Bertemu Pengurus Golkar di Kantor DPP, Airlangga Sebut Prabowo Seperti Pulang Kampung

Eddy FloEddy Flo - Selasa, 15 Oktober 2019
 Bertemu Pengurus Golkar di Kantor DPP, Airlangga Sebut Prabowo Seperti Pulang Kampung

Prabowo Subianto bersama Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Partai Golkar (Foto: antaranews)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.Com - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto bertemu dengan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto. Airlangga menyebut Gerindra dan Golkar punya banyak kesamaan.

Menurut Airlangga, kesamaan Golkar dan Gerindra ada pada konteks parlemen. Selain itu, menurutnya, Golkar dan Gerindra juga punya sejarah bersama.

Baca Juga:

Pengamat Prediksi Nasdem Akan Legowo Terima Gerindra Masuk Kabinet Jokowi

"Tentu dari Partai Golkar karena punya kesejarahan bersama, tadi disampaikan Pak Prabowo bahwa kita punya banyak persamaan dan dalam konteks yang kita bicarakan salah satunya konteks parlemen," ucap Airlangga kepada wartawan di kantor DPP Golkar, Jakarta Pusat, Selasa (15/10).

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto saat menerima Prabowo Subianto di Kantor DPP Golkar Jakarta
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyambut Prabowo Subianto di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta (Foto: Antaranews)

Airlangga juga menyebut kedatangan Prabowo ke DPP Golkar seperti pulang kampung. Prabowo disebut sebagai salah satu almamater terbaik partai.

"Ini adalah acara homecoming bagi Pak Prabowo, karena beliau adalah salah satu almamater terbaik partai yang pernah di Partai Golkar," ujarnya.

Prabowo juga mengaku sependapat soal Gerindra dan Golkar punya banyak kesamaan. Prabowo menjelaskan, kesamaan itu dalam hal menjaga stabilitas bangsa dan negara.

"Kita banyak kesamaan, kita merasa tidak canggung ya, kita sepakat untuk menjaga negara dan bangsa yang kita cintai, kita akan berjuang untuk rakyat, kita tentunya dengan komunikasi politik yang sangat baik antara elite semua partai ini akan membawa suasana yang baik bagi stabilitas bangsa dan negara," sebut Prabowo.

Prabowo lalu berbicara soal pentingnya kerja sama antartokoh bangsa.

"Kita ingin, ada tim yang melanjutkan kerja sama di hari-hari mendatang. Intinya, kita ingin suasana kerukunan di antara tokoh-tokoh bangsa. Tapi kita juga harus menjaga jangan sampai kita akhirnya terlalu mapan, sehingga bisa-bisa kita nanti jadi oligarki," tutur dia.

Golkar pun berencana membalas kunjungan Prabowo ke kediamannya di Bukit Hambalang, Bogor, pekan depan.

Baca Juga:

Seusai Bertemu Cak Imin, Prabowo Sebut Pihaknya Hanya Ingin Hindari Perpecahan

Seperti diketahui, Prabowo tengah melakukan safari politik menyusul kemungkinan Gerindra bergabung dengan koalisi Jokowi-Ma'ruf Amin. Prabowo sudah bertemu dengan Jokowi pekan lalu. Kemudian, ia juga menemui Ketum NasDem Surya Paloh dan Ketum PKB Muhaimin Iskandar.

Sejak jauh hari, Prabowo juga sudah menemui Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketum PPP Suharso Monoarfa. Langkah Prabowo dinilai sebagai bentuk 'kulonuwun' ke partai Koalisi Indonesia Kerja pengusung Jokowi.(Knu)

Baca Juga:

Sowan ke Cak Imin, Prabowo Lobi Jatah Menteri untuk Gerindra?

#Prabowo Subianto #Partai Gerindra #Partai Golkar #Airlangga Hartarto #DPP Partai Golkar
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian

Berita Terkait

Indonesia
Indonesia Gabung Badan Internasional Trump, Prabowo Dinilai Sedang Cari Celah untuk Bela Palestina
Indonesia harus mendorong langkah-langkah konkret yang terukur, seperti gencatan senjata berkelanjutan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
Indonesia Gabung Badan Internasional Trump, Prabowo Dinilai Sedang Cari Celah untuk Bela Palestina
Indonesia
Prabowo Tandatangani Piagam Board of Peace, Indonesia Kawal Perdamaian di Gaza
Presiden RI, Prabowo Subianto, menandatangani piagam Board of Peace di Davos, Swiss. Indonesia akan mengawal perdamaian di Gaza, Palestina.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Prabowo Tandatangani Piagam Board of Peace, Indonesia Kawal Perdamaian di Gaza
Indonesia
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Presiden RI, Prabowo Subianto, mencabut izin 28 perusahaan penyebab banjir di Sumatra. Berikut adalah daftar lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Indonesia
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Partai Gerindra membantah Presiden RI, Prabowo Subianto, mengusulkan Thomas Djiwandono menjadi Deputi Gubernur BI.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Indonesia
Bupati Pati Sudewo Jadi Tersangka KPK, Gerindra Proses Status Keanggotaan
Bupati Pati, Sudewo, ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK. Gerindra pun menggelar sidang mahkamah kehormatan untuk memproses status keanggotaannya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Bupati Pati Sudewo Jadi Tersangka KPK, Gerindra Proses Status Keanggotaan
Berita Foto
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Presiden Prabowo Subianto tiba di London, Inggris, Minggu (18/1/2026).
Didik Setiawan - Senin, 19 Januari 2026
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Seperti Venezuela, Donald Trump Ancam Tangkap Prabowo jika Lakukan Perusakan Terhadap Alam
Presiden AS, Donald Trump, dikabarkan akan menangkap Presiden RI, Prabowo Subianto, jika melakukan kerusakan alam hingga terjadi bencana.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Seperti Venezuela, Donald Trump Ancam Tangkap Prabowo jika Lakukan Perusakan Terhadap Alam
Indonesia
Prabowo Instruksikan Yusril dan Menkum Bikin UU Tangkal Propaganda Asing
Pemerintah Indonesia tengah mempersiapkan Rancangan Undang-Undang tentang Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing.
Wisnu Cipto - Kamis, 15 Januari 2026
Prabowo Instruksikan Yusril dan Menkum Bikin UU Tangkal Propaganda Asing
Indonesia
166 Sekolah Rakyat Sudah Berdiri, Legislator Ingatkan Prabowo Sumbawa Jangan Dianaktirikan
Daerah-daerah yang masih tertinggal, seperti sebagian wilayah di Pulau Sumbawa, harus menjadi perhatian utama
Angga Yudha Pratama - Kamis, 15 Januari 2026
166 Sekolah Rakyat Sudah Berdiri, Legislator Ingatkan Prabowo Sumbawa Jangan Dianaktirikan
Berita Foto
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto Sambangi KPK Bahas Tarif Resiprokal Amerika Serikat
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto usai pertemuan dengan KPK di Gedung Merah Putih KPK, Kuningan, Jakarta, Rabu (14/1/2026).
Didik Setiawan - Rabu, 14 Januari 2026
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto Sambangi KPK Bahas Tarif Resiprokal Amerika Serikat
Bagikan