Relationship

10 Tanda si Dia bukan Jodoh yang Tepat

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 27 Mei 2024
10 Tanda si Dia bukan Jodoh yang Tepat

Ini nih kriteria si dia bukan jodoh yang tepat.(foto: Pexel)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - TAK mudah mencari jodoh yang tepat. Dalam prosesnya, banyak pertimbangan sulit termasuk memilih pasangan. Ada nilai plus dan minus dalam diri setiap orang, begitu juga si dia. Namun, jika si dia punya 10 keriteria berikut, bisa jadi dia bukan jodoh yang tepat.

1. Tidak Ada Komitmen

Sejak awal pacaran, kamu mestinya sudah mengetahui tujuan hubungan itu. Tujuan ini yang nantinya menuntun kamu menuju pernikahan. Jika hanya satu yang berkomitmen serius, hubungan tersebut percuma.

Seseorang yang tidak komitmen akan sulit diajak membahas hal-hal yang pelik dan cenderung menghindari pembicaraan pernikahan. Jika sudah begitu, tidak ada komunikasi yang terbuka di keduanya.

2. Suka Berbohong

Kepercayaan merupakan hal yang mahal dalam hubungan. Mestinya kepercayaan itu dijaga dengan menghindari sikap berbohong. Pasangan yang berbohong biasanya enggan untuk jujur dan terbuka sehingga cepat atau lambat membuat hubungan dan orang di dalamnya hancur.

3. Sulit Memprioritaskan Pasangan

Setiap orang memang memiliki referensi prioritas yang berbeda, tapi dalam hubungan mestinya pasangannya masuk kriteria prioritas. Seseorang yang sulit memprioritaskan pasangannya biasanya tidak terlalu peduli atau bahkan abai terhadap pasangannya. Kondisi ini akan sulit sekali dijalani karena ketika pasangan membutuhkan bantuan, justru tidak bisa membantu. Padahal, jenjang pernikahan konsepnya ialah saling bantu.

4. Terlalu Tertutup

Terlepas dari apa jenis kepribadian seseorang, mestinya antarpasangan terbuka. Kondisi kepribadian terlalu tertutup ini juga tidak baik sebab sering memicu kesalahpahaman dan membuat pasangan bingung harus berinteraksi seperti apa.

5. Sulit Memaafkan

Konflik merupakan salah satu bumbu penyebab dalam hubungan yang membuat orang dalam hubungan tersebut tersakiti. Konflik ini bisa ditimbulkan satu pihak atau dua pihak sekaligus. Untuk meneruskan hubungan ini baik-baik saja di masa depan, pasangan harus saling memaafkan. Pasangan yang sulit memaafkan akan terus mengungkit-ungkit masalah masa lalu di masa depan.

6. Suka Menuntut

Pasangan yang suka menuntut berbeda dengan pasangan yang progresif. Pasangan yag suka menuntut ialah seseorang yang memaksakan orang lain untuk melakukan perubahan atau keinginan sesuai kepentingannya tanpa memikirkan kepentingan orang lain. Biasanya pasangan seperti ini sifatnya egois. Berbeda dengan pasangan progresif yang memiliki tujuan menuntut pada dirinya dan pasangannya dengan tujuan yang jelas dan kepentingan bersama.

7. Merasa Lelah

Hubungan memang ada naik turunnya. Namun, jika pasangan selalu merasa lelah menjalani hubungan yang dibangun, itu tandanya ia memang sudah tak ingin melanjutkan hubungan.

8. Merasa Paling Penting

Kondisi ini mesti diantisipasi sebagai indikasi sifat narsisistis. Narsisis akan membuat pasangannya rendah dan tidak penting.

9. Merasa Tidak Pantas

Keyakinan pasangan tidak pantas mendampingi kekasihnya di masa depan hendaknya menjadi pertimbangan. Krisis kepercayaan diri tersebut akan membuat pasangan lelah sendiri karena kekasih yang telanjur frustrasi. Mestinya jika memang merasa tidak pantas bisa diusahakan menjadi pantas. Ingat jodoh mengenal konsep sekutu.

