Grup Tofu Akan Reuni di The 90's Festival

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Kamis, 07 November 2019
Grup Tofu Akan Reuni di The 90's Festival

Tofu siap menghibur para penggemarnya di The 90's Festival (Foto: MP/Albi)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

GENERASI 90'an masih ingat dengan grup musik Tofu dengan hit andalannya Cinta Semu? Jika masih belum ingat, pastinya kalian familiar dengan lirik, 'Sudah Lupakan saja semua rasa cinta yang ada, antara kau dan aku memanglah sudah tiada rasa'. Gimana sudah ingat belum?

Sudah 13 tahun grup ini vakum dari dunia musik. Pada Festival Musik The 90's Festival mereka akan tampil kembali. Grup yang terbentuk pada tahun 1999 lalu dengan personel Fla, Uya Kuya, dan Anton Budinugroho itu akan tampil pada festival musik yang digelar di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta pada tanggal 23-24 November 2019.

Baca Juga:

MLTR, Vertical Horizon, Hingga Aqua Siap Ramaikan The 90’s Festival Edisi Ke-5

Tofu sempat diwarnai dengan gonta ganti personel, yaitu Uya Kuya yang keluar dari grup tofu pada tahun 2003, lalu masuklah Joeniar Arief untuk menggantikan posisi Uya.

Namun pada The 90's Festival nanti, Grup Tofu akan tampil dengan empat personel, termasuk Uya Kuya. Hal itu diungkapkan oleh salah satu personel Tofu, Fla.

Tofu akan tampil berempat di The 90's Festival (Foto: Mp/Albi)

"Kami berempat sudah bertemu dan sudah latihan, semua berjalan dengan baik kok. Palingan ada lupa-lupa lirik sedikit lah," ungkap Fla saat ditemui merahputih.com dalam acara Pressconference The 90's Festival di kawasan Jakarta Pusat, Rabu (6/11).

Sedikit flashback, sebelum vakum di tahun 2006, Tofu sempat merilis dua album bertajuk Tofu (2001), Dua (2003), Neoformation (2004) dan The Best of Tofu:Playlist (2006). Namun Fla mengaku ada saja tawaran tampil untuk Tofu meski sudah vakum sejak tahun 2006.

"Usai merilis album The Best itu kami berhenti total. Banyak yang ditawarin, bahkan dari lima tahun lalu, tapi kami belum siap untuk itu, karena kesibukan masing-masing juga," Tambah Fla.

Baca Juga:

Armand Maulana Garap Lagu Lawas Legendaris

Terkait hal tersebut, personel Tofu lainnya yaitu Anton, juga turut angkat bicara. "Usai tahun 2006 itu, kami enggak pernah reuni, ini pertama kali, nanti manggung perempat juga pertama kali setelah belasan tahun."

Tapi meski telah belasan tahun tak tampil bersama, Fla optimis jika penampilan Tofu dengan formasi reuni tak akan sulit dan mengecewakan para penggemarnya.

"Pada penampilan nanti sih enggak akan sulit, karena Tofu juga mengajak additional player yang dulu main bareng," lanjut Fla.

Selain Tofu, pada juga sejumlah grup band yang akan hadir dengan format reuni di gelaran musik akbar The 90's Festival. Antara lain yakni Element, Wong, Dr. PM serta U'Camp.

Sejumlah musisi kenamaan internasional yang berjaya di tahun 90'an pun turut meramaikan The 90's festival. Seperti Hanson, Aqua, Michael Learn To Rock (MLTR), dan Vertical Horizon. (Ryn)

Baca Juga:

Disclosure dan 13 DJ Ternama Lainnya Masuk dalam Lineup DWP 2019 Fase Kedua

#Musisi Indonesia #The 90's Festival
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

ShowBiz
Skyline Hadirkan Sisi Baru lewat Album 'butterflies and tulips… all circling around my head'
Skyline meluncurkan album butterflies and tulips… all circling around my head.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 30 Oktober 2025
Skyline Hadirkan Sisi Baru lewat Album 'butterflies and tulips… all circling around my head'
ShowBiz
Mini Album '4 Mata, 5 Cerita': Babak Baru Harra. dalam Mengeksplorasi Makna Cinta
Lewat EP 4 Mata, 5 Cerita, Harra. mengajak pendengarnya merayakan babak pertama dalam hidup, entah itu cinta pertama maupun karya pertama.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Mini Album '4 Mata, 5 Cerita': Babak Baru Harra. dalam Mengeksplorasi Makna Cinta
ShowBiz
Mini Album 'Daur' Jadi Cara Hursa Berdamai dengan Luka dan Menemukan Bahagia
Mini album Daur dari Hursa menjadi refleksi tentang bagaimana seseorang belajar berdamai dengan luka dan menemukan kebahagiaan yang sejati.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 23 Oktober 2025
Mini Album 'Daur' Jadi Cara Hursa Berdamai dengan Luka dan Menemukan Bahagia
ShowBiz
GUU Buka Babak Baru Lewat EP 'Folivora', Sarat akan Eksplorasi Bunyi
Folivora menjadi babak baru dalam perjalanan musik GUU.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 23 Oktober 2025
GUU Buka Babak Baru Lewat EP 'Folivora', Sarat akan Eksplorasi Bunyi
ShowBiz
DRIVEN BY ANIMALS Akhirnya Rilis Album 'Disita Rakyat', Angkat Tema Sosial-Politik dengan Lirik yang Lugas
Album Disita Rakyat menjadi wujud konsistensi DRIVEN BY ANIMALS dalam mengangkat isu-isu masyarakat melalui musik mereka.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
DRIVEN BY ANIMALS Akhirnya Rilis Album 'Disita Rakyat', Angkat Tema Sosial-Politik dengan Lirik yang Lugas
ShowBiz
John Paul Ivan Kembali ke Akar Rock lewat 'PASSION HOPE PERCEPTION', Album Solo Kedua setelah 10 Tahun
Album PASSION HOPE PERCEPTION John Paul Ivan mengusung nuansa rock modern dengan sentuhan sound design yang segar serta kualitas produksi yang lebih matang.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
John Paul Ivan Kembali ke Akar Rock lewat 'PASSION HOPE PERCEPTION', Album Solo Kedua setelah 10 Tahun
ShowBiz
Binar Sunarja Hadirkan 'Sejarum Rajut Taulan', Lagu Personal untuk Anak Pertama
Lewat lagu Sejarum Rajut Taulan, Binar menaruh harapan agar anaknya tumbuh menjadi pribadi yang mudah bergaul dan memiliki banyak sahabat.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
Binar Sunarja Hadirkan 'Sejarum Rajut Taulan', Lagu Personal untuk Anak Pertama
ShowBiz
HE3X Kembali dengan Single 'Where Do We Go?', Resapi Kegamangan Banyak Orang lewat Irama Melankolis
HE3X menampilkan sisi yang lebih hangat dan reflektif di single Where Do We Go?.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
HE3X Kembali dengan Single 'Where Do We Go?', Resapi Kegamangan Banyak Orang lewat Irama Melankolis
ShowBiz
Lakon 'Tanggeria': BATDD x Dongker Satukan Musik, Teater, dan Imajinasi
BATDD dan Dongker berhasil menyulap panggung menjadi ruang naratif hidup, memadukan bunyi, drama, dan simbol-simbol visual dalam satu alur cerita teatrikal.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
Lakon 'Tanggeria': BATDD x Dongker Satukan Musik, Teater, dan Imajinasi
ShowBiz
Boy Warongan Kembali ke Dunia Musik Lewat Lagu 'Belum Boleh Pulang', Simak Lirik Lengkapnya
Boy Warongan & The Palmeiros menggandeng Gabriella Fernaldi untuk berkolaborasi di lagu Belum Boleh Pulang.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
Boy Warongan Kembali ke Dunia Musik Lewat Lagu 'Belum Boleh Pulang', Simak Lirik Lengkapnya
Bagikan