Wisata Indonesia

Bali Masih Melarang Pelancong Internasional Hingga 2021

Leonard Leonard - Kamis, 27 Agustus 2020
Bali Masih Melarang Pelancong Internasional Hingga 2021

Penundaan akibat peningkatan jumlah kasus baru. (Foto: Unsplash/wahyu pratama)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

AWAL tahun ini, pemerintah Indonesia mengumumkan bahwa Bali akan menyambut kembali pelancong manca negara mulai tanggal 11 September. Namun minggu ini, gubernur pulau tersebut telah mengumumkan bahwa rencana pembukaan tersebut akan ditunda karena meningkatnya jumlah kasus virus corona.

Dalam konferensi pers, Gubernur Bali, Wayan Koster mengumumkan bahwa pulau tersebut tidak akan menyambut kedatangan internasional sampai akhir tahun. “Situasi di Indonesia tidak kondusif untuk memungkinkan para wisatawan internasional mengunjungi negara tersebut, termasuk Bali,” ungkap Koster.

Baca juga:

Bali Siap Menyambut Pelancong di bulan Oktober

1
Fokus pada peningkatan pariwisata domestik yang aman. (Foto: Unsplash/Ern Gan)

Sebaliknya, dilansir laman T+L, untuk sisa waktu di tahun ini, Bali akan memfokuskan diri pada pertumbuhan pariwisata domestik yang aman.

Sebagian besar pelancong manca negara langganan Bali, seperti dari Australia, menghadapi larangan perjalanan yang tidak akan mengizinkan mereka berkunjung hingga tahun 2021.

“Bali tidak boleh gagal karena bisa berdampak buruk bagi citra Indonesia termasuk Bali di mata dunia, yang bisa menjadi kontra produktif bagi pemulihan perjalanan,” kata Koster.

Pariwisata internasional mulai ditangguhkan pada bulan April ketika Bali mulai melaporkan meningkatnya jumlah kasus virus corona.

Karena pariwisata adalah tulang punggung perekonomian Bali, turis lokal mulai diizinkan melancong ke pulau itu pada tanggal 31 Juli lalu.

Baca juga:

Thailand Tertutup Bagi Pelancong Hingga Tahun 2021

2
Pelancong domestik mulai diizikan datang sejak 31 Juli. (Foto: Unsplash/Steve Long)

Dalam dua minggu pertama pembukaannya, diperkirakan sebanyak 2.500 pelancong tiba di Bali setiap harinya. Pelancong diharuskan memakai masker wajah di tempat umum dan menjaga jarak sosial. Sejak dibuka kembali untuk pelancong domestik, Bali belum melihat kasus utama virus corona, dengan tidak lebih dari 75 kasus baru per hari, menurut angka dari Badan Pariwisata Bali.

Banyak tempat wisata di pulau itu berada di luar ruangan dan banyak akomodasi hotel berupa vila pribadi, membantu untuk menjaga jarak sosial.

Bali telah melaporkan total 4.368 kasus virus corona yang terkonfirmasi dan 51 kematian yang terkonfirmasi, menurut dewan pariwisata. Secara keseluruhan, Indonesia telah melaporkan lebih dari 155.000 kasus virus corona dan 6.759 kematian. Merupakan jumlah kematian tertinggi di Asia Tenggara terkait virus corona. (lgi)

Baca juga:

