Elon Musk Ingin Beli Manchester United?

Andrew FrancoisAndrew Francois - Rabu, 17 Agustus 2022
Elon Musk Ingin Beli Manchester United?

Elon Musk mencicit ingin membeli klub bola Manchester United. (Foto: Instagram/@elonmusk)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

ORANG terkaya di dunia sekali lagi membuat keributan dan suasana panas di internet dengan cicitannya. CEO miliarder Tesla, Elon Musk, mencicit pada Selasa malam bahwa dia hendak membeli klub sepak bola Manchester United, ungkap CNN.

"Juga, saya membeli Manchester United, selamat datang," kata Musk kepada 103 juta pengikutnya di Twitter. Tanpa memberikan rincian apa pun.

Beberapa jam kemudian, dan setelah beberapa artikel berita diterbitkan tentang rencananya yang terbilang berani nan mengagetkan itu, Musk segera mengklarifikasi bahwa itu semua hanya lelucon.

"Tidak, ini adalah lelucon lama di Twitter. Saya tidak membeli tim olahraga apa pun," katanya, setelah seorang pengguna bertanya apakah dia serius tentang pembelian itu.

Baca juga:

Elon Musk Mundur dari Kesepakatan Twitter

Harga Manchester United mencapai Rp 67,9 triliun. (Foto: Manchester United)

Ditanya tentang tweet Musk, juru bicara Manchester United (MANU) mengatakan bahwa mereka tidak mengomentari rumor dan spekulasi. Artinya belum ada diskusi atau penjajakan kesepakatan apapun antara kedua belah pihak.

Menurut Forbes, Manchester United bernilai sekitar USD 4,6 miliar atau setara dengan Rp 67,9 triliun. Saat ini, klub yang bermarkas di kota Manchester, Inggris, itu dimiliki oleh keluarga Glazer, yang juga memiliki waralaba NFL Tampa Bay Buccaneers.

Manchester United adalah salah satu klub sepak bola terbesar di dunia, tetapi sejak 2013 belum pernah lagi memenangkan gelar Liga Premier Inggris. Bahkan capaiannya belakangan terbilang cukup anjlok. Hasil pertandingan mereka terakhir kalah 0-4 dari Brentford.

Baca juga:

Elon Musk Berencana Mengembalikan Akun Twitter Donald Trump

Musk mengklarifikasi ia tidak berencana membeli klub olahraga apapun. (Foto: Instagram/@elonmuskk)

Twitter telah menjadi bagian penting dari merek pribadi Musk selama 13 tahun. Ini adalah tempat di mana dia bisa berkomunikasi tentang usaha bisnisnya, menyerang orang-orang yang dia pandang sebagai pencela, membuat komentar yang menggerakkan pasar cryptocurrency dan berbagi meme sesekali.

Namun, kicauan Musk tentang Tesla telah membuatnya terlibat beberapa kali dengan Komisi Sekuritas dan Pertukaran AS. Perseteruannya dengan SEC berawal dari cicitannya pada 2018 yang sekarang terkenal dengan pernyataan, "Sedang mempertimbangkan untuk menjadikan Tesla (perusahaan) tertutup dengan harga USD 420. Pendanaan dijamin."

Cicitan sang miliarder tentang Manchester United keluar pada saat ia mencoba untuk menghentikan akuisisi Twitter senilai USD 44 miliar (Rp 440 triliun). Twitter saat ini tengah berupaya membawanya ke pengadilan atas usahanya untuk keluar dari kesepakatan. (waf)

Baca juga:

Elon Musk Bagikan Tips Sukses Untuk Anak Muda

#Twitter #Elon Musk #Manchester United
Bagikan
Ditulis Oleh

Andrew Francois

I write everything about cars, bikes, MotoGP, Formula 1, tech, games, and lifestyle.

