Prediksi dan Statistik MU vs City: 'The Citizen' Lagi Rapuh, Saatnya Bruno Fernandes Cs Obrak-Abrik Pertahanan Sang Tetangga Berisik?

Sabtu, 17 Januari 2026 - Angga Yudha Pratama

Merahputih.com - Stadion Old Trafford bersiap menggelar duel panas bertajuk Derby Manchester pada pekan ke-22 Premier League 2025/2026, Sabtu (17/1). Laga ini menjadi panggung debut yang berat bagi pelatih interim Manchester United, Michael Carrick, yang langsung menghadapi sang juara bertahan, Manchester City.

Meski bertindak sebagai tuan rumah, Setan Merah datang dengan status non-unggulan. Manchester United saat ini tertinggal sembilan poin dari sang rival sekotanya.

Minimnya waktu persiapan dan kondisi internal tim yang belum stabil menjadi tantangan besar bagi Carrick dalam meramu strategi.

Baca juga:

Jadwal Bola Lengkap 15–20 Januari 2026: Big Match Beruntun, MU vs City, Chelsea vs Arsenal

Namun, Manchester City pun bukan tanpa celah. Skuad asuhan Pep Guardiola sedang mengalami penurunan performa setelah meraih hasil imbang dalam tiga laga terakhir. Kegagalan meraih poin penuh ini membuat jarak mereka dengan Arsenal di puncak klasemen melebar menjadi enam poin.

Kekuatan Skuad dan Absensi Pemain Manchester United mendapat angin segar dengan kembalinya sejumlah pemain dari cedera dan Piala Afrika. Meski begitu, Carrick belum bisa menurunkan Matthijs de Ligt yang masih cedera dan Noussair Mazraoui yang masih bertugas di Piala Afrika.

Kondisi tim tamu justru lebih memprihatinkan. Badai cedera menghantam "The Citizens" yang kehilangan enam pemain pilar, termasuk bek tangguh Ruben Dias, Josko Gvardiol, serta penyerang anyar Omar Marmoush.

Statistik Memihak Setan Merah

Secara historis, Manchester United kerap menjadi batu sandungan bagi City. Dalam lima pertemuan terakhir, United berhasil mengantongi dua kemenangan dan satu hasil imbang. Carrick diprediksi akan mengandalkan kedisiplinan Bruno Fernandes dan ketajaman Sesko untuk mengeksploitasi lini belakang City yang pincang.

Kedua tim kemungkinan besar akan bermain hati-hati sejak menit awal. Fokus lini pertahanan United menjadi kunci utama untuk meredam keganasan Erling Haaland yang tetap menjadi ancaman paling nyata bagi gawang Lammens.

Baca juga:

Baru Gabung Manchester City, Sudah Cetak 2 Gol, Antoine Semenyo: Lingkungan Sempurna

Prediksi Starting XI Man United vs Man City

Man United (4-2-3-1): Lammens; Dalot, Maguire, Martinez, Shaw; Casemiro, Mainoo; Mbeumo, Fernandes, Cunha; Sesko

Pelatih: Michael Carrick

Man City (4-1-4-1): Donnarumma; Nunes, Khusanov, Alleyne, O'Reilly; Rodri; Bernardo, Cherki, Foden, Semenyo; Haaland

Pelatih: Pep Guardiola

Head to Head

  • 14/09/25 Manchester City 3-0 Manchester United
  • 06/04/25 Manchester United 0-0 Manchester City
  • 15/12/24 Manchester City 1-2 Manchester United
  • 10/08/24 Manchester City 1-1 Manchester United (adu penalti 7-6)
  • 25/05/24 Manchester City 1-2 Manchester United

Prediksi Skor Manchester United vs Manchester City

Manchester United 1-1 Manchester City (Bolaskor)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan