Panglima TNI Mau Bentuk Batalyon Olahraga, Atlet Sipil Bakal Direkrut

Jumat, 09 Januari 2026 - Wisnu Cipto

MerahPutih.com - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengungkap rencana pembentukan batalyon olahraga di bawah Pusat Jasmani dan Peraturan Militer Dasar (Pusjaspermildas) TNI.

Menurut dia, langkah ini dilakukan setelah sejumlah atlet yang juga prajurit TNI menyumbangkan banyak medali dalam SEA Games Thailand 2025.

Baca juga:

Prabowo Lontarkan Gurauan ke Kapten TNI Rizki Juniansyah Usai Dapat Bonus Rp 1 Miliar

Dalam SEA Games Thailand 2025, prajurit TNI menyumbangkan 19 medali emas, 16 medali perak, dan 17 medali perunggu. Total perolehan Kontingen Garuda mencapai 91 medali emas, 112 perak, dan 130 perunggu.

"Sekarang, kita akan membuat nanti batalyon olahraga di bawah Pusjaspermildas,” kata Jenderal Agus, kepada media, dikutip dari Antara, Jumat (9/1).

Batalion Pembinaan Atlet Prajurit

Panglima menjelaskan batalyon olahraga nantinya difungsikan untuk membina prajurit yang masuk dari jalur atlet maupun prajurit yang diproyeksikan berlaga di kompetisi olahraga tingkat kawasan dan dunia.

“Nah, orang-orang tersebut nanti cikal bakal yang akan nanti ikut berlaga di SEA Games, dan kegiatan olahraga lainnya seperti Olimpiade dan sebagainya,” tuturnya.

Baca juga:

Berprestasi di SEA Games 2025, Atlet dari Unsur TNI Mendapat Kenaikan Pangkat

Rekrut Atlet Sipil

Jenderal Agus mencontohkan Mabes TNI telah merekrut sejumlah atlet voli yang bermain di Proliga serta atlet sepak bola yang tergabung dalam klub Liga 1 dan Liga 2.

“Kebijakan dari Mabes TNI bahwa kita merekrut khusus, saya sudah merekrut khusus dari sipil yang punya kemampuan olahraga dijadikan militer," tandasnya. (*)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan