Banyak Buku Tentang Soeharto di Perpustakaan MPR/DPR
Jajaran koleksi buku perpustakaan DPR RI (Foto: Merahputih.com)
Merahputih Nasional - Sebanyak XX jilid ensiklopedia mendiang presiden Soeharto menghiasi lemari buku perpustakaan MPR RI. Buku ensiklopedi dengan sampul warna merah mantan penguasa orde baru ini terlihat cukup tertata rapi dari jilid I sampai jilid XX.
"Pegawai-pegawai di sini kan sering membersihkan," kata salah seorang Pegawai Honorer penjaga perpusatkaan MPR RI, Prominensa Atyantama alias Esa saat ditemui Merahputih.com, Selasa (13/1).
Menurut Esa, ensiklopedi yang dipajang di perpustakaan yang terletak di Basment komplek DPR, Nusantara IV ini diterbitkan oleh Antara Pustaka Utama, Jakarta, pada 2008 silam. Satu jilid ensiklopedi ini berisi sebanyak 874 halaman.
"Ensiklopedi Soearto ini 1-XX jilid dan terbit 2008, penerbitnya Antara Pustaka Utama, Jakarta," katanya.
Dalam buku ini tertulis tentang "Tahun 1965 ditandai dengan duka mendalam bagi bangsa pada umumnya dan keluarga para pahlawan revolusi yang gugur pada peristiwa pemberontakan oleh Gerakan 30 September/Partai Komunis Indonesia pada khusunya. Pada dinihari 1 Oktober 1965, PKI melakukan aksi penculikan dan pembuhan enam pejabat pimpinan TNI Angkatan Darat, seperti Letnan Jenderal Ahmad Yani, Mayor Jenderal Soeprapto, Mayor Jenderal Haryono, Mayor Jenderal S. Paman, Brigadir Jenderal DI Panjaitan, dan Brigadir Jenderal Sutoyo Siswomiharjo.
Selain ensiklopedi Soehato, perpustakaan MPR RI tersebut juga memasang ensiklopedi lainnya. Buku ensiklopedi tersebut diantaranya ada ensiklopedi agama, konstitusi, Al-Aur'an, Perpustakaan, Teknologi tentang Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Semua buku ensiklopedi ini dijadikan koleksi meski perpustakaan ini jarang atau tidak pernah dikunjungi oleh anggota MPR, DPR dan DPD dari berbagai fraksi yang berkantor di sana. (hur)
Bagikan
Berita Terkait
Manipulasi Gambar Jadi Konten Porno, DPR Dukung Komdigi Blokir Grok AI
Komisi I DPR Soroti Serangan AS ke Venezuela, Hukum Internasional Kian Diabaikan
Pesawat CN-235 Buatan Indonesia Dipakai AS di Operasi Maduro, DPR: Perkuat Alutsista Nasional
Prabowo Berbesar Hati Capaian Stok Beras Nasional Lampaui Era Soeharto
Penangkapan Presiden Venezuela Rusak Tatanan Dunia, DPR Minta RI Desak PBB Gelar Sidang Darurat
Diusulkan Jadi Presiden Dewan HAM PBB, DPR: Kepercayaan Dunia terhadap Indonesia akan Meningkat
Resbob Hina Suku Sunda, Komisi I DPR Minta Pelaku Ujaran Kebencian Ditindak Tegas
Soal Viralisasi Bansos, Komisi I DPR: Bantuan Pemerintah Tak Perlu Dibandingkan dengan Gotong Royong Warga
Bantuan Asing untuk Bencana Sumatra Belum Dibuka, Komisi I DPR: Indonesia Mampu Berdiri di Atas Kaki Sendiri
DPR Desak Pemerintah Usut Tuntas Operasional Bandara di Morowali, Dinilai Ancam Kedaulatan Negara