1 Ruas Jalan dan 48 RT di Jakarta Diterjang Banjir
Ilustrasi banjir di DKI Jakarta. (Foto: Antara)
MerahPutih.com - Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang melanda sebagian besar wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada Minggu (26/02) hingga Senin (27/2), menyebabkan sejumlah wilayah ibu kota terendam banjir.
BPBD DKI Jakarta mencatat ada 1 ruas jalan tergenang dan 48 RT terkena banjir di wilayah DKI Jakarta.
Baca Juga:
Hujan dengan intensitas lebat mengakibatkan kenaikan status siaga Pintu Air Manggarai, Bendung Katulampa, Pintu Air Pasar Ikan, dan Pintu Air Karet menjadi Siaga 3 (Waspada), Pos Angke Hulu, dan Pos Sunter Hulu menjadi Siaga 2 (Siaga) serta genangan di wilayah DKI.
BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. Adapun data wilayah yang terdampak banjir, sebagai berikut:
1. Jakarta Barat terdapat 18 RT yang terdiri dari:
Kelurahan Kembangan Utara
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 60 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Tegal Alur
- Jumlah: 4 RT
- Ketinggian: 20 s.d 40 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Rawa Buaya
- Jumlah: 9 RT
- Ketinggian: 40 s.d 60 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & luapan Kali Krukut
Kelurahan Kedaung Kaliangke
- Jumlah: 4 RT
- Ketinggian: 30 s.d 40 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & luapan Kaliangke
Baca Juga:
2. Jakarta Selatan terdapat 2 RT yang terdiri dari:
Kelurahan Cilandak Timur
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 70 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & luapan Kali Krukut
3. Jakarta Timur terdapat 28 RT yang terdiri dari:
Kelurahan Cililitan
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 50 s.d 60 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & luapan Kali Ciliwung
Kelurahan Cawang
- Jumlah: 13 RT
- Ketinggian: 30 s.d 130 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & luapan Kali Ciliwung
Kelurahan Bidara Cina
- Jumlah: 5 RT
- Ketinggian: 40 s.d 120 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & luapan Kali Ciliwung
Kelurahan Kampung Melayu
- Jumlah: 6 RT
- Ketinggian: 60 s.d 125 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & luapan Kali Ciliwung
Kelurahan Cipinang Muara
- Jumlah: 3 RT
- Ketinggian: 30 s.d 50 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & luapan Kali Sunter
Jalan Tergenang terdapat 1 ruas jalan:
1. Jl. Cipinang Indah Raya II (Belakang SMAK 7 Penabur), Kel. Pondok Bambu, Kec. Duren Sawit
Ketinggian: 15 cm
BPBD mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. (Asp)
Baca Juga:
Hujan Lebat Sebabkan 11 Ruas Jalan dan 21 RT di Jakarta Terendam Banjir
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Air Kirim Dari Ciliwung Rendam Kawasan Kebon Pala Jakarta Sampai 130 Cm
Pengendara Tewas Terjebak Macet di Jakbar, DPRD DKI Kritik Penanganan Banjir oleh Gubernur Pramono
Modifikasi Cuaca Jakarta Jumat Pagi, Kalsium Oksida Ditebar Sasar Langit Bogor
Banjir Rendam Sejumlah Ruas Wilayah, Polri Siagakan 128.247 Personel secara Nasional
Banjir Menggenang di Sejumlah Ruas Jalan Jakarta, Semua Anggota Polisi Siaga untuk Lakukan Evakuasi
Jumat (23/1) Pagi, 125 RT di Jakarta Terendam Banjir
Hujan Sangat Lebat Ancam Jakarta, 536 Pompa Bergerak Disiaga Pemerintah
Hujan Sangat Lebat Bakal Terjadi di Jakarta Hingga 24 Januari2025
Jakarta Dikepung Banjir, Transjakarta Perpendek dan Alihkan Sejumlah Rute
Pedagang Daging Sapi Mogok Jualan hingga Sabtu, Gubernur Pramono: Pasti Ada yang Buka karena Asosiasi tak Bisa Melarang