SonicFlo, Band Baru Coki Bollemeyer yang Usung Musik Reflektif dan Spiritual
Senin, 26 Januari 2026 -
MerahPutih.com - Band anyar SonicFlo resmi terbentuk pada pertengahan 2025. Grup ini digawangi oleh Coki Bollemeyer (gitar), Boyi Tondo (bass dan keyboard), serta Daffa Bagaskara sebagai vokalis.
SonicFlo lahir dari pertemuan tiga musisi lintas generasi dan latar budaya musik yang berbeda, namun disatukan oleh selera, arah bermusik, serta visi yang sejalan.
Coki Bollemeyer mengungkapkan bahwa pembentukan SonicFlo merupakan impian lama yang akhirnya terwujud. Ia mengaku telah lama ingin membentuk band dengan karakter musik seperti yang kini diusung SonicFlo.
“Gue memang punya cita-cita bikin band kayak SonicFlo. Baru ketemu Boyi dan Daffa di 2025, dan ternyata mereka juga lagi nyari band dengan genre serupa. Dari situ akhirnya SonicFlo terbentuk,” ujar Coki.
Baca juga:
Bagi Boyi Tondo, SonicFlo bukan sekadar proyek musik, melainkan ruang personal yang memberi rasa nyaman dan kebersamaan.
“Buat gue, band itu kayak rumah—soal jodoh-jodohan. Gue pengin punya tempat bermusik dengan teman yang satu visi dan ambisi. Untungnya, di 2025 gue ketemu Daffa dan Om Coki,” kata Boyi.
Keunikan SonicFlo terletak pada dinamika para personelnya. Perbedaan generasi dan latar belakang justru menjadi kekuatan yang memperkaya warna musik mereka. Beragam sudut pandang tersebut diramu menjadi karya yang jujur, reflektif, dan relevan dengan kondisi pendengar masa kini.
Baca juga:
Sebagai langkah awal, SonicFlo merilis single debut bertajuk Rayu Membiru pada 23 Januari 2026. Lagu ini menjadi fondasi bagi perjalanan musikal SonicFlo ke depan.
Mengusung tema ketuhanan, “Rayu Membiru” hadir sebagai ruang perenungan dan pencarian—tentang kerinduan untuk mengenal Tuhan secara lebih personal, tanpa prasangka maupun campur tangan dunia luar.
Ke depan, SonicFlo berharap dapat menjadi band yang dekat dengan masyarakat luas, tampil secara masif, serta menghadirkan energi positif melalui karya-karya musik mereka.
Sebagai kelanjutan dari single perdana tersebut, SonicFlo juga tengah menyiapkan album debut berjudul “Perdebatan” yang dijadwalkan meluncur setelah Lebaran tahun ini. (Far)