Berpulangnya DJ Kesayangan Party-Goers, Avicii

Rina GarminaRina Garmina - Sabtu, 21 April 2018
Berpulangnya DJ Kesayangan Party-Goers, Avicii

DJ Avicii. (Foto: Instagram/@avicii)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KELINCAHAN jemari Avicii memutar dan memilih rekaman musik tak akan lagi dapat dinikmati penggemarnya. Jumat 20 April 2018, DJ asal Swedia itu ditemukan tewas di Muscat, Oman.

Kabar duka mengenai tewasnya DJ dan produser terkenal Avicii itu diumumkan perwakilan manajemennya, Diana Baron.

“Dengan rasa duka, kami mengumumkan meninggalnya Tim Bergling, yang juga dikenal sebagai Avicii.” Begitu isi berita duka yang disampaikan Diana seperti dikutip dari Billboard.

Avicii
Unggahan terakhir DJ Avicii di IG. (Foto: Instagram)

Diana mengabarkan pula kalau pihak keluarga tengah dalam suasana berkabung dan meminta siapa pun menghargai privasi mereka dalam situasi sulit ini.

Sungguh tragis. Usianya masih terbilang muda, 28 tahun. Kariernya juga tengah di berada puncak. Dua hari sebelumnya ia baru saja menyabet nominasi Billboard Music Awards untuk kategori top dance/electronic, untuk albumnya yang berjudul ‘Avicii (01)’. Album ini berisi lagu-lagunya yang populer, ‘Wake Me Up!’, ‘The Days’, and ‘You Make Me’.

Avicii memang sosok fenomenal. Lahir di Stockholm pada 8 September 1989. Lahir dengan nama Tim Bergling, lalu dikenal dengan nama panggung Avicii. Ia adalah DJ dan produser rekaman berprestasi.

Nama Avicii berada pada peringkat ketiga dalam daftar tahunan DJ Magazine Top 10 Djs 2012 dan 2013. Ia pernah dua kali mendapat nominasi Grammy Awards. Sekali untuk karya hasil kolaborasinya bersama David Guetta, ‘Sunshine’ (2012) dan sekali lagi untuk lagu ‘Levels’ (2013). ‘Levels’ merupakan karya terhitnya. Dia juga pernah dinobatkan sebagai pemenang MTV Music Awards.

DJ Avicii
DJ Avicii. (Foto: Instagram)

Lahirnya sang bintang

Bergling mulai merilis musik akhir 2000-an melalui Laidback Luke Forum. DJ ternama ini mengirim musik karyanya, lalu menerima masukan dari forum.

Pada 2011 namanya mulai populer di kalangan pencinta musik EDM internasional lewat track progressive house ‘Levels’. Sejak saat itu popularitasnya terus melambung hingga akhir hayatnya.

Semasa hidup, Bergling pernah merilis album ‘True’, ‘Stories’, dan terakhir ‘Avicii (01) Agustus 2017 lalu.

Musik karyanya amat menghibur para penggemarnya, terutama pencinta EDM. Tidak dapat dimungkiri, sejumlah lagu Avicii memang mampu membuat party-goers yang ada di lantai dansa terhipnotis.

Sakit

Sebelum ditemukan meninggal, Avicii diketahui mengalami gangguan kesehatan. Ia terkena pankreatitis akut. Pada kasus ringan, pankreatitis akut sebenarnya dapat pulih dalam hitungan minggu. Kasus berat, penyakit ini menyebabkan kerusakan permanen di pankreas.

Konsumsi alkohol berlebih menjadi penyebab ia terkena pakreatitis akut. Empat tahun lalu, ia pernah membatalkan konser karena harus istirahat setelah menjalani operasi pengangkatan kantung empedu dan usus buntu. Dengan alasan kesehatan, di bulan Maret 2016 Avicii memutuskan menghentikan semua aktivitas tour. Kabar itu ia umumkan dengan emosional. “Bagi saya, ada sesuatu yang harus saya lakukan untuk menjaga kesehatan saya,” ungkapnya kepada The Hollywood Reporter saat itu.

Akibat penyakitnya, ia merasa pertunjukan dan musik bukan lagi jalan hidupnya. Berhenti dari dunia pertunjukan juga membuatnya cemas akan berubah menjadi orang yang introver. “Ini selalu sulit bagi saya. Saya pikir saya terlalu banyak menyerap energi negatif,” katanya.

