Hadiri Rakernas NasDem, JK: Tahun Ini Romantis, Semua Cari Pasangan
Jusuf Kalla di Rakernas Partai NasDem. (Foto: Antara)
MerahPutih.com - Wakil Presiden RI ke 10 dan 12, Jusuf Kalla (JK) menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Nasional NasDem, di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Kamis (16/6).
JK memberikan materi seminar yang bertajuk 'Perjalanan Bangsa dalam Kepemimpinan Nasional' di Rakernas NasDem tersebut.
Baca Juga
Masuk Radar Bakal Capres NasDem, Ganjar: Saya PDI Perjuangan!
Dalam seminar itu, JK mengatakan, tahun 2022 merupakan tahun romantis untuk berpolitik. Sebab, banyak pihak yang sedang mencari pasangan untuk bisa maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Banyak yang katakan tahun ini politik akan panas. Saya katakan tidak, ini yang romantis. Karena sama kayak orang pacaran, semua cari pasangan yang cocok, memenuhi syarat," kata JK.
"Begitulah suasana politik. Kadang keras, romantis, ujungnya yang terbaik terpilih. Memang tidak mudah jadi tahun romantis karena banyak hal jadi faktor," sambung dia.
Menurut JK, elektabilitas menjadi satu di antara beberapa faktor kendala para aktor politik mencari pasangan.
Baca Juga:
Daftar Capres Rekomendasi 34 DPW NasDem di Rakernas, Anies sampai Ganjar
"Pasangan, partai dan elektabilitas. Ini jadi satu suasana sulit. Elektabilitas tinggi tapi tidak ada partai. Ada yang terbaik punya partai, punya partai tapi tidak terbaik," ujarnya.
Selain itu, parliamentary thershold yang tinggi juga menjadi faktor. JK menilai parliamentary threshold sering kali menjadi batu sandungan partai-partai.
"Partai yang menengah atas itu, ya, memenuhi syarat. Tapi kalau elektabilitas tinggi tapi tidak ada partai? Jadi bagaimana gabungan dua ini? Jadi yang ambil peranan bukan partai besar, tapi partai menengah," pungkasnya. (Pon)
Baca Juga:
Dua Capres Teratas Usulan DPW di Rakernas NasDem, Anies Unggul Tipis dari Ganjar
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
NasDem Setuju Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, Surya Paloh Minta Rakyat Terima Konsekuensi Pro dan Kontra dengan Lapang Dada
[HOAKS atau FAKTA]: Puan Maharani Gandeng Anies Baswedan di Pilpres 2029, Pede Bisa Raih 68 Persen Suara
Komisi II DPR Minta Pemerintah Tindak Tegas Mafia Tanah dalam Kasus Lahan Jusuf Kalla
Eks Wapres JK Murka Gara-Gara Mafia Tanah, Ini Duduk Perkaranya Versi Kepala BPN
Eks Wapres JK Geram, Tanahnya di Makassar Jadi Korban Mafia Tanah
Jusuf Kalla, Nasaruddin Umar dan Arsjad Rasjid Serukan Perdamaian Dunia di Roma
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua Harian PSI Usulkan Duet Gibran-Jokowi di Pilpres 2029
Legislator NasDem Rajiv Mangkir dari Panggilan KPK, Pemeriksaan Bakal Dijadwalkan Ulang
Politisi NasDem Dipanggil KPK Setelah Rekan Separtainya Jadi Tersangka Korupsi Rp 28 Miliar, Siapa Lagi yang Kecipratan Dana PSBI OJK?
NasDem Tunggu Putusan MKD soal Ahmad Sahroni dan Nafa Urbach