Gegana Brimob Ledakan Bom Tersisa di TKP Polsek Astanaanyar

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Rabu, 07 Desember 2022
Gegana Brimob Ledakan Bom Tersisa di TKP Polsek Astanaanyar

Polisi menjaga pagar belakang Kantor Polsek Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/12/2022). ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Ledakan bom bunuh diri terjadi di Kantor Polsek Astanaanyar Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/12) Pagi.

Pelaku menerobos masuk penjagaan Polsek yang saat itu mayoritas anggotanya tengah melakukan apel pagi. Teror bom itu terjadi sekitar pukul 8.20 WIB.

Baca Juga:

Motor Shogun Pelaku Bom Bunuh Diri Polsek Astanaanyar Utuh Ada Stiker ISIS

Gegana Brimob Polda Jawa Barat meledakkan atau melakukan "disposal" bom yang diduga tersisa pasca-kejadian bom bunuh diri di Kantor Polsek Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/12).

Dentuman dari ledakan bom yang tersisa itu terdengar cukup keras hingga mengejutkan warga di sekitar. Adapun peledakan disposal bom itu terjadi sekitar pukul 10.45 WIB.

Meski dentuman bom yang didisposal itu cukup keras, warga di sekitar lokasi mengatakan dentuman disposal itu tidak sebesar dentuman pertama saat bom bunuh diri itu terjadi.

"Semua dalam tahap verifikasi, sekarang anggota masih melakukan pengecekan TKP dan sterilisasi dari tim Gegana," kata Kabidhumas Polda Jawa Barat Kombes Pol. Ibrahim Tompo di lokasi.

Pelaku menerobos masuk penjagaan Polsek yang saat itu mayoritas anggotanya tengah melakukan apel pagi. Teror bom itu terjadi sekitar pukul 8.20 WIB.

Kapolrestabes Bandung Kombes Aswin Sipayung mengatakan, dalam peristiwa itu, ada tiga polisi yang mengalami luka. Mereka tengah menjalani perawatan di rumah sakit. Sementara, terduga pelaku bom bunuh diri meninggal.

Menurut Sandi Septian, salah satu pegawai toko Istana Helmet menuturkan, saat ledakan pertama muncul sekitar pukul 08.20 WIB, guncangannya terasa sampai menggetarkan etalase toko.

"Saya lagi bersihin toko. Terus tiba-tiba ada ledakan dan muncul asap di Polsek. Polisi di dalam sana pada lari," ujar Sandi.

Serupa dengannya, Rahmat Abuy, mekanik Istana Helmet mengatakan, beberapa saat seusai kejadian, toko langsung ditutup.

"Semua toko sekitar Polsek langsung disuruh tutup. Suaranya kencang sampai ke pasar. Muncul asap putih juga dari sana," tutur Rahmat. (Imanha/Jawa Barat)

Baca Juga:

Densus 88 Antiteror Janji Kerja Cepat Usut Bom Bunuh Diri di Bandung

#Bom #Bom Bunuh Diri #Bunuh Diri
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Pimpinan Komisi X DPR Minta Polisi Usut Tuntas Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Soroti Dugaan Kasus Perundungan
Bukan hanya soal ledakan atau tindak kekerasan, melainkan bisa menjadi cerminan dari persoalan sosial dan psikologis yang lebih dalam di lingkungan pendidikan.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Pimpinan Komisi X DPR Minta Polisi Usut Tuntas Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Soroti Dugaan Kasus Perundungan
Indonesia
Kapolri Sebut Pelaku Peledakan di SMAN 72 ‘Orang Dalam’ Sekolah
Kapolri mengatakan tim dari kepolisian tengah mendalami terduga pelaku, termasuk latar belakang dan lingkungan rumahnya.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Kapolri Sebut Pelaku Peledakan di SMAN 72 ‘Orang Dalam’ Sekolah
Indonesia
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Jenguk Korban Ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading, Janjikan Tanggung Semu Biaya Perawatan
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyebut terdapat 55 korban luka akibat peristiwa ini.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Jenguk Korban Ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading, Janjikan Tanggung Semu Biaya Perawatan
Indonesia
Elva Farhi PSI Kutuk Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Ganggu Keharmonisan Warga
Ledakan itu mengakibatkan timbulnya korban dan disebut mengganggu keharmonisan masyarakat.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Elva Farhi PSI Kutuk Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Ganggu Keharmonisan Warga
Indonesia
Korban Ledakan SMAN 72 Alami Luka Bakar hingga Terkena Serpihan Kaca
Polisi membuka posko di RS Islam Cempaka Putih dan RS Yarsi.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Korban Ledakan SMAN 72 Alami Luka Bakar hingga Terkena Serpihan Kaca
Indonesia
Densus 88 belum Pastikan Ledakan di SMAN 72 Aksi Terorisme
Densus 88 masih melakukan pendalaman.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Densus 88 belum Pastikan Ledakan di SMAN 72 Aksi Terorisme
Indonesia
Polisi Selidiki Dugaan Teror Dibalik Kasus Ledakan SMAN 72 Jakarta
Polisi sudah melakukan olah TKP.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Polisi Selidiki Dugaan Teror Dibalik Kasus Ledakan SMAN 72 Jakarta
Indonesia
Teror Bom Ancam 3 Sekolah Internasional di Jakarta Utara dan Tangsel, Minta Tebusan Uang hingga Kripto
Tiga sekolah internasional di Jakarta Utara dan Tangsel tengah digegerkan dengan adanya teror bom. Peneror meminta tebusan uang hingga kripto.
Soffi Amira - Kamis, 09 Oktober 2025
Teror Bom Ancam 3 Sekolah Internasional di Jakarta Utara dan Tangsel, Minta Tebusan Uang hingga Kripto
Indonesia
BNPT Cari 8 Korban Bom Kepunton Solo, Biar Segera Dapat Kompensasi Negara
BNPT akan mencoba mencari korban sesulit apapun mengingat kejadiannya lebih dari 10 tahun.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 16 September 2025
BNPT Cari 8 Korban Bom Kepunton Solo, Biar Segera Dapat Kompensasi Negara
Dunia
Bom Bunuh Diri Meledak di Pakistan Barat Daya, Tewaskan 13 Orang, Lukai 30 Lainnya
Belum ada pihak yang mengklaim bertanggung jawab atas serangan ini.
Dwi Astarini - Kamis, 04 September 2025
Bom Bunuh Diri Meledak di Pakistan Barat Daya, Tewaskan 13 Orang, Lukai 30 Lainnya
Bagikan