Amerika Serikat Masih Tutup Perbatasan Hingga September

#Bali #COVID-19 #Virus Corona
Bagikan
Ditulis Oleh

Leonard

Berita Terkait

Indonesia
Cukai Minuman Berakohol di Indonesia Capai Rp 8,92 Triliun, Arak Dari Bali Sangat Digemari
Industri minuman beralkohol di Indonesia didukung kekayaan alam yang indah sehingga mampu menarik wisatawan untuk datang menikmati.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 30 Januari 2026
Cukai Minuman Berakohol di Indonesia Capai Rp 8,92 Triliun, Arak Dari Bali Sangat Digemari
Indonesia
Paus Sperma Terdampar di Bali, Diarahkan ke Laut Balik Lagi Akhirnya Dibawa ke Markas JSI
Paus sperma yang terdampar di Pantai Tembles itu memiliki panjang dua meter lebih, serta terdapat banyak luka memar di tubuhnya.
Wisnu Cipto - Selasa, 27 Januari 2026
Paus Sperma Terdampar di Bali, Diarahkan ke Laut Balik Lagi Akhirnya Dibawa ke Markas JSI
Indonesia
Waspada Potensi Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Perairan Bali pada 27-30 Januari
Gelombang tinggi hingga empat meter di perairan Bali, seperti di Selat Badung, Selat Bali bagian selatan, perairan selatan Bali, juga Selat Lombok bagian selatan pada 27-30 Januari 2026.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Waspada Potensi Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Perairan Bali pada 27-30 Januari
Indonesia
Pejahat Sadis Rumania Kabur ke Bali, Nikahi WNI Hidup dari Gaji Istri
Selama pelariannya di Bali, Zuleam Costinel Cosmin menikah dengan Warga Negara Indonesia (WNI) dan menggantungkan hidupnya dari penghasilan sang istri.
Wisnu Cipto - Kamis, 22 Januari 2026
Pejahat Sadis Rumania Kabur ke Bali, Nikahi WNI Hidup dari Gaji Istri
Indonesia
Cuaca Ekstrem di Bali Bisa Berdampak pada Jaringan Listrik, PLN Imbau Warga Waspada
Cuaca ekstrem berupa hujan lebat dan angin kencang berpotensi terjadi di sebagian besar wilayah Bali pada 21 sampai 27 Januari.
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Cuaca Ekstrem di Bali Bisa Berdampak pada Jaringan Listrik, PLN Imbau Warga Waspada
Indonesia
Cuaca Ekstrem Berpotensi Melanda Sebagian Besar Wilayah Bali hingga 27 Januari
Beberapa wilayah di Bali berpeluang alami bencana hidrometeorologi.
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Cuaca Ekstrem Berpotensi Melanda Sebagian Besar Wilayah Bali hingga 27 Januari
Indonesia
BBMKG Keluarkan Peringatan Dini Angin Kencang dan Gelombang Tinggi di Perairan Bali 20-23 Januari 2026
Gelombang tinggi diperkirakan hingga 4 meter di Selat Bali bagian selatan, Selat Badung, perairan selatan Bali, dan Selat Lombok bagian selatan.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
BBMKG Keluarkan Peringatan Dini Angin Kencang dan Gelombang Tinggi di Perairan Bali 20-23 Januari 2026
Indonesia
Buron Pembunuhan Brutal Rumania Kabur ke Indonesia, Pelariannya Berakhir di Bali
Buron internasional asal Rumania, Zuleam Costinel Cosmin (33) bersama dua rekannya terlibat kasus pembunuhan brutal di Rumania.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Buron Pembunuhan Brutal Rumania Kabur ke Indonesia, Pelariannya Berakhir di Bali
Indonesia
Puluhan Sapi Terinfeksi LSD, Bali Lockdown Lalu Lintas Ternak di Jembrana
Provinsi Bali resmi memberlakukan lockdown atau pelarangan lalu lintas ternak sapi dan kerbau keluar masuk Kabupaten Jembrana
Wisnu Cipto - Kamis, 15 Januari 2026
Puluhan Sapi Terinfeksi LSD, Bali Lockdown Lalu Lintas Ternak di Jembrana
Indonesia
Kuta Bali Diguncang Gempa Tipe Gerakan Strike Slip M 4,5
Getaran gempa terasa di wilayah Kuta Selatan, Kuta, Denpasar, hingga Jembrana
Wisnu Cipto - Sabtu, 10 Januari 2026
Kuta Bali Diguncang Gempa Tipe Gerakan Strike Slip M 4,5
Bagikan