Apple Segera Rilis iPhone 11 di Bulan September
Ponsel pintar iPhone 11 hadir dengan berbagai inovasi.. (Foto businessinsider.sg)
DILANSIR dari laman The National, saat ini Apple menduduki peringkat kedua setelah Samsung untuk brand ponsel pintar yang paling populer di dunia.
Rilisnya iPhone X pada bulan November 2017 lalu telah menaikkan penjualan Apple di pasaran pada bulan Januari sampai April. Kabarnya pada bulan September 2019 nanti Apple akan merilis produk anyarnya, iPhone 11
Baca Juga: Ini Risiko yang Didapat Saat Membeli Ponsel Ilegal
1. Fitur yang berbeda dari sebelumnya
Dilansir dari businessinsider.sg, iPhone 11 konon memiliki beberapa fitur yang berbeda dari fitur-fitur iPhone yang dirilis dua tahun belakangan ini. Fitur-fitur tersebut antara lain adalah kamera yang terdiri dari tiga lensa dan adanya tombol mute yang baru.
Perkembangan fitur iPhone 11 ini mirip dengan rilisnya iPhone 8 yang merupakan versi penyempurnaan dari desain iPhone 6 karena tidak adanya perubahan yang konsisten antara iPhone 6s dan iPhone 7.
Baca Juga: Kenali Dampak Buruk Penggunaan Ponsel Sebelum Tidur
2. Fotografi jadi andalan
Mengabadikan makanan atau minuman sebelum disantap telah menjadi kebiasaan bagi para milenial demi kepentingan media sosial. Menyadari hal tersebut, Apple telah mendesain iPhone 11 yang terfokus pada aspek fotografi.
Ponsel iPhone 11 akan hadir dengan sistem kamera yang baru pada bagian belakang dengan tiga lensa yaitu super-wide-angle lens. Fitur ini mendukung kamu yang suka mengabadikan gambar pemandangan atau foto bersama.
3. Prosesor baru untuk kinerja lebih baik
Meskipun belum diberitakan secara resmi oleh Apple, kabarnya iPhone 11 menggunakan prosesor yang baru diperkenalkan. Dilansir dari thesun.co.uk, Apple akan menghadirkan Apple A13 chipset untuk iPhone 11 yang akan menghantarkan kinerja yang baik dan cepat secara signifikan. (shn)
Baca Juga: Hindari Penggunaan Ponsel Pintar pada Saat-saat Penting Ini!
Bagikan
Berita Terkait
Harga iPhone 18 Pro Max Diprediksi Bakal Meroket Buntut Kelangkaan Komponen RAM
iPhone 18 Pro Bakal Pakai Layar LTPO+ Canggih, Siap-Siap Ucapkan Selamat Tinggal ke Teknologi Dynamic Island
Disdik Keluarkan SE, Penggunaan Gawai Siswa di Sekolah Dibatasi
Simak Nih! Cara Pakai StandBy Mode iPhone iOS 17: Tips dan Kustomisasi
Apple Makin Dekat Rilis iPhone Lipat, Dikabarkan Meluncur September 2026
Apple Enggak Bakal Bawa Kamera 200MP di iPhone hingga 2028, Apa Alasannya?
Apple Mulai Bingung, Terpaksa Minta Samsung Jadi Pemasok Memori iPhone 18
OPPO Jadikan Flagship Store Gandaria City sebagai Ruang Nongkrong Teknologi Berkonsep 'Third Living Space'
Galaxy Z TriFold Resmi Meluncur 12 Desember di Korea Selatan, ini Spesifikasi dan Harganya
Samsung Luncurkan Galaxy Z TriFold 12 Desember, hanya untuk Pasar Korea di Penjualan Perdana