[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Jual Laut dan Hutan di Sumatra ke Inggris Seharga Rp 90 Triliun
Kamis, 29 Januari 2026 -
Merahputih.com - Lawatan Presiden Prabowo Subianto ke Inggris beberapa waktu lalu menuai beragam spekulasi di media sosial.
Salah satunya beredar informasi yang menyebut Prabowo datang ke Inggris untuk menjual laut dan hutan di Sumatra ke negara tersebut.
Disebutkan, Prabowo menjualnya dengan harga Rp 90 triliun. Informasi ini diunggah akun Facebook “Dek Nur”.
NARASI:
“Prabowo Jual Laut dan Hutan Aceh-Sumatera Ke Inggris Rp 90 Triliun, Sekror Apa Saja.”
Baca juga:
Prabowo dan Raja Charles Bahas Konservasi, Inggris Siap Bantu Pelestarian Ekosistem Indonesia
FAKTA:
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) memasukan kata kunci 'Prabowo jual laut dan hutan Sumatera ke Inggris' ke mesin pencarian Google. Hasilnya tidak ditemukan informasi yang membenarkan klaim.
Pencarian mengarah ke artikel presidenri.go.id 'Dari Investasi hingga Pendidikan, Kunjungan Presiden Prabowo ke Inggris Bawa Capaian Konkret' diunggah 22 Januari 2026.
Artikel tersebut menjelaskan kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke Inggris pada 21 Januari 2026 menghasilkan capaian konkret bagi kepentingan nasional, mulai dari kerja sama strategis di sektor maritim hingga penguatan pendidikan tinggi.
Hasil utama kunjungan tersebut meliputi komitmen investasi Inggris sebesar 4 miliar poundsterling (sekitar Rp 90 triliun), penguatan kerja sama maritim, serta pembangunan 1.582 kapal nelayan yang akan diproduksi di Indonesia.
KESIMPULAN:
Unggahan dengan narasi 'Prabowo jual laut dan hutan Aceh-Sumatra ke Inggris' merupakan konten yang menyesatkan. (Knu)