10. Labil

Pernikahan merupakan jenjang serius sehingga setiap langkah yang diambil mesti matang-matang, mempertimbangkan setiap konsekuensinya. Tentu dengan risiko-risiko tersebut, tidak mungkin diambil dengan pasangan dengan mental labil.(tka)

#Relationship
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

Lifestyle
Buat Calon Pengantin nih, Rekomendasi 5 Restoran Terbaik untuk Wedding Venue di Jakarta
Menyewa restoran jadi pilihan terbaik untuk mewujudkan resepsi wedding yang sarat makna dan intim.
Dwi Astarini - Rabu, 19 Februari 2025
Buat Calon Pengantin nih, Rekomendasi 5 Restoran Terbaik untuk Wedding Venue di Jakarta
Lifestyle
Gen Z Spill 2 Tantangan sebelum Menikah, Ekspektasi Orangtua dan Biaya
Keterbatasan bujet menjadi tantangan yang paling banyak diungkap, yakni oleh 59 persen calon mempelai yang menjadi responden.
Dwi Astarini - Jumat, 07 Februari 2025
Gen Z Spill 2 Tantangan sebelum Menikah, Ekspektasi Orangtua dan Biaya
Lifestyle
5 Tanda si Dia Effort dalam Hubunganmu
Effort membutuhkan kerja sama.
Dwi Astarini - Rabu, 01 Januari 2025
5 Tanda si Dia Effort dalam Hubunganmu
Lifestyle
3 Tanda Cintamu Bertepuk Sebelah Tangan, Tinggalkan Saja
Lebih baik tidak perlu memperjuangkan cinta yang bertepuk sebelah tangan itu.
Dwi Astarini - Selasa, 24 Desember 2024
3 Tanda Cintamu Bertepuk Sebelah Tangan, Tinggalkan Saja
Lifestyle
Pentingnya Komitmen untuk Bikin Hubungan Langgeng
Dalam membangun komitmen ada dua faktor yang membuatnya berjalan baik sesuai tujuan.
Dwi Astarini - Sabtu, 21 Desember 2024
Pentingnya Komitmen untuk Bikin Hubungan Langgeng
Lifestyle
5 Tahap Berdamai saat Kena Ghosting
Beberapa orang bahkan butuh beberapa waktu untuk pulih dari efek di-ghosting.
Dwi Astarini - Rabu, 18 Desember 2024
5 Tahap Berdamai saat Kena Ghosting
Lifestyle
Korea Selatan Sambut Generasi Baru, Angka Kelahiran Catatkan Rekor Tertinggi dalam 14 Tahun
Rekor kali ini merupakan yang tertinggi dalam 3 tahun 8 bulan.
Dwi Astarini - Kamis, 28 November 2024
Korea Selatan Sambut Generasi Baru, Angka Kelahiran Catatkan Rekor Tertinggi dalam 14 Tahun
Lifestyle
Lajang Berhak Bahagia, Aktivitas Seru ini Bisa Dilakukan Sendirian
Kamu justru memiliki lebih banyak waktu untuk mengenal diri sendiri dan melakukan hal-hal yang kamu sukai.
Dwi Astarini - Sabtu, 16 November 2024
Lajang Berhak Bahagia, Aktivitas Seru ini Bisa Dilakukan Sendirian
Lifestyle
Memahami Kata Gaul 'Bestie', Apa cuma buat Cewek?
Kata 'bestie' tidak terbatas pada jenis kelamin tertentu.
Dwi Astarini - Senin, 04 November 2024
Memahami Kata Gaul 'Bestie', Apa cuma buat Cewek?
Lifestyle
BI Checking ke Calon Pasangan, Penting enggak Sih?
Perbincangan mengenai finasial di Indonesia masih terbilang tabu.
Dwi Astarini - Senin, 21 Oktober 2024
BI Checking ke Calon Pasangan, Penting enggak Sih?
Bagikan