Bupati Hulu Sungai Tengah Terjaring OTT KPK?
Bupati Hulu Sungai Tengah, Abdul Latif (Foto: Pemkab Hulu Sungai Tengah)
MerahPutih.com - Tim satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT). Dalam operasi senyap kali ini, lembaga antirasuah menangkap tangan Bupati Hulu Sungai Tengah Kalimantan Selatan (Kalsel), Abdul Latif.
Ketua KPK Agus Rahardjo membenarkan OTT yang dilakukan pihaknya di Kabupaten Hulu Sungai dan Surabaya, Jawa Timur.
"Betul ada giat di Hulu Sungai Tengah Kalsel dan Surabaya," ujar Agus saat dikonfirmasi, Kamis (4/1).
Belum diketahui siapa saja pihak-pihak yang ditangkap dalam OTT kali ini. Agus berjanji bakal menyampaikan informasi lebih lanjut mengenai OTT Bupati Hulu Sungai Tengah dalam konferensi pers.
"Tunggu konpers lebih lanjut," imbuhnya.
Senada dengan Agus, Juru Bicara KPK Febri Diansyah belum dapat menjelaskan secara rinci siapa saja yang ditangkap tim Satgas KPK dalam operasi senyap kali ini.
"Saya perlu pastikan terlebih dahulu," kata Febri. (Pon)
Baca juga berita terkait lainnya di: Melchias Mekeng Penuhi Panggilan KPK
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Pegawai Pajak Kena OTT, Menkeu Purbaya Pastikan Kemenkeu tak Intervensi KPK
Geledah Kantor DJP, KPK Sita Uang dan Bukti Elektronik OTT Suap Pajak
3 Pegawai Pajak Diberhentikan Sementera Setelah Terjaring OTT KPK
Pegawai Pajak Terjaring OTT KPK Potong Pembayaran Pajak Sampai 80 Persen
Kasus Suap Pajak Terbongkar, KPK Tahan Kepala KPP dan Konsultan Pajak
KPK Sita Logam Mulia dan Valas di OTT Pegawai Pajak Jakut, Totalnya Rp 6 Miliar
OTT Pegawai Kanwil Pajak Jakut Terkait Modus Pengaturan Pajak Pertambangan
DJP Bakal Pecat Pegawai Pajak yang Terjaring OTT KPK di Jakarta Utara
Jubir KPK Budi Prasetyo Benarkan KPK OTT Delapan Orang dalam Kasus Suap Pajak
KPK Tangkap 8 Orang dalam OTT di Kanwil Pajak Jakarta Utara