Jersey Away Manchester United Musim Depan Bocor, Warnanya Bikin Fans Bernostalgia

Soffi AmiraSoffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Jersey Away Manchester United Musim Depan Bocor, Warnanya Bikin Fans Bernostalgia

Jersey away Manchester United musim depan bocor. Foto: Dok. Footy Headlines

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Jersey tandang Manchester United untuk musim depan sepertinya sudah bocor di internet. Para penggemar pun sulit mempercayainya.

Gambar-gambar yang beredar dari Footy Headlines menunjukkan, bahwa Setan Merah akan kembali menggunakan jersey tandang biru musim depan. Desainnya pun terlihat bagus.

Para penggemar dengan cepat mengomentari bocoran tersebut, yang sumbernya dikatakan 95 persen akurat. Mereka juga menilai, bahwa itu terlalu bagus untuk menjadi kenyataan.

“Terlalu cantik untuk dipercaya itu adalah seragam aslinya lol," kata salah satu penggemar.

Ya ampun, itu sungguh luar biasa," tulis penggemar lainnya.

Baca juga:

Amad Diallo Ejek Arsenal usai Manchester United Menang Tipis di Emirates, Ikut Panaskan Situasi

Manchester United Pernah Punya Jersey Tandang Berwarna Biru

Bocoran jersey away Manchester United musim depan
Bocoran jersey away Manchester United musim depan. Foto: Dok. Footy Headlines

Saat ini, MU menggunakan jersey tandang berwarna putih. Pada musim treble musim 1999, Setan Merah memiliki jersey alternatif berwarna biru dan putih. Lalu, warna-warna tersebut telah sangat terkait dengan klub sejak saat itu.

Para penggemar juga memperhatikan bagaimana jersey tersebut mengingatkan pada musim 1986, yang terkenal dikenakan oleh legenda klub, Bryan Robson.

Itu juga merupakan musim pertama Sir Alex Ferguson memimpin di Old Trafford.

Kini, Manchester United dan Adidas menandatangani perpanjangan kontrak 10 tahun senilai 900 juta poundsterling (Rp 20,6 triliun) pada Juli 2023, yang berlaku hingga Juni 2035.

Baca juga:

Jersey Baru Timnas Bola dan Futsal Indonesia Sepaket Pakai Kelme, Kontrak 4 Tahun

Jadi, desain jersey Setan Merah akan tetap bersama Adidas untuk masa mendatang.

Sponsor lengan dengan DXC Technology akan berakhir pada akhir musim ini. Jadi, gambar yang diproyeksikan mungkin akan diubah jika kontrak tersebut tidak diperpanjang.

MU kini sedang memasuki era baru di bawah asuhan Michael Carrick, yakni mantan playmaker klub yang bermain di posisi dalam. Ia akan memimpin skuad hingga akhir musim setelah Ruben Amorim dipecat.

Lalu, apakah jersey tandang biru ini akan menghiasi Liga Champions musim depan? (sof)

#Manchester United #Jersey Baru #Sepak Bola #Premier League
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Penampilan Kontra Manchester United Bukan Cerminan Arsenal
Arsenal kalah 2-3 dari Manchester United.
Frengky Aruan - 32 menit lalu
Penampilan Kontra Manchester United Bukan Cerminan Arsenal
Olahraga
Link Live Streaming Dewa United vs Arema FC, 26 Januari 2026
Link live streaming Dewa United vs Arema FC akan tersaji di sini. Keduanya sama-sama bersaing di papan atas klasemen BRI Super League 2025/26.
Soffi Amira - 34 menit lalu
Link Live Streaming Dewa United vs Arema FC, 26 Januari 2026
Olahraga
Jersey Away Manchester United Musim Depan Bocor, Warnanya Bikin Fans Bernostalgia
Jersey away Manchester United untuk musim depan sudah bocor. Desain dan warnanya membawa penggemar bernostalgia ke era Sir Alex Ferguson.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Jersey Away Manchester United Musim Depan Bocor, Warnanya Bikin Fans Bernostalgia
Olahraga
Berstatus Free Transfer Musim Depan, Barcelona Sudah tak Tertarik Datangkan Bernardo Silva
Barcelona sudah tak tertarik datangkan Bernardo Silva. Ia akan berstatus free transfer musim depan.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Berstatus Free Transfer Musim Depan, Barcelona Sudah tak Tertarik Datangkan Bernardo Silva
Olahraga
Bawa Manchester United Tekuk City dan Arsenal, Michael Carrick Enggan Berpikir Terlalu Jauh soal Karier Kepelatihan
Kemenangan atas Manchester City dan Arsenal bisa saja membuka peluang bagi Michael Carrick dipermanenkan.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Bawa Manchester United Tekuk City dan Arsenal, Michael Carrick Enggan Berpikir Terlalu Jauh soal Karier Kepelatihan
Olahraga
Barcelona Percepat Perpanjangan Kontrak Fermin Lopez, Gajinya Naik 50 Persen
Barcelona akan memperpanjang kontrak Fermin Lopez. Ia tampil mengesankan musim ini, yang mencetak 10 gol dan 10 assist.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Barcelona Percepat Perpanjangan Kontrak Fermin Lopez, Gajinya Naik 50 Persen
Olahraga
Amad Diallo Ejek Arsenal usai Manchester United Menang Tipis di Emirates, Ikut Panaskan Situasi
Amad Diallo mengejek Arsenal di media sosial, setelah Manchester United menang dramatis di Emirates Stadium, Minggu (25/1).
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Amad Diallo Ejek Arsenal usai Manchester United Menang Tipis di Emirates, Ikut Panaskan Situasi
Olahraga
Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib, Lini Belakang Jadi Makin Seram!
Persib resmi mendatangkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx. Keduanya akan mengisi lini belakang Maung Bandung di paruh musim ini.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib, Lini Belakang Jadi Makin Seram!
Olahraga
Kontroversi VAR Warnai Kekalahan Arsenal, Mulai dari Gol Patrick Dorgu hingga Handball Harry Maguire
Arsenal memprotes keputusan VAR usai kalah dari Manchester United. Ada dua keputusan kontroversial yang mewarnai kekalahan The Gunners.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Kontroversi VAR Warnai Kekalahan Arsenal, Mulai dari Gol Patrick Dorgu hingga Handball Harry Maguire
Olahraga
Klasemen Premier League 2025/26 usai Manchester United Kalahkan Arsenal, Persaingan Makin Ketat
Klasemen Premier League 2025/26 usai Manchester United kalahkan Arsenal, kini semakin sengit. Manchester City makin dekat ke posisi puncak.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Premier League 2025/26 usai Manchester United Kalahkan Arsenal, Persaingan Makin Ketat
Bagikan