3 Eks Politikus PSI Gabung PAN


Tiga mantan kader PSI resmi menyatakan bergabung dengan PAN. Acara penyambutan mereka dilakukan di Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan, Selasa (12/9). ANTARA/Hendri Sukma Indrawan
MerahPutih.com - Tiga eks politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN). Ketiganya Idris Ahmad, Anggara Wicitra Sastroamidjojo, dan Jovin Kurniawan.
Kedatangan mereka di markas PAN, Jakarta, Selasa (12/9) disambut oleh Ketua DPW PAN DKI Jakarta Eko Patrio, Wakil Ketua DPRD DKI dari PAN Zita Anjani dan Waketum PAN Viva Yoga Mauladi.
Baca Juga
Acara penyambutan itu juga disaksikan oleh eks Politikus PSI Tsamara Amany.
Ketiganya mengakui bergabung dengan PAN usai berdiskusi dan berkonsultasi dengan sejumlah tokoh termasuk Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas dan bakal calon wakil presiden dari PAN Erick Thohir.
"Akhirnya saya memutuskan memilih PAN karena saya melihat PAN itu punya komitmen terhadap ruang berekspresi terhadap teman-teman muda, anak-anak muda, itu terlihat dari transformasinya saat ini yang mengedepankan anak-anak muda," kata Anggara dalam acara tersebut.
Senada juga disampaikan oleh Idris Ahmad yang memilih bergabung PAN karena tertarik dengan transformasi yang dilakukan PAN.
"Saya juga sempat ngobrol dengan Pak Ketum dan juga Pak Erick Thohir selaku salah satu cawapres yang diusulkan PAN, saya melihat rekam jejak 2 orang ini," ujarnya.
Baca Juga
Peserta Pemilu 2024 Wajib Laporkan Dana Kampanye Secara Transparan
Menurut Idris, PAN adalah ruang bermakna karena PAN tidak hanya memberi ruang kepada anak muda, tetapi hak-hak dan isu-isu anak muda diperjuangkan oleh PAN.
"Dari rekam jejak beliau memberikan kesempatan pada anak muda untuk bermakna untuk berkarya dan pada akhirnya juga untuk mengabdi di pemerintah khususnya di DPRD atau sektor publik lainnya," ungkapnya.
Jovin Kurniawan juga mengaku bergabung PAN seusai berkonsultasi dengan Zulhas dan Erick Thohir. Dari kedua tokoh tersebut, ia meyakini PAN merupakan partai yang mengedepankan egaliter, meritokrasi dan pluralisme.
Pada kesempatan itu, Eko Patrio menyatakan kegembiraannya atas bergabungnya tiga politisi muda ini ke PAN. Dengan diterimanya Idris, Anggara, dan Jovin, kata Eko, PAN semakin menegaskan diri sebagai partainya anak muda.
"Anak muda semakin banyak yang nyaman berkarya di sini, sebagai wadah ekspresi dan perjuangan politik yang sejalan dengan semangat kebaruan dan kebiruan ala PAN," pungkas Eko. (Pon)
Baca Juga
Tanggapan Anies Soal Jadwal Pendaftaran Capres-Cawapres Dimajukan
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Komdigi Bekukan Izin TikTok Sampai Bersedia Berikan Data Detail Live Demo Agustus

KPK Tetapkan Staf Ahli Eks Mensos Tersangka Korupsi Bansos

Kilang Dumai Milik Pertamina Terbakar, Penyebabnya Belum Diketahui

KPK Tahan Eks Dirut PGN Hendi Prio Santoso, Langsung Dibui Usai Pemeriksaan

Gempa Magnitude 6,9 Guncang Filipina, 20 Orang Dilaporkan Tewas

Gempa Bawah Laut Magnitude 5,7 di Banyuwangi, Getaran Dirasakan Sampai Denpasar, Bali

Hasil Super League 2025/2026: Comeback, Persib Kalahkan Arema FC di Kanjuruhan dengan 10 Pemain

Hasil Super League 2025/2026: Kemenangan Pertama PSM Makassar, Berarti Kekalahan Perdana bagi Persija
Presiden Prabowo Bentuk Komisi Reformasi Polri, Mahfud Md Masuk Kandidat Utama
Prabowo Tunjuk Dony Oskaria Jadi Plt Menteri BUMN, Gantikan Posisi Erick Thohir
