[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Kasih Bantuan Sembako Selain Uang untuk Membeli Perlengkapan Sekolah
Presiden RI, Prabowo Subianto. Foto: Dok. Setpres RI
MerahPutih.com - Presiden Prabowo Subianto dikabarkan menyiapkan bantuan pendidikan untuk masyarakat Indonesia.
Bantuan yang bakal diberikan Prabowo yakni adalah sembako dan uang untuk membeli peralatan sekolah.
Informasi ini diunggah akun Facebook “Cek Tanggal Pencairan PKH Hari ini”, yang membagikan foto Presiden Prabowo berisi narasi.
Hingga Minggu (30/11/2025) unggahan akun Facebook “Cek Tanggal Pencairan PKH Hari ini” mendapat 8.600 tanda suka dan 12.500 komentar, serta dibagikan ulang 58 kali.
Narasi
“BONUS AKHIR TAHUN INI
Punya anak sklh Balls ,,,(Hadir) dpt bantuan sembako & uang U beli peralatan sekolah”
Fakta
Dari penelusuran , Turnbackhoaks, informasi yang beredar tersebut adalah hoaks.
Baca juga:
[HOAKS atau FAKTA]: KTP Warga Aceh Disebut 'Kebal Pinjol' berkat Kebijakan Pemprov
Tidak ditemukan informasi maupun pemberitaan resmi yang mendukung klaim tentang adanya bonus akhir tahun berupa bantuan sembako atau uang untuk membeli perlengkapan sekolah.
Konteks asli foto adalah momen Prabowo melambaikan tangan usai menyampaikan keterangan pers terkait kenaikan tarif pajak pertambahan nilai.
Unggahan itu sama sekali tidak ada kaitannya dengan “bonus akhir tahun, bantuan sembako, atau uang pembelian perlengkapan sekolah”.
Kesimpulan
Tidak ada informasi atau pemberitaan kredibel yang membenarkan klaim.
Jadi, unggahan berisi klaim “ada sembako dan uang untuk beli perlengkapan sekolah dari Prabowo” itu merupakan konten palsu. (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Gara-Gara Banyak Siswa yang Keracunan, Menkeu Purbaya Minta MBG Diganti Uang Tunai
BUMN Rugi tapi Elit Minta Bonus, DPR: Ini Masalah Etika Kepemimpinan
[HOAKS atau FAKTA]: Kebijakan Makan Bergizi Gratis Ditolak Digelar saat Bulan Puasa karena Bertentangan dengan Nilai Agama
Presiden Prabowo Wanti-Wanti Narasi Pesimisme terhadap Pemerintah
Dari IKN ke Malang, Presiden Prabowo akan Resmikan SMA Taruna Nusantara
Putus Rantai Kemiskinan, Prabowo Targetkan 500 Ribu Murid Masuk Sekolah Rakyat
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Ancam Jenderal Polisi di Kementerian, Pensiun Dini atau Balik ke Barak
Prabowo Siap Resmikan Kilang Raksasa Pertamina di Balikpapan, Klaim Produksi BBM Dalam Negeri Lebih Efisien
[HOAKS atau FAKTA]: Peluk Anies, Beban Korban Bencana Alam di Aceh Tamiang Langsung Hilang
Prabowo Lontarkan Gurauan ke Kapten TNI Rizki Juniansyah Usai Dapat Bonus Rp 1 Miliar