Doodling Ternyata Lebih dari Mengusir Rasa Bosan
Rabu, 12 Mei 2021 -
KALAU lagi bosan mendengar dosen atau guru yang sedang menerangkan pelajaran, beberapa orang pasti lebih suka mencorat-coret bebas atau doodling. Nah selain mengusir rasa bosan, doodling ternyata baik untuk membantu menjernihkan pikiran serta menjaga kesehatan mental.
Doodling memang menjadi cara bagi seseorang untuk mengekspresikan dirinya dengan cara yang kreatif. Meski terkadang kesannya tidak beraturan, doodling umumnya akan terlihat unik dan menarik. Yuk simak manfaat doodling seperti yang dikutip dari laman Alodokter:
Baca juga:
1. Meningkatkan konsentrasi
Dalam aktivitas sehari-hari, tentu kita butuh konsentrasi yang baik agar aktivitas dapat berjalan lancar. Tapi enggak bisa dimungkiri, rasa penat kadang kala dapat memecah konsentrasi, sehingga membuatmu berisiko melakukan kesalahan.
Untuk membantu meningkatkan konsentrasi, cobain doodling deh. Meskipun kamu tidak jago gambar, tapi aktivitas ini bisa bikin tubuh lebih rileks dan pikiran bisa lebih jernih. Tak hanya itu, doodling juga baik untuk memperbaiki suasana hati.
2. Meningkatkan daya ingat
Selain konsentrasi, doodling juga bermanfaat mempertajam memori dan meningkatkan daya ingat. Bahkan sebuah riset menunjukkan bahwa kebiasaan doodling atau melukis dapat mencegah dan membantu meringankan gejala pikun pasien demensia.
Ketika melakukan kegiatan ini, otak akan terlatih untuk bisa fokus atau memusatkan pikiran. Hal ini diduga menjadi alasan doodling bermanfaat untuk melatih daya ingat.
3. Mengatasi rasa cemas
Stres dan rasa cemas yang kamu hadapi memang manusiawi. Biasanya kecemasan ini akan hilang setelah masalah yang menjadi penyebabnya teratasi. Tapi jika rasa cemas yang dirasakan cukup parah dan sulit terkendali, hal ini bisa merugikanmu.
Untuk mengontrol rasa cemas, doodling bisa menjadi solusinya. Mengekspresikan emosi melalui doodling akan membuatmu menjadi lebih rileks, sehingga rasa cemas pun bisa mereda. Doodling juga baik untuk melatih kreativitas untuk memecahkan masalah lebih baik.
Baca juga:
4. Mengurangi stres
Ketika melakuan doodling, kamu bisa menggambar atau mencorat-coret apa saja sesuka hatimu untuk meredam rasa stres. Riset menunjukkan bahwa aktivitas seni, seperti melukis dan doodling dapat mengaktifkan sel-sel di otak yang berpengaruh pada perbaikan suasana hati.
Nah setelah mengetahui manfaatnya, sayang sekali jika kamu melewatkannya bukan? Doodling bisa kamu lakukan di beberapa aktivitas tertentu, seperti sebelum wawancara kerja atau presentasi di depan banyak orang. (and)
Baca juga:
Kepoin Doodle Art, Gambar Imajinatif Bukan Cuma Coret-coret!