Bawaslu Akan Panggil La Nyalla dan Prabowo
Anggota Bawaslu, Rahmat Bagja. (MP/Ponco)
MerahPutih.com - Pernyataan La Nyalla Mattaliti yang mengaku diminta uang saksi Rp 40 miliar oleh Partai Gerindra berbuntut panjang. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) bakal memanggil Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto serta La Nyalla terkait dugaan permintaan mahar politik tersebut.
"Masalah Pak La Nyalla ini perlu diklarifikasi dan Bawaslu Jawa Timur sudah melayangkan surat pemanggilan ke Pak La Nyalla akan diklarifikasi juga agar tak menjadi kabar burung. Pak Prabowo juga akan kami panggil," kata anggota Bawaslu, Rahmat Bagja dalam diskusi bertajuk "Wajah Politik Pilkada 2018" di Warung Daun, kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (13/1).
Menurut Rahmat, Bawaslu Jatim telah melayangkan surat pemanggilan kepada La Nyalla. Hal tersebut bertujuan untuk meminta klarifikasi atas pernyataannya yang mengaku dimintai uang puluhan miliar agar dapat maju menjadi calon Gubernur Jatim.
Selain mengklarifikasi, pihak Bawaslu juga akan meminta La Nyalla menyampaikan alat bukti terkait keterangan mengejutkannya tersebut. Setelah itu, Prabowo akan dipanggil jika La Nyalla menunjukkan bukti adanya permintaan mahar dari Gerindra.
"Kita lihat kalau enggak ada bukti gimana harus memanggil," imbuhnya.
Menurut Rahmat, apabila Gerindra terbukti meminta mahar kepada mantan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) itu, maka Gerindra terancam tidak bisa mengikuti kontestasi Pilkada 5 tahun ke depan.
"Akibat terburuk, parpolnya bisa kena. Parpolnya enggak boleh ikut pilkada lima tahun ke depannya lagi kalau terbukti ada mahar," pungkasnya.
Seperti diketahui, isu mengenai mahar politik di Pilkada 2018 kembali menyeruak saat La Nyalla mengaku "dipalak" hingga Rp 40 miliar oleh Partai Gerindra sebagai mahar politik jika dirinya ingin maju sebagai calon gubernur di Jawa Timur.
La Nyalla blak-blakan menceritakan kegagalannya diusung Gerindra untuk maju di Pilgub Jatim karena tidak mampu menyanggupi uang saksi yang diminta Prabowo. Menurutnya, permintaan sejumlah uang untuk mengeluarkan rekomendasi datang langsung dari Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto. (Pon)
Baca juga berita lain terkait La Nyalla yang mengaku dimintai uang saksi Rp 40 miliar oleh Prabowo di: Dipanggil Bawaslu Soal Mahar ke Gerindra, La Nyalla 'Lari' ke Luar Kota
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Seperti Venezuela, Donald Trump Ancam Tangkap Prabowo jika Lakukan Perusakan Terhadap Alam
Prabowo Instruksikan Yusril dan Menkum Bikin UU Tangkal Propaganda Asing
166 Sekolah Rakyat Sudah Berdiri, Legislator Ingatkan Prabowo Sumbawa Jangan Dianaktirikan
DPR Ingatkan Kebijakan Strategis Pangan Hingga Industri Pemerintah Tak Boleh Tereduksi Kepentingan Kelompok
Komisi II DPR Nilai Kunjungan Prabowo ke IKN Bawa Pesan Politik Keberlanjutan
Prabowo Ultimatum Dirut Simon Aloysius dan Direksi Jangan Cari Kekayaan di Pertamina
Putus Rantai Kemiskinan, Prabowo Targetkan 500 Ribu Murid Masuk Sekolah Rakyat
Bonus Atlet SEA Games 2025 Cair, NOC: Wujud Perhatian Prabowo untuk Olahraga Indonesia
Prabowo Lontarkan Gurauan ke Kapten TNI Rizki Juniansyah Usai Dapat Bonus Rp 1 Miliar
Momen Presiden Prabowo Subianto Serahkan Bonus Atlet Peraih Medali SEA Games Thailand 2025