2 Kali Gagal Bersama Patrick Kluivert, Curacao Cetak Sejarah Lolos Piala Dunia Pertama Kali

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Rabu, 19 November 2025
2 Kali Gagal Bersama Patrick Kluivert, Curacao Cetak Sejarah Lolos Piala Dunia Pertama Kali

Arsip - Tim Nasional Indonesia saat bertemu Tim Nasional Curacao dalam pertandingan 'FIFA Match Day' di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/9/2022). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc.

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Timnas Curacao yang pernah dilantih eks Kepala Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert mencatat sejarah dengan memastikan tiket ke Piala Dunia 2026 untuk pertama kalinya.

Kepastian itu diraih setelah Curacao menahan imbang Jamaika 0-0 dalam laga terakhir Kualifikasi Zona Concacaf di Independence Park Stadium, Jamaika, Rabu (19/11).

Pertandingan berlangsung ketat sejak awal. Jamaika yang membutuhkan kemenangan untuk lolos langsung mencoba menekan lewat Greg Leigh dan Demarai Gray, sementara Curacao mengandalkan kreativitas Leandro Bacuna dan Juninho Bacuna.

Baca juga:

Pertemuan Kedua Timnas Indonesia Vs Curacao Malam Ini, Shin Tae-yong Ubah Taktik

Curacao hampir unggul pada menit ke-15 melalui tembakan jarak jauh Leandro Bacuna, namun kiper Andre Blake sigap menepis bola. Peluang emas kembali hadir di menit ke-21 lewat Locadia, tetapi Blake kembali melakukan penyelamatan penting.

Drama VAR di Laga Penentu

Jamaika juga menciptakan peluang berbahaya, salah satunya sundulan Greg Leigh di menit ke-55 yang digagalkan kiper Eloy Room. Ketegangan meningkat di menit-menit akhir, termasuk gol Jeremy Antonisse yang dianulir karena offside (71’), kartu kuning bagi Jon Russell dan Antonisse (82’), serta sundulan Bailey Cadamarteri yang membentur tiang gawang (86’).

Drama terbesar terjadi di masa tambahan waktu (90+5) ketika Jamaika sempat mendapat penalti setelah Dujuan Richards dijatuhkan Antonisse. Namun, setelah peninjauan VAR, wasit membatalkan keputusan dan hanya memberikan tendangan sudut. Hingga peluit panjang, skor tetap 0-0.

Baca juga:

Patrick Kluivert Resmi Jadi Pelatih Kepala Timnas Indonesia

Dengan hasil ini dilansir dari Antara, Curacao mengakhiri fase grup sebagai pemuncak klasemen Grup B dengan 12 poin, unggul satu poin dari Jamaika. Mereka mencatat rekor tak terkalahkan dengan tiga kemenangan dan tiga hasil imbang.

Lolos Piala Dunia Setelah Ditinggal Patrick Kluivert

Keberhasilan ini menjadi sejarah baru bagi sepak bola Curacao. Menariknya, dua dari tiga edisi Kualifikasi Piala Dunia yang dilalui Curacao berada di bawah kendali Patrick Kluivert, mantan pelatih Timnas Indonesia. Dalam dua edisi itu Curacao gagal lolos ke Piala Dunia.

Pada Kualifikasi menuju Piala Dunia 2018, dalam empat pertandingan bersama Kluivert di babak kedua, Curacao hanya dua kali imbang dan menelan dua kekalahan.

Saat Kualifikasi Piala Dunia 2022, Curacao hanya sekali menang, sekali imbang, dan dua kali kalah. Curacao baru lolos ke Piala Dunia setelah ditinggal Kluivert dan kini ditangani pelatih berdarah Belanda lainnya Dean Gorre. (*)

