Travel

Panduan Liburan Musim Semi di Selandia Baru Terinspirasi dari Arief Muhammad

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Jumat, 22 November 2019
Panduan Liburan Musim Semi di Selandia Baru Terinspirasi dari Arief Muhammad

Selandia Baru (Foto: Unsplash/Roell De Ram)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BERBEDA dari negara-negara di belahan dunia utara yang akan memasuki musim dingin. Saat ini Selandia Baru mengalami musim semi dengan cahaya matahari yang cerah dan bunga-bunga bermekaran.

Arief Muhammad, populer di Twitter sebagai @poconggg, baru saja mengunjungi Selandia Baru di saat cuaca yang nyaman tersebut. Di akun Instagram-nya, @ariefmuhammad, dia menulis "Cahaya matahari cerah, tapi anginnya dingin (di Selandia Baru). Jadi balance; nggak kepanasan, nggak kedinginan. Mau explore jalan jauh-jauh juga jadi enak, nggak bikin keringetan,".

Baca juga:

Wisata Mistis di Selandia Baru. Berani Mampir?

Kamu yang telah melihat foto-foto liburan Arief di Selandia Baru mungkin terinspirasi untuk segera berkemas dan membeli tiket pesawat ke sana. Tapi sebelumnya, coba lihat dulu nih panduan liburan musim semi oleh Tourism New Zealand yang terinspirasi dari perjalanan Arief Muhammad.

1. Pakaian apa yang harus dikenakan?

Gaya berpakaian Arief Muhammad (Foto: Istimewa)

Di musim semi, temperatur udara di Selandia Baru berada di sekitar 16 °C hingga 19 °C. Jika berencana untuk berlibur di Selandia Baru dengan suhu yang sejuk, kamu hanya perlu mengenakan jaket tipis selama perjalanan.

Lalu, saat berjalan keliling kota pada siang hari di Selandia Baru, kombinasi baju kaus, celana, sepatu yang nyaman dan kacamata hitam merupakan padu padan yang tepat untuk dikenakan.

Jika Anda berencana untuk mencoba aktivitas yang berhubungan dengan salju, operator tur akan meminjamkan kamu jaket tebal untuk digunakan selama kegiatan tersebut. Jadi intinya kamu hanya perlu membawa jaket tipis untuk perjalanan ke Selandia Baru nanti.

2. Tempat apa yang harus dikunjungi?

Tanaman Lupin yang indah di Danau Tekapo (Foto: newzealand.com)

Berbeda dengan musim panas, Selandia Baru cenderung tidak terlalu ramai di musim semi. Karena itu, musim semi merupakan waktu yang sempurna untuk melakukan aktivitas di tempat terbuka dan mencari tempat foto terbaik.

Jika kamu ingin mengunggah foto bunga-bunga unik di Instagram, musim semi menjadi waktu yang tepat untuk menemukan bunga yang indah khas Selandia Baru. Kamu bisa pergi ke Danau Tekapo yang berwarna biru muda dan melihat pemandangan tanaman lupin ungu yang fenomenal di sekitarnya.

Baca juga:

Menikmati Musim Gugur Di Selandia Baru dengan Tips Berfoto Instagramable Ini

Selain itu, cobalah pergi ke Wanaka Lavender Farm, perkebunan lavender terbesar di belahan dunia selatan. Di kebun bersertifikasi organik ini, kamu dapat berjalan di antara bunga-bunga, bersantai sambil menikmati secangkir teh herbal, dan mencoba es krim dengan rasa unik seperti lavender dan madu.

3. Makanan apa yang harus dicoba?

Fergburger (Foto: Istimewa)

Mencoba makanan lokal merupakan hal yang wajib dicoba saat berlibur di Selandia Baru. Apabila berkunjung ke Queenstown, cobalah burger ikonik milik Fergburger. Hamburger di restoran ini disebut sebagai hamburger paling lezat di Selandia Baru, dan banyak penggemar burger dari seluruh penjuru dunia mengunjungi Fergburger untuk menikmati hidangan mereka.

Selain itu, Fergburger juga menawarkan berbagai pilihan kopi premium yang tidak kalah terkenal. Fergburger dibuka pada tahun 2001 sebagai kedai kecil di Crow Lane yang menjual makanan ke pengunjung pesta di daerah tersebut saat tengah malam. Tidak lama kemudian, Fergburger menjadi sangat populer dan buka 21 jam sehari dengan fans dari berbagai negara.

