Airlangga Tegaskan Target, 80 Persen Pemilih Golkar Coblos Prabowo-Gibran
Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar, Airlangga Hartarto. (MP/Asropih)
MerahPutih.com - Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar, Airlangga Hartarto mengatakan, bahwa baru 65 persen kader pohon beringin yang memilih pasangan calon presiden-wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
"Partai Golkar hari ini 65 persen kader Partai Golkar memilih Pak Prabowo dan Mas Gibran," ucap Airlangga di kantor Golkar Jalan Anggrek Neli, Slipi, Jakarta Barat, pada Rabu (17/1) malam.
Baca Juga:
Sekjen PDIP Anggap Isu Pemakzulan Jokowi Dipicu Faktor Sebab-Akibat
Maka lanjut Airlangga, malam ini dirinya akan menginstruksikan seluruh jajarannya melalui Ketua DPD seluruh Indonesia. Ia mengatakan bahwa target partai Golkar adalah 80 persen pemilih partai beringin mencoblos pasangan Prabowo-Gibran.
Airlangga mengeklaim bahwa target tersebut jauh lebih tinggi dari capaian pada pemilu-pemilu sebelumnya, yang maksimal di angka 55 persen.
"Dan ini akan lebih tinggi dari berbagai pemilu sebelumnya dimana dalam rata-rata pemilu sebelumnya range-nya adalah 53-55%," ucapnya.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini mengatakan banyak faktor yang membuat baru 65 persen kader Golkar memilih Prabowo-Gibran. Salah satunya karena pemungutan suara di Pilpres masih bulan depan atau masih 28 hari lagi.
Faktor lain, Partai Golkar juga perlu melakukan sosialisasi sosok Prabowo-Gibran kepada kader-kader yang sudah senior.
"Tentu kita menyampaikan bahwa kan banyak kader Golkar juga senior dan yang lain tentu perlu pemahaman bahwa Partai Golkar ini kan mendukung Pak Prabowo sehingga target ini kan harus kami sampaikan di dalam Forum Ketua DPD 1, nah ini kita harus sosialisasikan secara lebih lengkap dan masif," tuturnya.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan pemungutan suara untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) pada 14 Februari 2024 mendatang. (Asp).
Baca Juga:
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Kenakan Beskap dan Jarit, Wapres Gibran Hadiri Tingalan Jumenengan di Pura Mangkunegaran
Indonesia Bidik Investasi Perusahaan Teknologi Nvidia, Amazon, Docusign dan Crowdstrik
Presiden Prabowo dan Mas Didit Unggah Foto Bersama Zinedine Zidane dan Putranya di Sela WEF
Di World Economic Forum, Prabowo Pede Dengan Kondisi Ekonomi Indonesia
Gabung di Dewan Perdamaian Ala Trump, Komisi I DPR Bakal Minta Penjelasan Pemerintah
Pidato Prabowo di World Economic Forum Diharapkan Bisa Bawa Investasi
Presiden Bakal Kenalkan Prabowonomics di World Economic Forum
Presiden Prabowo Bakal Pidato Khusus di World Economic Forum
Prabowo Janji Bangun 10 Kampus Baru Gunakan Bahasa Inggris Jadi Pengantar
Kerja Sama Maritim Indonesia - Inggris Bakal Serap 600 Ribu Pekerja