Berita Terkait

Olahraga
Klasemen Liga Inggris Hingga Pekan ke-23: Arsenal Mulai Goyah, MU Depak Liverpool dari Empat Besar
Tren positif juga menghampiri Chelsea yang berhasil mencuri kemenangan 3-1 di markas Crystal Palace
Angga Yudha Pratama - Selasa, 27 Januari 2026
Klasemen Liga Inggris Hingga Pekan ke-23: Arsenal Mulai Goyah, MU Depak Liverpool dari Empat Besar
Olahraga
Penampilan Kontra Manchester United Bukan Cerminan Arsenal
Arsenal kalah 2-3 dari Manchester United.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Penampilan Kontra Manchester United Bukan Cerminan Arsenal
Olahraga
Jersey Away Manchester United Musim Depan Bocor, Warnanya Bikin Fans Bernostalgia
Jersey away Manchester United untuk musim depan sudah bocor. Desain dan warnanya membawa penggemar bernostalgia ke era Sir Alex Ferguson.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Jersey Away Manchester United Musim Depan Bocor, Warnanya Bikin Fans Bernostalgia
Olahraga
Bawa Manchester United Tekuk City dan Arsenal, Michael Carrick Enggan Berpikir Terlalu Jauh soal Karier Kepelatihan
Kemenangan atas Manchester City dan Arsenal bisa saja membuka peluang bagi Michael Carrick dipermanenkan.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Bawa Manchester United Tekuk City dan Arsenal, Michael Carrick Enggan Berpikir Terlalu Jauh soal Karier Kepelatihan
Olahraga
Amad Diallo Ejek Arsenal usai Manchester United Menang Tipis di Emirates, Ikut Panaskan Situasi
Amad Diallo mengejek Arsenal di media sosial, setelah Manchester United menang dramatis di Emirates Stadium, Minggu (25/1).
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Amad Diallo Ejek Arsenal usai Manchester United Menang Tipis di Emirates, Ikut Panaskan Situasi
Olahraga
Kontroversi VAR Warnai Kekalahan Arsenal, Mulai dari Gol Patrick Dorgu hingga Handball Harry Maguire
Arsenal memprotes keputusan VAR usai kalah dari Manchester United. Ada dua keputusan kontroversial yang mewarnai kekalahan The Gunners.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Kontroversi VAR Warnai Kekalahan Arsenal, Mulai dari Gol Patrick Dorgu hingga Handball Harry Maguire
Olahraga
Klasemen Premier League 2025/26 usai Manchester United Kalahkan Arsenal, Persaingan Makin Ketat
Klasemen Premier League 2025/26 usai Manchester United kalahkan Arsenal, kini semakin sengit. Manchester City makin dekat ke posisi puncak.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Premier League 2025/26 usai Manchester United Kalahkan Arsenal, Persaingan Makin Ketat
Olahraga
Kalah dari Manchester United, Mikel Arteta Minta Arsenal Buktikan Mental Juara Premier League
Arsenal harus tumbang 2-3 dari Manchester United. Mikel Arteta pun meminta anak asuhnya untuk membuktikan mental juara Premier League.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Kalah dari Manchester United, Mikel Arteta Minta Arsenal Buktikan Mental Juara Premier League
Olahraga
Kalahkan Arsenal 2-3, Michael Carrick Minta Manchester United Tetap Rendah Hati
Manchester United berhasil mengalahkan Arsenal dengan skor 2-3. Michael Carrick pun meminta timnya tetap rendah hati.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Kalahkan Arsenal 2-3, Michael Carrick Minta Manchester United Tetap Rendah Hati
Olahraga
Prediksi Arsenal vs Manchester United 25 Januari 2026: Ujian Berat Menanti Setan Merah di Emirates
Prediksi Arsenal vs Manchester United 25 Januari 2026 bakal seru. Laga ini akan menjadi ujian berat Setan Merah di Emirates, sementara Arsenal dalam tren bagus.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Prediksi Arsenal vs Manchester United 25 Januari 2026: Ujian Berat Menanti Setan Merah di Emirates
Bagikan