Jadi bagaimana sahabat Merah Putih, kapan mau melancong ke Selandia Baru nih? (ikh)

Baca juga:

Pemandangan Alam, Alasan Utama Pelancong Indonesia Mengunjungi Selandia Baru

#Travel #Wisata #Traveling #Selandia Baru
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Indonesia
Dari APEC 2025, Prabowo Tegaskan Selandia Baru Sahabat Mitra Strategis RI
Prabowo dan PM Selandia Baru sepakat untuk memperkuat kerja sama di berbagai bidang strategis, mulai dari pendidikan, pertanian, hingga kesehatan.
Wisnu Cipto - 1 jam, 9 menit lalu
Dari APEC 2025, Prabowo Tegaskan Selandia Baru Sahabat Mitra Strategis RI
Indonesia
Kebutuhan terhadap Dokter dan Dokter Gigi, Prabowo Ingin Kirim Lebih Banyak Mahasiswa ke Selandia Baru
Prabowo turut menekankan bahwa kerja sama pendidikan menjadi salah satu prioritas utama
Frengky Aruan - Sabtu, 01 November 2025
Kebutuhan terhadap Dokter dan Dokter Gigi, Prabowo Ingin Kirim Lebih Banyak Mahasiswa ke Selandia Baru
Indonesia
Ingin Tambah Sekolah dan Kursus Bahasa Inggris untuk Pekerja, Prabowo Minta Tenaga Pengajar Selandia Baru
Prabowo juga tengah membuka peluang kerja sama dengan Selandia Baru di bidang pendidikan kesehatan.
Frengky Aruan - Sabtu, 01 November 2025
Ingin Tambah Sekolah dan Kursus Bahasa Inggris untuk Pekerja, Prabowo Minta Tenaga Pengajar Selandia Baru
Indonesia
Berwisata Murah Dengan Naik KA Batara Kresna, Nikmati Alam danKuliner Dari Purwosari Sampai Wonogiri
Rangkaian berwarna cerah ini menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ingin merasakan sensasi naik kereta api di tengah kota hingga ke wilayah pedesaan Wonogiri.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 18 Oktober 2025
Berwisata Murah Dengan Naik KA Batara Kresna, Nikmati  Alam danKuliner Dari Purwosari Sampai Wonogiri
Indonesia
DPRD DKI Protes Tarif Buggy Wisata Malam Ragunan Rp 250 Ribu, Minta Dikaji Ulang
Pengelola TMR wajib memantau satwa secara rutin
Angga Yudha Pratama - Kamis, 16 Oktober 2025
DPRD DKI Protes Tarif Buggy Wisata Malam Ragunan Rp 250 Ribu, Minta Dikaji Ulang
Indonesia
Wisata Malam Ragunan, DPRD Minta Pemprov DKI Sediakan Alternatif Angkutan Murah untuk Warga
Harus dicari alternatif lain kendaraan yang lebih murah dan dapat memuat lebih banyak orang sekali jalan.
Dwi Astarini - Kamis, 16 Oktober 2025
Wisata Malam Ragunan, DPRD Minta Pemprov DKI Sediakan Alternatif Angkutan Murah untuk Warga
Travel
7 Alasan Hijrah Trail Harus Masuk Bucket List Petualangan di Arab Saudi
Ala Khotah (Jejak Nabi) menghadirkan sebuah perjalanan imersif selama enam bulan yang akan dimulai pada November ini.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
7 Alasan Hijrah Trail Harus Masuk Bucket List Petualangan di Arab Saudi
Indonesia
Polisi Sediakan WA dan QR Code untuk Laporan Cepat Gangguan Keamanan Hingga Kerusakan Fasilitas Umum
Partisipasi publik menjadi kunci agar Kota Tua benar-benar menjadi ruang bersama yang aman dan nyaman
Angga Yudha Pratama - Minggu, 12 Oktober 2025
Polisi Sediakan WA dan QR Code untuk Laporan Cepat Gangguan Keamanan Hingga Kerusakan Fasilitas Umum
Indonesia
Night at the Ragunan Zoo Dibuka Hari ini, Harga Tiket Masuknya Mulai Rp 3.000
Wisata malam Ragunan akan dibuka hari ini, Sabtu (11/10). Taman Ragunan buka pukul 18.00-22.00 WIB. Berikut harga tiketnya.
Soffi Amira - Sabtu, 11 Oktober 2025
Night at the Ragunan Zoo Dibuka Hari ini, Harga Tiket Masuknya Mulai Rp 3.000
Indonesia
WNA Pengguna Kereta Api di Indonesia Tembus Setengah Juta, Yogyakarta jadi Tujuan Paling Favorit
Angka itu naik ketimbang periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 517.528 WNA.
Dwi Astarini - Kamis, 09 Oktober 2025
WNA Pengguna Kereta Api di Indonesia Tembus Setengah Juta, Yogyakarta jadi Tujuan Paling Favorit
Bagikan