Kuliner

Menyajikan kembali Cita Rasa Milu Siram Khas Gorontalo

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 20 Desember 2021
Menyajikan kembali Cita Rasa Milu Siram Khas Gorontalo

Milu siram khas Gorontalo yang mulai dipromosikan lagi. (foto: Instagram @winslicious)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

ORANG-orang Sulawesi Tengah mengenal sajian berbahan dasar jagung ini dengan nama Milu Siram. Di bagian lain Pulau Sulawesi, tepatnya di Gorontalo, masakan ini dikenal dengan nama binte biluhuta. Apa pun namanya, sajian ini amat digemari.

Dalam bahasa Gorontalo, binte biluhuta berarti jagung yang disiram. Memang, sajian ini berbahan dasar jagung yang dipipil kemudian dimasak bersama udang. Jagung yang dipakai biasanya jenis jagung pulut atau jagung ketan. Jagung varietas ini punya tekstur lengket dan pulen seperti ketan ketika direbus.

BACA JUGA:

3 Resep Makanan Penutup Khusus Sambut Nataru

Sayangnya, jagung jenis itu kini sulit didapatkan. Banyak petani lebih suka menanam jagung kuning hibrida. Jagung pulut hanya bisa didapatkan di desa-desa tertentu saja. Demikian diungkapkan pelaku UMKM Bakul Goronto yang berdarah Gorontalo Zahra Khan.

Oleh karena itu, ia amat senang ketika Lingkar Temu Kabupaten Lestari (LTKL) bekerja sama dengan sejumlah restoran untuk mengangkat Milu Siram Pulo. LTKL adalah asosiasi pemerintah kabupaten yang diinisiasi oleh pemerintah kabupaten di Indonesia demi mewujudkan target nasional untuk pembangunan lestari secara gotong royong. Kabupaten Gorontalo menjadi salah satu anggota asosiasi pemerintah kabupaten LTKL. Asosiasi itu kemudian membantu kabupaten anggotanya untuk melakukan kampanye terkait dengan bahan pangan lokal.

binte biluhuta
Binte biluhuta, nama lain milu siram. (foto: youtube)

Milu siram merupakan makanan yang masih sangat mungkin dihidupkan. Meski jarang ditemukan, jagung putih masih ada, belum punah. ”Hal yang harus diperhatikan ialah mencari cara meningkatkan semangat petani untuk tanam jagung putih dan jagung kuning lokal Gorontalo. Selama ini ketergantungan terhadap jagung hibrida terbilang tinggi. Para petani perlu didorong untuk menanam varietas lokal,” kata Zahra, yang mendalami ilmu pangan.

Sajian milu siram diracik sedemikian rupa sehingga menghasilkan tiga cita rasa yang berbeda, manis, pedas, dan asin. Untuk menambah gurihnya menu milu siram, ikan cakalang atau tuna yang telah direbus dan dipotong kecil-kecil dijadikan pelengkap. Terkadang, ada juga sajian milu siram yang menggunakan udang sebagai pelengkap.

Bumbu-bumbu penyusun tiga rasa dalam milu siram disajikan di wadah terpisah. Cabai rawit jadi sumber rasa pedas, daun pepaya untuk rasa pahit, dan jeruk nipis perisa asam. Jadi jika kamu suka pedas, tambahkan cabe rawit yang sudah ditumbuk kasar. Demikian juga jika lebih suka rasa pahit, tinggal iris daun pepaya tipis-tipis lalu campurkan ke sup atau langsung untuk lalapan. Jika ingin rasa asam, tambahkan perasan buah jeruk nipis.

milu siram
Milu siram dibuat dari jagung pulut khas Gorontalo. (foto: Instagram @winastwangora)

Rasa yang berpadu harmonis dalam milu siram rupanya punya makna filosofis yang mendalam. Dikisahkan, dahulu kala, raja Kerajaan Gorontalo dan Limboto sering kali berperang. Mereka tak pernah akur. Lewat binte biluhuta, persatuan pun bisa dicapai. Jagung pipil yang bercerai-berai kemudian dipersatukan dalam milu siram yang nikmat. Dari sanalah simbol filosofi persatuan dimaknai.

