KTM Hadirkan Superbike Jalanan 990 RC R

Kamis, 09 Mei 2024 - Ananda Dimas Prasetya

Merahputih.com - KTM sedang mengembangkan superbike street-legal atau superbike jalanan baru. Superbike yang dimaksud adalah KTM 990 RC R 2025, yang didesain seturut aura dan DNA MotoGP.

KTM telah mengumumkan mereka kembali ke dunia sepeda motor sport performa jalan raya setelah lebih dari lima belas tahun. Superbike terakhir yang mereka luncurkan adalah RC 8C.

Sepeda motor ini dipersenjatai dengan jantung LC8 yang dipadukan dengan bodywork karbon dan knalpot baja tahan karat ergonomis.

Selain itu, KTM menawarkan shifter yang dapat dibalik menjadi race-shift sebagai standar, menyesuaikan kebutuhan pengendara, demikian diungkapkan Motor1, Rabu (8/5).

Baca juga:

Hanya dalam 3 Menit, KTM Jual 200 Unit RC 8C

Dengan rangka baja yang dirancang untuk performa dinamis dan sudut kemudi offset sebesar 25 derajat, KTM menjanjikan kelincahan, stabilitas, dan cengkeraman yang baik di berbagai kondisi jalan.

Selain versi jalan raya, KTM juga akan meluncurkan model khusus lintasan balap yang disebut 990 RC TRACK, yang kemungkinan tidak akan legal untuk dikendarai di jalan raya.

Baca juga:

Piaggio Indonesia Rilis Vespa Sprint dan Primavera 2024

Meski belum ada informasi lengkap mengenai spesifikasi atau harga, KTM berencana untuk meluncurkan prototipe 990 RC R pada awal tahun 2024 dalam seri Supersport Eropa.

Menurut Riaan Neveling, Kepala Pemasaran Global KTM, motor ini ditujukan bagi pecinta sensasi menikung dan menawarkan tenaga dan prestise tanpa harga yang tidak terjangkau.

KTM 990 RC R akan rilis 2025. (Foto: KTM)

Baca juga:

Royal Enfield Bullet 350 Rilis, Cuma Ada 100 Unit di Indonesia

Meski masih banyak yang harus diumumkan, penampakan awal motor ini menjanjikan sesuatu yang sangat ditunggu pencinta superbike. (waf)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan