Bandara Ngurah Rai Tambah 84 Penerbangan Rute Domestik Periode Libur Idul Adha 2024

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Jumat, 14 Juni 2024
Bandara Ngurah Rai Tambah 84 Penerbangan Rute Domestik Periode Libur Idul Adha 2024

Thermal scanner di Bandara Bali untuk antisipasi Flu Burung. ANTARA/HO-Humas Bandara Bali

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Bandara I Gusti Ngurah Rai mencatatkan sudah melayani 9.183.764 penumpang dan 56.627 pergerakan pesawat sepanjang Januari hingga Mei 2024. Terdapat 21 rute domestik yang dilayani oleh 11 maskapai, serta 34 rute internasional dengan dilayani oleh 38 maskapai.

Dalam libur panjang Idul Adha kali ini, Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali, mencatat terdapat 84 permohonan penerbangan tambahan rute domestik.

General Manager Bandara I Gusti Ngurah Rai Handy Heryudhitiawan dengan jumlah penerbangan tambahan itu diperkirakan akan memberi pelayanan kepada 11.407 penumpang.

Adapun rute tujuan yang diajukan adalah Jakarta, Balikpapan, Makassar, Surabaya, Kulon Progo, Semarang, Solo, Tambolaka, dan Wakatobi yang dilayani maskapai Citilink Indonesia, Lion Air, Wings Air, Super Air Jet, dan Indonesia Air Asia.

Baca juga:

Masjid Al Azhar Gelar Salat Idul Adha 2024 di Hari Minggu (16/6)

Melihat lonjakan pergerakan pada periode libur panjang ini, pihak Bandara I Gusti Ngurah Rai memprediksi akan terjadi peningkatan jumlah penumpang. Diproyeksikan dari 14-20 Juni 2024 mereka akan memberi pelayanan kepada 507.076 penumpang dan 2.921 pergerakan pesawat.

"Sebagai salah satu destinasi pariwisata utama di Indonesia, momen libur panjang tentu memiliki dampak terhadap kenaikan trafik penumpang di Pulau Bali, demikian pula dengan momen hari raya dan cuti bersama Idul Adha yang kami proyeksikan terdapat kenaikan jumlah penumpang," katanya.

Jika dirata-rata sepanjang 2024 penumpang harian di bandara tersebut 64-65 ribu per hari, dan selama Idul Adha diprediksi melebihi rata-rata normal, yaitu naik 15-17 persen atau 70-74 ribu per hari.

Sejalan dengan pergerakan penumpang, Handy melihat pergerakan pesawat juga akan meningkat dengan prediksi 434 pergerakan per hari sementara hari biasa 371 pergerakan pesawat per hari.

Baca juga:

Penumpang Whoosh Diprediksi Naik 20 Persen Saat Libur Panjang Idul Adha

"Kami prediksikan pada periode tersebut jumlah pelayanan penumpang tertinggi akan terjadi pada Sabtu, 15 Juni dengan angka pelayanan mencapai 76.287 penumpang," katanya.

