Ajakan Tsamara Jelang Hari Sumpah Pemuda
Jumat, 27 Oktober 2017 -
MerahPutih.com - Momentum peringatan hari jadi Sumpah Pemuda 28 Oktober mendatang harus dimaknai sebagai ajang bagi pemuda untuk bangkit bersatu melawan korupsi.
Hal tersebut dinyatakan Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany usai mendaftarkan diri menjadi caleg di Kantor DPP PSI Jalan Wahid Hasyim, Jakarta, Kamis (26/10).
"Secara bersama kita harus bersatu melawan korupsi karena kalau tidak begitu masa depan kita terancam. Sebab, mustahil keadilan sosial tercapai kalau korupsi rata," kata Tsamara.
Gadis cantik berusia 21 tahun itu mengatakan, jika dulu anak muda bisa dipersatukan dengan pernyataan sumpah pemuda, maka saat ini juga pemuda harus mengulang sejarah tersebut.
"Sekarang kita juga ingin pemuda bersumpah bersatu bahwa kita satu bangsa tidak berbeda-beda dan tidak mau dikotak-kotakan," tandasnya.
Peringatan Sumpah Pemuda akan kembali dirayakan pada Sabtu (28/10) mendatang. Hari Sumpah Pemuda ke-89 ini mengangkat tema 'Pemuda Indonesia Berani Bersatu'. (Fdi)
Baca berita terkait Tsamara yang lain di: Daftar "Nyaleg", Tsamara Beberkan Program Andalan