Penyanyi ini Nekat Tato Pipinya dengan Gambar Harry Styles, Alasannya Bikin Elus Dada

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Jumat, 01 Februari 2019
Penyanyi ini Nekat Tato Pipinya dengan Gambar Harry Styles, Alasannya Bikin Elus Dada

Penyanyi muda ini nekat menato pipinya dengan gambar wajah Harry Styles (Foto: instagram @kalsykarter)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MENGIDOLAKAN artis sih boleh saja. Namun, dalam hal tertentu, beberapa orang bisa ngefans sampai terlalu banget. Seperti penyanyi Selandia Baru Kelsey Karter. Saking terlalu ngefans dengan Harry Styles, Karter menato pipinya dengan gambar wajah mantan personel boy band One Direction itu.

Melukis tubuh dengan tato tentu memelurkan perhitungan yang matang. Biasanya setiap tato memiliki arti dan pesan tersendiri bagi si pemilik. Untuk posisi, tato biasanya dilukis pada tangan, kaki, badan, atau leher. Namun, berbeda dengan Karter. Ia dengan yakin merajahkan tato di bagian pipi.

1. Alasan Utama Karter Menato Pipinya dengan Wajah Styles

Karter bersama seniman tato Romeo Lacoste.(Foto: instagram @kelsykarter)

Langkah berani yang dilakukan Karter itu pun sontak mengejutkan para penggemar Harry Styles. Hal itu terjadi saat Karter mengunggah foto dirinya dengan pipi kanan yang telah terlukis wajah Styles. Demikian dilansir laman Odditycentral.

Rupanya, sebelum membuat tato itu, Karter mengisyaratkan dia merencanakan sesuatu yang istimewa untuk merayakan ulang tahun ke-25 Harry Styles. "Akhirnya aku tahu apa yang bisa kuberikan untuk Harry di hari ulang tahunnya," ujar Kelsey di Twitter. Namun, tak seorang pun yang menduga Karter akan menato wajahnya.

2. Karter Fans Berat dari Styles

Karter ternyata fans berat Harry Styles. (Foto: Instagram @kelsykarter)



Karter ialah penyanyi asal Auckland, Selandia Baru. Namun saat ini, ia bekerja di Los Angeles. Ia sangat mengagumi sosok Styles dan prestasinya sebagai artis rock n roll. Ia bahkan mengungkapkan keinginannya untuk bisa bekerja sama dengan Styles. Hal itu ia ungkapkan dalam sebuah wawancara pada tahun lalu. Kini, ia malah membuat heboh publik dengan menato wajahnya.

3. Aksi Kalsey Dinilai Untuk Promosi Terselubung

Aksi dari Karter yang terbilang sangat ekstrem itu membuat banyak orang menamakannya Publicity Stunt dan tato itu dianggap palsu atau fake. Sindiran dari warganet memang masuk akal. Alasannya, penyanyi muda tersebut baru-baru ini merilis single baru yang bertajuk Harry. Judul itu merujuk pada Harry Styles. Karena itulah, langkah ekstrem tersebut dianggap hanya untuk mendongkrak promosi lagunya.

Saat melihat tato tersebut, banyak orang menilai bahwa kualitas desainnya buruk dan warna merah di wajah Styles kurang. Kesimpulannya, warganet menilai karya seni itu tak lebih daripada sebuah sketsa.

Saat menanggapi hal itu, Kalsey menampik bahwa tato yang dibuatnya hanya merupakan aksi promosi untuk lagu terbarunya. "Aku penggemar berat Harry, dan tak takut untuk mengungkapkannya. Sejujurnya aku tak tahu bagaimana melakukan sesuatu dengan setengah hati. Aku hanya mengenakan hatiku di pipiku dan aku tak bisa mengendalikan apa yang terjadi di sana," jelas Karter kepada The Edge. (ryn)

Baca juga yuk artikel menarik yang lainnya Perjalanan Hidup Celine Dion akan Diangkat ke Layar Lebar, Catat Tanggal Rilisnya!

#Harry Styles #Viral #Berita Unik #One Direction
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
Kemenag Tegaskan Tidak Ada Larangan Istirahat di Masjid, Tapi Pengelola Wajib Pasang CCTV Biar Aman
Ia mendorong optimalisasi fungsi sosial masjid yang luas, mencontoh fungsi di zaman Nabi, sambil tetap memperhatikan aspek keamanan
Angga Yudha Pratama - Rabu, 05 November 2025
Kemenag Tegaskan Tidak Ada Larangan Istirahat di Masjid, Tapi Pengelola Wajib Pasang CCTV Biar Aman
Indonesia
Tragedi Masjid Sibolga: Kemenag Murka Rumah Ibadah Diubah Jadi Arena Kekerasan, Program Inklusif Terancam Gagal Gara-Gara Aksi Para Pelaku
Direktur Arsad Hidayat tegaskan program Masjid Ramah dan inklusif harus tetap berjalan, termasuk untuk Natal dan Tahun Baru
Angga Yudha Pratama - Rabu, 05 November 2025
Tragedi Masjid Sibolga: Kemenag Murka Rumah Ibadah Diubah Jadi Arena Kekerasan, Program Inklusif Terancam Gagal Gara-Gara Aksi Para Pelaku
Dunia
Bertahan Seabad, Pesan dalam Botol dari Prajurit Perang Dunia I Ditemukan di Pantai Australia
Surat-surat itu kini telah diserahkan kepada keturunan mereka, yang terkejut dan terharu dengan penemuan tersebut.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Bertahan Seabad, Pesan dalam Botol dari Prajurit Perang Dunia I Ditemukan di Pantai Australia
Indonesia
A2O MAY Merilis "PAPARAZZI ARRIVE" dengan Synth Sirene dan Beat Dubstep yang Bikin Candu Generasi Muda
Album ini tidak hanya menampilkan karakter unik grup
Angga Yudha Pratama - Selasa, 28 Oktober 2025
A2O MAY Merilis
Lifestyle
Raisa Tumpahkan Kekecewaan Dalam Lirik Lagu 'Terserah'
Melalui lagu tersebut, Raisa seolah menumpahkan rasa kecewa dan lelah
Angga Yudha Pratama - Selasa, 28 Oktober 2025
Raisa Tumpahkan Kekecewaan Dalam Lirik Lagu 'Terserah'
ShowBiz
Kalya Islamadina Rilis EP Perdana “Orange”, Ungkap Cinta Lewat Kejujuran
Setiap lagu punya waktunya sendiri
Angga Yudha Pratama - Selasa, 28 Oktober 2025
Kalya Islamadina Rilis EP Perdana “Orange”, Ungkap Cinta Lewat Kejujuran
ShowBiz
Bekantan Berjubah di Artwork 'Pandir Wara', Primitive Monkey Noose Rilis Single Paling Satir Agar Melek Soal Kepalsuan Hidup
Reggy mengungkapkan pandangan Bekantan yang mengarah ke belakang
Angga Yudha Pratama - Selasa, 28 Oktober 2025
Bekantan Berjubah di Artwork 'Pandir Wara', Primitive Monkey Noose Rilis Single Paling Satir Agar Melek Soal Kepalsuan Hidup
Lifestyle
Falaci Bawa Virus Electronic Groove dan Rock yang Catchy Lewar 'prototype (demo)'
Untuk menikmati versi lengkap dari semua lagu, pendengar diarahkan untuk mengakses melalui Bandcamp atau melalui rilisan fisik
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Falaci Bawa Virus Electronic Groove dan Rock yang Catchy Lewar 'prototype (demo)'
ShowBiz
Bilal Indrajaya Ajak Menyelami Kenangan Manis dan Realitas Pahit Perpisahan di ‘Akhir Pekan yang Hilang’
Sinematografi yang halus memperkuat kesan kontemplatif
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Bilal Indrajaya Ajak Menyelami Kenangan Manis dan Realitas Pahit Perpisahan di ‘Akhir Pekan yang Hilang’
Indonesia
Viral Warga Israel Diduga Punya KTP Indonesia, Begini Penjelasan Disdukcapil Cianjur
Penelusuran melalui Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) tidak menemukan adanya data kependudukan dengan nama tersebut
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Viral Warga Israel Diduga Punya KTP Indonesia, Begini Penjelasan Disdukcapil Cianjur
Bagikan