Jakarta Kembali Macet Parah, Pj Heru Minta TransJakarta Tambah Armada
Penjabat Gubernur DKI Heru Budi Hartono saat panen sayuran pokcoy di Kantor Camat Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (27/1/2023). ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
MerahPutih.com - Kondisi Jakarta kembali macet percis seperti sebelum pandemi COVID-19. Hal tersebut berdasarkan data TomTom Traffic Index.
Menyikapi hal tersebut, Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono meminta PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) untuk menambah armada bus untuk melayani masyarakat.
"Ya mudah-mudahan nanti saya undang jajaran dirut TransJakarta untuk menambah," kata Heru di Jakarta, Selasa (31/1).
Baca Juga:
Menurut dia, dengan banyaknya armada yang beroperasi dan tak adanya antrean masuk ke bus, dinilai mampu menjadi magnet untuk warga menaiki bus TransJakarta. Sehingga, dapat mengurai kemacetan di ibu kota.
"Iya, mudah-mudahan (beralih ke angkutan umum)," ujarnya.
Diketahui sebelumnya, situs TomTom Traffic Index mengungkap kemacetan di Jakarta. Kondisi kemacetan di ibu kota saat ini seperti sebelumnya pandemi COVID-19 atau tahun 2019.
Baca Juga:
Polisi Waspadai Kemacetan saat Tahun Baru Imlek
Dalam situs TomTom, tingkat kemacetan Jakarta pada pukul 08.00 WIB, berada di angka 65 persen. Pada hari dan jam yang sama di tahun 2021, tingkat kemacetan Jakarta berada di angka 43 persen.
Sementara pada 2019, tingkat kemacetannya 65 persen.
Setelah pukul 08.00 WIB, tingkat kemacetan di Jakarta terus menurun. Pada pukul 10.00 WIB, tingkat kemacetan berada di angka 51 persen. (Asp)
Baca Juga:
Jalan Berbayar Tepat untuk Kurangi Kemacetan Jakarta
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
15 Golongan Warga DKI Jakarta Dapat Naik Transportasi Umum Gratis, Termasuk Karyawan Swasta Bergaji di Bawah Rp6,2 Juta
Begini Cara Bikin KPJ dan KLG, Syarat Karyawan Swasta Gratis Naik MRT dan TransJakarta
Ada Demo Buruh di Sekitar MPR/DPR, ini Daftar Rute Transjakarta yang Dialihkan
Pramono Anung Simpan Rapat-Rapat Rahasia Kenaikan Tarif Transjakarta, Masyarakat Diminta Sabar Menunggu
Karyawan Swasta Jakarta Kini Bisa Gratis Naik MRT-LRT-TransJakarta, Catat Syaratnya!
DPRD DKI Akui Ada Pemangkasan Subsidi Transportasi Jakarta Tahun Depan
DPRD Jakarta Ngaku Belum Diajak Ngomong Soal Rencana Kenaikan Tarif Transjakarta
Dishub DKI Ingin Wujudkan Transportasi Lebih Hijau, Efisien, dan Inklusif
Revolusi Transportasi Jakarta: Transjakarta Jadi Penggerak Kota Hijau dan Cerdas
DPRD DKI Dukung Peningkatan Layanan Transjakarta Menuju 5 Abad Jakarta