Golkar DKI Gelar Nobar Piala Dunia 2022 Tiap Hari, Sediakan Hadiah Menarik
Gedung DPD Golkar DKI Jakarta. Foto: Net
MerahPutih.com - Golkar DKI memanjakan pencinta sepakbola di Jakarta dengan menggelar nonton bareng (nobar) Piala Dunia 2022 Qatar.
Ketua DPD Golkar DKI Jakarta, Zaki Iskandar mengatakan, event bertema "Jakarta Nonton Bola Piala Dunia 2022 Qatar" dilaksanakan di dua tempat, yaitu Kantor Golkar DKI Jakarta, Cikini, Jakarta Pusat dan Gedung KNPI DKI Jakarta, Jalan Veledrome, Jakarta Timur.
Baca Juga
Kalah Laga Pembukaan, Oatar Pecahkan Rekor Piala Dunia 92 Tahun
Zaki melanjutkan, nobar digelar sejak Senin (21/11) mulai dari jam 16.00-04.00 WIB (dini hari) dengan menayangkan 64 pertandingan dari babak penyisihan sampai dengan final.
Bupati Tangerang ini berharap dengan adanya acara nobar Piala Dunia 2022 bisa menjaga dan membangkitkan nilai-nilai positif yang diciptakan sepakbola.
"Saya percaya sepak bola dapat memperkuat persaudaraan kita sebagai bangsa," kata Zaki dalam keterangannya di Jakarta, Senin (21/11).
Baca Juga
Kata dia, Jakarta Nonton Bola akan menghadirkan sensasi nonton layar lebar dan akan dibanjiri dengan berbagai macam hadiah menarik setiap hari.
"Khusus untuk lokasi nonton di Gedung KNPI akan ada taman hiburan dan pasar rakyat yang melibatkan pelaku UMKM di sekitar lokasi," ujarnya
Kegiatan juga diramaikan dengan berbagai hiburan menarik seperti games, kuis interaktif, hingga undian berhadiah. Ajang nobar ini tidak dipungut biaya alias gratis. (Asp)
Baca Juga
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Idrus Marham Yakin Bahlil Setia ke Prabowo Meski Dihujat di Media Sosial
Kritik Terhadap Bahlil Lahadalia Dinilai Sudah Kebablasan dan Menyerang Personal Tanpa Berlandaskan Fakta, Golkar Siap Tempur?
Timnas Irak Gagal Lolos Piala Dunia 2026 dari Putaran Keempat, Isu Campur Tangan hingga Pengunduran Diri Menyeruak
AMPG ke Laporkan Meme Bahlil ke Polisi, Golkar Tegaskan bukan Instruksi DPP
Ketum Bahlil Lahadiala Bagikan 610 Ribu Paket Sembako Peringati HUT Ke-61 Partai Golkar
Golkar Nilai Wacana Soeharto Jadi Pahlawan Nasional Sebagai Hal Wajar, Era Orde Baru Resmi Dihormati Negara?
Sampaikan Pendapat Usai Dipecat bersama Patrick Kluivert, Alex Pastoor: Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia Tidak Logis
Kader Golkar Adukan sejumlah Akun Medsos yang Ledek Bahlil ke Polisi
Peluncuran Buku Bertema Pancasila Sebagai Ideologi Partai Golkar di Jakarta
Resmi Dipecat PSSI, Kluivert Dinilai Kalah dari Hukum Sepak Bola