Di mata teman dan rekan kerja, Avicii adalah sosok pemalu dan pendiam. Anak manis dengan jiwa teknisi. Dengan sosoknya yang seperti itu, mereka tidak pernah menyangka Avicii bakal menjadi DJ terkenal.

Kini, si anak manis yang sempat nakal itu telah tiada. Sebuah foto dengan keterangan "Selalu ada cahaya matahari di Kalifornia" menjadi unggahan terakhirnya di Instagram. Sama seperti matahari di Kalifornia yang menurutnya selalu bercahaya, namanya akan tetap bersinar di hati penggemar. Selamat jalan, Avicii. (*)

Dapatkan artikel lain mengenai Kartini di sini.

#Selebritas #Artis Meninggal
Bagikan
Ditulis Oleh

Rina Garmina

Cooking Mama :)

Berita Terkait

ShowBiz
Mantan Anggota EXO Kris Wu Dikabarkan Mati di Penjara, Otoritas China Keluarkan Bantahan
Gambar-gambar yang beredar dipastikan palsu dan dilaporkan dibuat dengan mengubah wajah orang lain secara digital.
Dwi Astarini - Sabtu, 15 November 2025
 Mantan Anggota EXO Kris Wu Dikabarkan Mati di Penjara, Otoritas China Keluarkan Bantahan
ShowBiz
Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
Rowoon mengaku antusias menyambut babak baru dalam hidupnya.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
 Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
ShowBiz
Tepergok Pegangan Tangan di Paris, Katy Perry dan Justin Trudeau 'Mengonfirmasi' Hubungan Asmara Mereka
Spekulasi telah berkembang selama beberapa minggu terakhir setelah beredar banyak foto keduanya bersama.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Tepergok Pegangan Tangan di Paris, Katy Perry dan Justin Trudeau 'Mengonfirmasi' Hubungan Asmara Mereka
ShowBiz
Fedi Nuril Jadi ‘Tersangka’ di Panggung Roasting Adili Idola
Fedi Nuril didapuk sebagai roastee utama, dengan latar kontroversi yang kerap menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
Fedi Nuril Jadi ‘Tersangka’ di Panggung Roasting Adili Idola
ShowBiz
Agensi Klarifikasi Unggahan Media Sosial Terbaru Park Bom, Sebut Gugatan tak Pernah Diajukan
Park Bom disebut telah menerima seluruh pembayaran yang menjadi haknya atas aktivitasnya bersama 2NE1.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
 Agensi Klarifikasi Unggahan Media Sosial Terbaru Park Bom, Sebut Gugatan tak Pernah Diajukan
ShowBiz
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Konsumsi suplemen zat besi sejak dini penting bagi perempuan.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
ShowBiz
Tampil di ‘House on Wheels’, Jang Na-ra Bagi-Bagi Rahasia Awet Muda
Na-ra datang membawa berbagai hadiah istimewa, termasuk kue beras buatan sendiri dan suplemen nutrisi.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
  Tampil di ‘House on Wheels’, Jang Na-ra Bagi-Bagi Rahasia Awet Muda
ShowBiz
Bintang ‘The Godfahter’ Diane Keaton Meninggal Dunia di Usia 79 Tahun
Selama lebih dari lima dekade kariernya, Keaton telah membintangi puluhan film.
Dwi Astarini - Minggu, 12 Oktober 2025
  Bintang ‘The Godfahter’ Diane Keaton Meninggal Dunia di Usia 79 Tahun
ShowBiz
Kontroversi Kim Soo-hyun Mencuat lagi, Surat Cinta selama masa Wamil Terungkap di Tengah Tuduhan Hubungan di Bawah Umur dengan Kim Sae-ron
Publikasi itu bertujuan memulihkan reputasi yang telah dirusak dan meluruskan klaim yang menyimpang.
Dwi Astarini - Selasa, 07 Oktober 2025
Kontroversi Kim Soo-hyun Mencuat lagi, Surat Cinta selama masa Wamil Terungkap di Tengah Tuduhan Hubungan di Bawah Umur dengan Kim Sae-ron
Indonesia
Polemik Pajak Balik Nama Rumah Waris Leony Vitria, Ahli Hukum Pajak: Tarif Diatur UU HKPD
Artis Leony Vitria sempat menjadi sorotan setelah membagikan pengalamannya saat mengurus balik nama rumah peninggalan ayahnya di Tangerang Selatan.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 03 Oktober 2025
Polemik Pajak Balik Nama Rumah Waris Leony Vitria, Ahli Hukum Pajak: Tarif Diatur UU HKPD
Bagikan