikan Jenderal Listyo Sigit Prabowo
[HOAKS atau FAKTA]: Presiden Prabowo ‘Lobi’ Bos FIFA, Laga Indonesia Vs Iraq Diulang karena Wasitnya Curang