#Curacao #Piala Dunia #Patrick Kluivert
Bagikan
Ditulis Oleh

Wisnu Cipto

Berita Terkait

Olahraga
FIFA Rilis Tiket Lebih Murah untuk Piala Dunia 2026, hanya Rp 1 Jutaan
FIFA mengatakan harga tiket baru ini akan tersedia bagi sejumlah suporter setia dari negara-negara yang lolos ke Piala Dunia.
Dwi Astarini - Rabu, 17 Desember 2025
 FIFA Rilis Tiket Lebih Murah untuk Piala Dunia 2026, hanya Rp 1 Jutaan
Olahraga
FIFA Rilis Jadwal Lengkap Piala Dunia 2026: Kick Off Paling Awal Jelang Tidur Malam dan Banyak di Jam Kantor
Rentang waktu ini, khususnya antara pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB, bertepatan dengan jam kerja umum di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Senin, 08 Desember 2025
FIFA Rilis Jadwal Lengkap Piala Dunia 2026: Kick Off Paling Awal Jelang Tidur Malam dan Banyak di Jam Kantor
Olahraga
Trauma 2 Kali Gagal di Fase Grup, Jerman Tolak Label Curacao Lawan Enteng
Secara historis, Jerman juara empat kali Piala Dunia diprediksi lolos dengan mudah dari Grup E saat melawan Curacao, Pantai Gading, dan Ekuador
Wisnu Cipto - Minggu, 07 Desember 2025
Trauma 2 Kali Gagal di Fase Grup, Jerman Tolak Label Curacao Lawan Enteng
Olahraga
Hasil Drawing Piala Dunia 2026: Brasil dan Prancis Terjebak di Grup Neraka, Argentina Full Senyum
Tim juara bertahan, Argentina, tampaknya mendapatkan undian yang relatif lebih ringan
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 06 Desember 2025
Hasil Drawing Piala Dunia 2026: Brasil dan Prancis Terjebak di Grup Neraka, Argentina Full Senyum
Olahraga
Superkomputer Prediksi Spanyol Juara Piala Dunia 2026, Argentina Longsor dari Puncak Unggulan
Opta menilai salah satu faktor penyebab turunnya persentase kemenangan Argentina adalah ketidakhadiran Angel Di Maria
Angga Yudha Pratama - Jumat, 05 Desember 2025
Superkomputer Prediksi Spanyol Juara Piala Dunia 2026, Argentina Longsor dari Puncak Unggulan
Olahraga
Gennaro Gattuso Sangat Percaya Diri Italia Lolos, Waspada Kekuatan Fisik Irlandia Utara
Playoff adalah jalur yang harus dijalani dan tim sudah menunjukkan potensi besar untuk lolos
Angga Yudha Pratama - Jumat, 21 November 2025
Gennaro Gattuso Sangat Percaya Diri Italia Lolos, Waspada Kekuatan Fisik Irlandia Utara
Olahraga
42 Negara Lolos ke Piala Dunia 2026, Perebutan Tiket Playoff Makin Panas
Daftar lengkap 42 negara yang lolos ke Piala Dunia 2026. Curacao ukir sejarah sebagai negara terkecil yang lolos. Enam tiket tersisa akan diperebutkan
ImanK - Rabu, 19 November 2025
42 Negara Lolos ke Piala Dunia 2026, Perebutan Tiket Playoff Makin Panas
Olahraga
2 Kali Gagal Bersama Patrick Kluivert, Curacao Cetak Sejarah Lolos Piala Dunia Pertama Kali
Menariknya, tiga dari dua edisi Kualifikasi Piala Dunia yang dilalui Curacao berada di bawah kendali Patrick Kluivert, mantan pelatih Timnas Indonesia.
Wisnu Cipto - Rabu, 19 November 2025
2 Kali Gagal Bersama Patrick Kluivert, Curacao Cetak Sejarah Lolos Piala Dunia Pertama Kali
Olahraga
2 Gol Dramatis Menit 90+ Akhiri Dahaga Piala Dunia 28 Tahun Tartan Army, Steve Clarke: Malam Luar Biasa!
Pelatih Timnas Skotlandia Steve Clarke mengaku lega setelah timnya berhasil mengamankan tiket Piala Dunia 2026 lewat kemenangan laga dramatis
Wisnu Cipto - Rabu, 19 November 2025
2 Gol Dramatis Menit 90+ Akhiri Dahaga Piala Dunia 28 Tahun Tartan Army, Steve Clarke: Malam Luar Biasa!
Olahraga
Daftar 16 Negara Eropa Harus Berduel Hidup-Mati di Babak Play-off Piala Dunia, Ada Italia
Fase grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa telah resmi berakhir Rabu (19/11) dini hari tadi.
Wisnu Cipto - Rabu, 19 November 2025
Daftar 16 Negara Eropa Harus Berduel Hidup-Mati di Babak Play-off Piala Dunia, Ada Italia
Bagikan