#Bandara #Bandara Ngurah Rai
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Diskon Tiket Pesawat Saat Natal dan Tahun Baru Capai 14 Persen, Tapi Hanya Untuk Kelas Ekonomi
Kementerian Keuangan turut memberikan dukungan dengan menanggung sebagian pajak pertambahan nilai (PPN) untuk pembelian tiket pesawat sebesar kurang lebih 6 persen.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 22 Oktober 2025
Diskon Tiket Pesawat Saat Natal dan Tahun Baru Capai 14 Persen, Tapi Hanya Untuk Kelas Ekonomi
Indonesia
All Indonesia Diberlakukan Diseluruh Bandara Penerbangan dan Pelabuhan Internasional
Sistem layanan dengan terintergrasi tersebut diupayakan agar memudahkan masyarakat dalam mengakses seluruh keperluan perjalanan ke Indonesia.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 01 Oktober 2025
All Indonesia Diberlakukan Diseluruh Bandara Penerbangan dan Pelabuhan Internasional
Indonesia
2 Maskapai China dan Korea Anyar Terbang ke Bali, Wisatawan Diharapkan Makin Banyak
China sendiri merupakan salah satu pasar utama pariwisata internasional Bali, sehingga pembukaan rute ini memiliki nilai strategis.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 28 September 2025
2 Maskapai China dan Korea Anyar Terbang ke Bali, Wisatawan Diharapkan Makin Banyak
Indonesia
Bandara Larantuka Terpaksa Ditutup Imbas Erupsi Gunung Ili Lewotolok
Sebaran Abu Vulkanis (VA) berdasarkan data ASHTAM Lewotolo khususnya mengganggu jalur penerbangan rute Kupang-Larantuka.
Wisnu Cipto - Jumat, 26 September 2025
Bandara Larantuka Terpaksa Ditutup Imbas Erupsi Gunung Ili Lewotolok
Indonesia
Bandara Ahmad Yani Kembali Jadi Bandara Internasional, Ribuan Tiket Sudah Dibeli Penumpang
Data penjualan tiket dilayani pada 17 Juni, tercatat per 2 September 2025, tiket yang sudah terjual 8.553 seat. Sementara per Kamis 4 September bertambah menjadi 9.073 tiket terjual.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 06 September 2025
Bandara Ahmad Yani Kembali Jadi Bandara Internasional, Ribuan Tiket Sudah Dibeli Penumpang
Indonesia
Penetapan 36 Bandara Miliki Status Internasional Dorong Peningkatan Wisatawan
Sepanjang 2024 InJourney Airports melayani 38 juta penumpang dan 224 ribu pesawat internasional, sementara Januari-Juli 2025 tercatat 23,3 juta penumpang dan 138 ribu pesawat.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 29 Agustus 2025
Penetapan 36 Bandara Miliki Status Internasional Dorong Peningkatan Wisatawan
Indonesia
Operasional Bandara Ilaga Papua Sudah Normal Setelah Insiden Kebakaran Pesawat
Pesawat Aviasi Puncak PK-PPI jenis Grand Caravan kehilangan kendali sesaat setelah mendarat, lalu menabrak Pos Pasgat TNI-AU di ujung landas pacu Bandara Aminggaru, Ilaga.
Wisnu Cipto - Selasa, 26 Agustus 2025
Operasional Bandara Ilaga Papua Sudah Normal Setelah Insiden Kebakaran Pesawat
Indonesia
KAI Suplai 60 Ribu Ton Avtur dan 1,62 Juta Penumpang KA Bandara
PT Kereta Api Indonesia menjadi tulang punggung distribusi bahan bakar pesawat (avtur) dan penghubung utama mobilitas penumpang bandara.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 15 Agustus 2025
KAI Suplai 60 Ribu Ton Avtur dan 1,62 Juta Penumpang KA Bandara
Indonesia
Presiden Prabowo Perintahkan Bandara di Daerah Jadi Internasional, Sinyal Ekonomi Bakal Meledak?
Sebagai respons, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) kembali menetapkan tiga bandara sebagai bandara internasional
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 02 Agustus 2025
Presiden Prabowo Perintahkan Bandara di Daerah Jadi Internasional, Sinyal Ekonomi Bakal Meledak?
Indonesia
Tidak Perlu Ribet Isi Berbagai Aplikasi Pulang Dari Luar Negeri, Tinggal Isi ALL Indonesia
Data yang diintegrasikan antara lain dalam hal keimigrasian, bea dan cukai, kesehatan, hingga karantina yang sebelumnya diisi oleh penumpang secara terpisah.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 24 Juli 2025
Tidak Perlu Ribet Isi Berbagai Aplikasi Pulang Dari Luar Negeri, Tinggal Isi ALL Indonesia
Bagikan