Serial Thriller ‘Found’ Hadir di Netflix, 35 Episode Kisah Orang Hilang

Selasa, 06 Januari 2026 - Wisnu Cipto

MerahPutih.com - Netflix resmi menayangkan serial thriller Found musim 1 dan 2 secara bersamaan mulai Jumat, 2 Januari 2026. Total ada 35 episode yang siap menyuguhkan kisah penuh ketegangan, misteri, dan dilema moral.

Serial ini menampilkan Shanola Hampton (Shameless) sebagai tokoh utama Gabi Mosely, seorang spesialis hubungan masyarakat sekaligus manajer krisis yang memimpin tim pencari orang hilang.

Hampton akan beradu akting dengan Mark-Paul Gosselaar (Saved by the Bell) yang berperan sebagai antagonis bernama Sir, sosok penculik dengan masa lalu kelam.

Baca juga:

Tarik 184.960 Penonton di Bioskop Indonesia, Film 'Tinggal Meninggal' Tayang di Netflix

“Gabi Mosely bukan sekadar penyelamat, ia juga penyintas penculikan di masa kecil,” tulis Netflix, dalam siaran pers dikutip Senin (5/1).

Setiap tahunnya, lebih dari 600.000 orang dilaporkan hilang di Amerika Serikat. Found menyoroti sisi gelap dari data tersebut, terutama ketika banyak korban dari komunitas terpinggirkan luput dari perhatian penegak hukum dan media.

Trauma masa lalu Gabi membentuk caranya bekerja. Gabi kerap menggunakan metode tak lazim demi menemukan mereka yang dianggap “tidak penting” oleh sistem.

Baca juga:

Amazon Teken Kontrak dengan Netflix, James Bond Ikut Pindah Rumah

Namun, cerita semakin mengguncang ketika terungkap rahasia terbesar Gabi. Dia diam-diam menahan pria yang pernah menculiknya, Sir, di ruang bawah tanah rumahnya.

Found menghadirkan narasi yang tidak hanya menegangkan, tetapi juga sarat kritik sosial tentang keadilan, trauma, dan batas tipis antara korban dan pelaku.

“Konflik moral, psikologis, dan ketegangan cerita berkembang tajam dari rahasia Gabi,” tulis kreator serial Nkechi Okoro Carroll. (Tka)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan