Pemprov DKI Tetap Ngotot Ingin Gelar Formula E
Formula E. (Foto: Instagram/fiaformulae)
MerahPutih.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, tetap berkeinginan untuk menyelenggarakan perhelatan event mobil balap Formula E di ibu kota di tahun depan.
Sebab, persiapan pagelaran balap mobil berenergi listrik ini sudah dilaksanakan di Jakarta. Mulai dari revitalisasi monas yang sebagian untuk perlintasan Formula E dan sudah juga membayar komitmen fee Rp Rp 560 miliar.
"Mudah-mudahan bisa dilaksanakan di tahun 2022 sebagaimana yang diagendakan," ucap Wakil Gubernur (Wagub) DKI, Ahmad Riza Patria di Jakarta.
Baca Juga:
Wagub Berharap Formula E Terselenggara 2022 di Jakarta
Saat ini Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) dan Jakarta Propertindo (Jakpro) tengah menangani dan berkordinasi dengan pihak Formula E, agar perhelatan tersebut dapat terlaksana di Jakarta tahun mendatang.
Apalagi jadwal evet tersebut sudah tertunda selama 2 tahun pada tahun 2020 dan 2021 akibat hantaman wabah virus COVID-19 yang belum selesai.
"Terus berproses dengan perwakilan Formula E yang berkomunikasi dengan Jakpro. Kita tunggu saja," ungkapnya.
Jadwal sementara yang dilansir ke publik akun resmi Formula E tidak ada jadwal di Jakarta. Dalam jadwal, ada terdapat satu jadwal yang berstatus TBD (to be confirmed) yaitu pada 4 Juni 2022.
Berikut daftar dan jadwal ajang balap mobil listrik Formula E 2022:
1. Diriyah, Arab Saudi; 28-29 Januari 2022
2. Mexico City, Mexico; 12 Februari 2022
3. Cape Town, Afrika Selatan; 26 Februari 2022
4. China; 19 Maret 2022
5. Roma, Italia; 9 April 2022
6. Monaco; 30 April 2022
7. Berlin, Jerman; 14 Mei 2022
8. TBD; 4 Juni 2022
9. Vancouver, Kanada; 2 Juli 2022
10. New York, Amerika Serikat; 16-17 Juli 2022
11. London, Inggris; 30-31 Juli 2022
12. Seoul, Korea Selatan; 13-14 Agustus 2022. (Asp)
Baca Juga:
Jakarta Absen di Formula E 2022, Begini Tanggapan Wagub Riza
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
PSI Desak Gubernur Pramono Ubah Aturan BPHTB, Era Anies Digratisiskan Rumah di Bawah Rp 2 Miliar
DBH DKI Dipotong Rp 15 Triliun, Tunjangan tak Dipangkas biar ASN Full Senyum
SMAN 72 Kelapa Gading kembali Belajar Tatap Muka setelah Ledakan
Pramono Dukung Kejari Geledah Ruang Sudin UMKM Jaktim, Terkait Kasus Korupsi Mesin Jahit
JakLingko Kerap Dikritik Warga, Pemprov DKI Beri Pelatihan 1.000 Pengemudi
Modifikasi Cuaca, Pemprov DKI Tebar Semai 2.400 Kilogram Garam di Hari Keenam
Pascaledakan di SMAN 72 Jakarta Utara, Belajar-Mengajar Dilakukan Daring
Normalisasi Kali Krukut Mulai dari Segmen Tarakanita hingga Jembatan Tendean
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Keluarkan Pergub 33, Pekerja Gaji Rp 6,2 Juta Gratis Naik Transportasi Umum
Jakarta Catatkan Investasi Rp 204 Triliun hingga September 2025