Mengingat makna dalam sajian milu siram ini, food anthropologist dan peserta MasterChef Indonesia musim 8, Seto Nurseto, menegaskan pentingnya promosi yang terus-menerus. Ia mengatakan cara promosi yang paling efektif adalah melalui acara televisi, yang bisa menjangkau banyak kalangan. "Misalnya, program kuliner yang diselipkan di berbagai acara utama," sarannya.(dwi)

#Kuliner
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

Indonesia
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
ni merupakan perdana bakso Solo buka setelah tutup sejak Senin (3/11).
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
Kuliner
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Gastrodiplomacy merupakan strategi kebudayaan dan ekonomi yang memperkenalkan identitas bangsa melalui cita rasa.
Wisnu Cipto - Sabtu, 01 November 2025
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Kuliner
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Hidangan fusion Korea yang disajikan dibuat dari bahan-bahan terbaik dari seluruh Korea
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Kuliner
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Bakso Boedjangan menghadirkan inovasi terbaru kuah keju.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Kuliner
Jakarta Coffe Week 2025 'A Decade of Passion' Siap Digelar 31 Oktober - 2 November, Etalase Kopi Tanah Air
Tahun ini, Jakarta Coffe Week memasuki usia satu dekade, menunjukkan aksi progresif.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
Jakarta Coffe Week 2025 'A Decade of Passion' Siap Digelar 31 Oktober - 2 November, Etalase Kopi Tanah Air
Lifestyle
Makanan Khas Demak yang Unik dan Wajib Dicoba, 10 Rekomendasi Terlezat!
Sedang liburan ke Kota Wali? Jangan lewatkan 10 makanan khas Demak yang legendaris dan menggugah selera dari Caos Dhahar Lorogendhing hingga Mangut Kepala Manyung.
ImanK - Sabtu, 25 Oktober 2025
Makanan Khas Demak yang Unik dan Wajib Dicoba, 10 Rekomendasi Terlezat!
Lifestyle
10 Kuliner Khas Kudus yang Wajib Dicoba, dari Soto Kerbau hingga Gethuk Nyimut
Yuk jelajahi 10 kuliner khas Kudus yang paling terkenal! Mulai dari soto kerbau legendaris, nasi pindang, hingga gethuk nyimut yang manis dan unik.
ImanK - Minggu, 19 Oktober 2025
10 Kuliner Khas Kudus yang Wajib Dicoba, dari Soto Kerbau hingga Gethuk Nyimut
Tradisi
Tahok dan Bubur Samin Solo Jadi Warisan Budaya tak Benda
Sebanyak 14 warisan budaya Solo berbagai kategori berbeda dari makanan hingga olahraga tradisional ditetapkan WBTb.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Tahok dan Bubur Samin Solo Jadi Warisan Budaya tak Benda
Dunia
Jepang Selamat dari Ancaman Kekurangan Bir, Perusahaan Asahi kembali Berproduksi setelah Serangan Siber
Sebelumnya, produsen bir ternama ini terpaksa menghentikan seluruh operasi akibat serangan siber.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Jepang Selamat dari Ancaman Kekurangan Bir, Perusahaan Asahi kembali Berproduksi setelah Serangan Siber
Fun
Deretan Acara Café Brasserie Expo 2025, Pilihan Terbaik Bagi Para Pencinta F&B
Wadah ekspresi yang menyatukan inovasi produk F&B dengan berbagai sektor gaya hidup.
Wisnu Cipto - Rabu, 01 Oktober 2025
Deretan Acara Café Brasserie Expo 2025, Pilihan Terbaik Bagi Para Pencinta F&B
Bagikan