Cyberpunk 2077 akan Kembali ke PlayStation Store
Sempat dihapus, Cyberpunk 2077 kembali di PlayStation Store. (Foto: cyberpunk.net)
CYBERPUNK 2077 akan kembali ke PlayStation Store pada 21 Juni tahun ini, setelah lebih dari enam bulan dihapus. Perusahaan induk CD Projekt Red, mengatakan bahwa Sony telah setuju untuk mengaktifkan kembali game itu.
Sebelumnya, Sony menarik game ini seminggu setelah rilis pada bulan Desember 2020. Ini terjadi karena banyak terjadi permasalahan bug dalam game, dan sering kali terlihat konyol.
Baca Juga:
Game ‘My Lovely Wife’ dari Developer Indonesia Hadir di Summer of Gaming 2021
Dilansir dari the Verge, sayangnya CD Projekt Red menolak berkomentar lebih lanjut tentang kembalinya Cyberpunk 2077. Termasuk kemungkinan perbaikan bug atau pembaruan lain yang ditawarkan versi baru.
Sony mengkonfirmasi berita tersebut, tetapi dengan catatan bahwa mereka masih tidak merekomendasikan bermain game ini di PlayStation 4. “Pengguna akan terus mengalami masalah kinerja dengan edisi PS4. Sementara itu, CD Projekt Red terus meningkatkan stabilitas game ini di semua platform. Sony Interactive Entertainment merekomendasikan permainan ini di konsol PS4 Pro atau PS5 untuk pengalaman terbaik," demikian saran Sony.
Eksekutif CD Projekt mengatakan bahwa mereka sering memperbarui game dan menuntaskan masalah bug dan kinerjanya sejak ditarik pada 17 Desember 2020. Studio telah melakukan berbagai perbaikan untuk konsol, PC, dan Google Stadia. Edisi pada akhir Mei, CEO gabungan Adam Kici?ski mengatakan kepada investor bahwa ada “kemajuan yang terlihat” dalam menstabilkan permainan.
Baca Juga:
Square Enix Rilis Trailer Terbaru 'Stranger of Paradise Final Fantasy Origin'
Ketika Cyberpunk 2077 dirilis pada 8-10 Desember 2020, banyak para pemain mengalami masalah teknis yang parah. Ditambah, game ini harus berjuang untuk berjalan di konsol Xbox One dan PlayStation 4 generasi terakhir.
Dalam gameplay-nya, seringkali para pemain menghadapi banyak bug, glitch dan terkadang terlihat konyol di setiap platform. Setelah dihujani komentar buruk, Microsoft dan Sony menawarkan pengembalian uang untuk game itu.
Kemudian, Microsoft menambahkan label peringatan tentang game tersebut untuk pemilik Xbox One di tokonya. Sementara Sony mengambil langkah yang lebih tegas, dengan menarik Cyberpunk 2077 dari PlayStation Store sepenuhnya.
CD Projekt Red menghabiskan hampir satu dekade (10 tahun) merancang Cyberpunk 2077, dan menyebut game ini sebagai investasi jangka panjang yang dapat dijual untuk "tahun-tahun mendatang." (rzk)
Baca Juga:
Bagikan
Berita Terkait
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM