Kuliner

Setup Roti Kurma, Legit untuk Buka Puasa

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 10 Mei 2021
Setup Roti Kurma, Legit untuk Buka Puasa

Setup roti kurma yang cocok jadi hidangan berbuka puasa. (Foto: Instagram/@mi2ehape)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MAU bikin hidangan berbuka yang mudah? Setup roti kurma ini bisa jadi pilihan yang pas buat kamu. Olahan roti tawar ini bisa menjadi lebih lembut legit dan enak dimakan saat hangat atau dingin. Roti tawar umumnya dimakan menggunakan selai cokelat, selai buah, keju, atau kornet dan telur. Ada yang memilih dimakan langsung atau dipanggang.

Jika kamu bosan dengan olahan roti tawar yang itu-itu saja, kamu bisa mencoba dengan cara lain, dibuat setup roti misalnya. Sajian setup roti yang ditambah buah kurma ini cocok jadi menu berbuka puasa yang menarik.

Baca juga:

Si Manis Bingka Barandam Menu Incaran untuk Berbuka

Selain banyak manfaatnya, mengonsumsi buah kurma juga sangat dianjurkan sebagai kudapan berbuka puasa. Apalagi jika disakiannya dengan roti tawar yang ditambah olesan vla yang creamy dan manis, tentunya akan menambah cita rasa yang nikmat. Berikut langkah dan tips membuatnya.

Setup Roti Kurma, Legit untuk Buka Puasa
Kurma yang kaya manfaat. (Foto: Unsplash/Mona Mok)

Bahan-bahan:

- 5 lembar Roti tawar

- 300 ml susu cair

- 35 gram keju cheddar, diparut

- 50 gram susu kental manis

- 30 gram gula pasir

- sejumput garam

- 20 gram maizena

- 20 gram whipcream bubuk (optional)

- 1 sdm mentega

- Buah kurma secukupnya, buang bijinya

Baca juga:

Lontong Isi Bukan Arem-Arem, Kuliner Favorit Buka Puasa

Cara Membuat Setup Roti Kurma:

1. Panaskan susu cair dan mentega menggunakan panci atau teflon, jangan sampai mendidih.

2. Masukkan keju cheddar parut sedikit demi sedikit.

3. Tambahkan gula pasir, sejumput garam, susu kental manis, lalu aduk hingga merata.

4. Masukkan campuran maizena dengan sedikit air, aduk dengan cepat. Masak sampai tekstur mengental kemudian matikan kompor.

5. Siapkan wadah, susun roti tawar di dalam wadah.

6. Tuangkan vla di atas roti lalu beri beri buah kurma.

7. Tumpuk dengan roti tawar lagi, ulangi sampai jadi empat layer.

8. Beri parutan keju cheddar dan kurma di bagian paling atas.

9. Setup roti kurma siap disajikan.

(ans)

Baca juga:

Es Tebak Segar Favorit Sajian Berbuka dari Ranah Minang

#Resep #Resep Masak #Roti #Kurma #Kuliner #Lipsus Bulanan #Menu Buka Puasa
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Indonesia
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
ni merupakan perdana bakso Solo buka setelah tutup sejak Senin (3/11).
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
Kuliner
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Gastrodiplomacy merupakan strategi kebudayaan dan ekonomi yang memperkenalkan identitas bangsa melalui cita rasa.
Wisnu Cipto - Sabtu, 01 November 2025
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Kuliner
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Hidangan fusion Korea yang disajikan dibuat dari bahan-bahan terbaik dari seluruh Korea
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Kuliner
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Bakso Boedjangan menghadirkan inovasi terbaru kuah keju.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Kuliner
Jakarta Coffe Week 2025 'A Decade of Passion' Siap Digelar 31 Oktober - 2 November, Etalase Kopi Tanah Air
Tahun ini, Jakarta Coffe Week memasuki usia satu dekade, menunjukkan aksi progresif.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
Jakarta Coffe Week 2025 'A Decade of Passion' Siap Digelar 31 Oktober - 2 November, Etalase Kopi Tanah Air
Lifestyle
Makanan Khas Demak yang Unik dan Wajib Dicoba, 10 Rekomendasi Terlezat!
Sedang liburan ke Kota Wali? Jangan lewatkan 10 makanan khas Demak yang legendaris dan menggugah selera dari Caos Dhahar Lorogendhing hingga Mangut Kepala Manyung.
ImanK - Sabtu, 25 Oktober 2025
Makanan Khas Demak yang Unik dan Wajib Dicoba, 10 Rekomendasi Terlezat!
Lifestyle
10 Kuliner Khas Kudus yang Wajib Dicoba, dari Soto Kerbau hingga Gethuk Nyimut
Yuk jelajahi 10 kuliner khas Kudus yang paling terkenal! Mulai dari soto kerbau legendaris, nasi pindang, hingga gethuk nyimut yang manis dan unik.
ImanK - Minggu, 19 Oktober 2025
10 Kuliner Khas Kudus yang Wajib Dicoba, dari Soto Kerbau hingga Gethuk Nyimut
Tradisi
Tahok dan Bubur Samin Solo Jadi Warisan Budaya tak Benda
Sebanyak 14 warisan budaya Solo berbagai kategori berbeda dari makanan hingga olahraga tradisional ditetapkan WBTb.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Tahok dan Bubur Samin Solo Jadi Warisan Budaya tak Benda
Dunia
Jepang Selamat dari Ancaman Kekurangan Bir, Perusahaan Asahi kembali Berproduksi setelah Serangan Siber
Sebelumnya, produsen bir ternama ini terpaksa menghentikan seluruh operasi akibat serangan siber.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Jepang Selamat dari Ancaman Kekurangan Bir, Perusahaan Asahi kembali Berproduksi setelah Serangan Siber
Fun
Deretan Acara Café Brasserie Expo 2025, Pilihan Terbaik Bagi Para Pencinta F&B
Wadah ekspresi yang menyatukan inovasi produk F&B dengan berbagai sektor gaya hidup.
Wisnu Cipto - Rabu, 01 Oktober 2025
Deretan Acara Café Brasserie Expo 2025, Pilihan Terbaik Bagi Para Pencinta F&B
Bagikan