Flop di Bioskop, A Big Bold Beautiful Journey Coba Peruntungan di Netflix
Film A Big Bold Beautiful Journey tayang perdana 17 Januari 2026. Foto: Website/sonypictures
MerahPutih.com - Setelah gagal di layar bioskop, Film A Big Bold Beautiful Journey mencoba peruntungan hadir di platform streaming Netflix.
Film produksi kolaraborasi Imperative Entertainment, 30West, dan Columbia Pictures itu akan mulai menyapa penggemar Netflix, tayang di seluruh dunia mulai 17 Januari 2026 mendatang.
Meski memiliki premis menarik, film ini tidak terlalu sukses di box office. A Big Bold Beautiful Journey hanya menghasilkan lebih dari US$ 20 juta dari perkiraan anggaran sebesar US$ 45 juta atau sekitar Rp 707 miliar.
Baca juga:
Film Comback Margot Robbie dan Collin Farrel 'A Big Bold Beautiful Journey'
“Kami berharap perilisan di Netflix akan memberi kesempatan lebih luas bagi penonton global untuk menikmati film ini,” tulis pernyataan studio, dikutip Senin (5/1)
Sinopsis A Big Bold Beautiful Journey
Film A Big Bold Beautiful Journey ini bergenre drama romantis yang mengikuti dua orang asing, David (Farrell) dan Sarah (Robbie), yang bertemu secara tak terduga dan melakukan perjalanan darat bersama.
Kisah berawal ketika dua orang asing lajang itu bertemu di sebuah pernikahan teman, lalu terseret ke dalam perjalanan penuh humor, keajaiban, dan penemuan.
Selama perjalanan, sebuah GPS pintar membawa mereka ke berbagai lokasi yang membuka kembali momen-momen penting dari masa lalu mereka, menghadapi emosi terpendam, dan pilihan hidup.
Baca juga:
Rekomendasi Film Romantis, dari Drama Korea hingga Komedi Indonesia
Takdir membawa mereka kembali ke momen-momen paling menentukan di masa lalu, memperlihatkan bagaimana pilihan yang mereka buat membentuk kehidupan saat ini.
“Film ini bukan hanya tentang perjalanan fisik, tetapi juga perjalanan emosional yang membuat penonton merenungkan pilihan hidup mereka,” tandas tim produksi. (Tka)
Bagikan
Tika Ayu
Berita Terkait
Ahn Sung-jae Terjerat Rumor, Produser ‘Culinary Class Wars’ Langsung Gas Tempuh Jalur Hukum
Land of Sin, Film Misteri Terbaru di Netflix Siap Acak-Acak Emosi Penonton
Serial Thriller ‘Found’ Hadir di Netflix, 35 Episode Kisah Orang Hilang
Your Turn to Kill Tayang di Netflix, Teror Permainan Nyawa Khas Horor Jepang
Flop di Bioskop, A Big Bold Beautiful Journey Coba Peruntungan di Netflix
Tarik 184.960 Penonton di Bioskop Indonesia, Film 'Tinggal Meninggal' Tayang di Netflix
Film 'Agak Laen: Menyala Pantiku' Cetak Rekor Film Terlaris Indonesia, Ditonton Lebih dari 10.250.000
Sejarah Baru Box Office, Agak Laen Jadi Film Indonesia Nomor Satu
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
Sinopsis 'Bidadari Surga' dan Jadwal Tayangnya