Angkatan Muda Muhammadiyah Tolak Ahok

Selasa, 11 Oktober 2016 - Selvi Purwanti

MerahPutih Megapolitan - Meski Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) menentang Ahok terkait pernyataannya mengenai surat Al Maidah ayat 51, namun Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammdiyah Bidang Hukum, Syaiful Bakhri menegaskan bahwa Muhammadiyah terbuka bagi siapa pun orang yang ingin sowan ke ormas tersebut.

"Kalau AMM menolak, itu, 'kan anak-anak otonom. Sekali lagi, siapa pun yang datang ke PP Muhammdiyah, silakan," kata Syaiful melalui telepon kepada wartawan di Gedung PP Muhammdiyah, Jakarta, Selasa (11/10).

Lebih lanjut Syaiful jelaskan bahwa sebagai bangsa yang beradab, tidak semestinya melarang siapa pun orang yang ingin menjalin silaturahmi. "Kita bangsa yang beradab, masa silaturahmi saja, tidak boleh," jelas Syaiful.

Meski demikian, Syaiful pun menegaskan perihal proses hukum yang dilaporkan oleh AMM terhadap Ahok atas pernyataannya beberapa hari lalu, mesti tetap berjalan.

"Kalau anak-anak menolah, ingat, loh, silaturahmi tidak menghilangkan proses hukum. Jadi, apa yang dilakukan Amm dengan melaporkan polisi, itu berbeda dengan silaturahmi pak Ahok," tegas Syaiful. (Ard)

BACA JUGA:

  1. Ini Alasan Ahok Batal Audiensi dengan PP Muhammadiyah
  2. Anies Incar Pemilih Perempuan dalam Pilkada DKI Nanti
  3. Jadi Cagub DKI, Agus Yudhoyono Berguru Pada Ulama NU
  4. PBNU Dukung Agus Jadi Gubernur DKI Jakarta
  5. Semua Pasang Cagub-Cawagub DKI Belum Penuhi Syarat KPUD

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan