Umat Hindu Lakukan Doa Terakhir Sebelum Nyepi di Pura Aditya Jaya

Selasa, 08 Maret 2016 - Selvi Purwanti

MerahPutih Budaya - Menjelang hari raya nyepi di tahun baru Saka 1938, para penganut agama Hindu tampak memadati Pura Aditya Jaya, Jalan Daksinapati Raya, Rawamangun, Jakarta Timur.

Ratusan jamaat tampak berkumpul disatu titik untuk melakukan doa bersama. Tampak beberapa orang sangat khusyu larut dalam acara tersebut. Setelah itu dilanjutkan dengan ceramah oleh pemimpin jamaat.

Berdasarkan pandangan mata merahputih.com hampir seluruh jamaat pria mengenakan udeng atau ikat kepala, pakaian kemeja putih dan kain batik yang dililitkan dari pinggang hingga lutut bernama selempot. Bagi kaum wanita, rata-rata memakai kebaya.

Agung, salah satu jamaat Pura Aditya Jaya menjelaskan doa bersama-sama tersebut adalah doa terakhir menjelang hari raya Nyepi yang jatuh pada Rabu (9/3). Pasalnya saat memasuki Nyepi umat Hindu tidak akan pergi keluar rumah selama sehari.

"Ini terakhir. Nanti pas Nyepi kita enggak ada apa-apa," ujarnya kepada merahputih.com usai berdoa, Selasa (8/3).

Sebenarnya, lanjut Agung Presiden Joko Widodo telah menyiapkan pesawat Herkules untuk umat Hindu yang berada di Jakarta dan sekitarnya. Pesawat tersebut disediakan di bandara udara Halim untuk berangkat ke Candi Prambanan.

"Untuk kita mau sembahyang di Candi Prambanan disediakan pesawat herkules sama presiden. pagi pagi berangkat, sorenya pulang," terangnya. (Yni)

BACA JUGA:

  1. PAUD Ikuti Parade Ogoh-Ogoh Jelang Nyepi
  2. Hari Raya Nyepi, Perbankan di Bali Tutup 3 Hari
  3. Upacara Melasti Perayaan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1937

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan