Wisata

Wisatawan yang Pernah Terkena COVID-19 dapat Masuk Islandia Tanpa Tes

P Suryo RP Suryo R - Kamis, 03 Desember 2020
Wisatawan yang Pernah Terkena COVID-19 dapat Masuk Islandia Tanpa Tes

Turis yang pernah terkena COVID-19 bisa masuk Islandia tanpa tes. (Foto: Unsplash/Rory Hennessey)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BEBERAPA negara perlahan-lahan mulai membuka kembali perbatasan negaranya untuk kunjungan pariwisata, termasuk Islandia. Bahkan negara tersebut bolehkan orang yang pernah terinfeksi COVID-19 untuk masuk ke negaranya tanpa perlu melakukan tes.

Islandia termasuk negara pertama yang membuka kembali perbatasannya untuk turis pada bulan Juni. Mereka pun awalnya juga memberlakukan tes COVID-19 dan hanya memperbolehkan masuk orang-orang yang memiliki hasil negatif.

Baca Juga:

5 Ayunan Ekstrem Indonesia Ini Tawarkan Pemandangan Alam Tak Biasa

wisata
Wisatawan yang datang dari Wilayah Ekonomi Eropa (EEA) dapat menunjukkan dokumen bahwa ia pernah terinfeksi COVID-19 dan telah pulih dapat melewati tes (Foto: Unsplash/Medakit Ltd.)

Dilansir dari Antaranews, Rabu (2/12), Setelah masuk pada fase kedia di bulan Agustus 2020, Islandia kemudian membuat sebuah aturan baru, yakni wisatawan bisa memilih untuk mengarantina diri selama 14 hari (untuk pemilik hasil tes positif) atau mengikuti tes saat kedatangan, mengarantina diri selama lima hari lalu melakukan tes kembali.

Akan tetapi, mulai 10 Desember setiap wisatawan yang datang dari Wilayah Ekonomi Eropa (EEA) dapat menunjukkan dokumen bahwa ia pernah terinfeksi COVID-19 dan telah pulih dapat melewati tes yang dilakukan pada saat kedatangan serta bebas dari karantina diri.

Hal ini tentu saja menimbulkan penolakan dari para ahli. karena banyak yang percaya jika pernah terkena virus korona maka tubuh akan melawannya karena sudah memiliki antibodi dari virus tersebut, sehingga tidak akan terpapar virus korona untuk kedua kalinya. Padahal menurut ahli, berapa lama kekebalan tubuh tersebut dapat bertahan pada seseorang belum bisa dibuktikan.

Baca Juga:

Ini Destinasi Wisata Dunia Terbaik 2021 Versi National Geographic

wisata
Hingga saat ini belum bisa dipastikan berapa lama sistem antibodi tubuh bisa melawan infeksi COVID-19. (Foto: Unsplash/Camila Perez)

"Tanpa adanya data konklusif tentang risiko terinfeksi ulang, Islandia seharusnya tidak mengandalkan infeksi virus korona sebelumnya yang akan memberikan kekebalan," kata dekan di NYU School of Global Public Health, Dr Danielle C Ompad yang dikutip Insider, Rabu (1/12).

Hal serupa juga dikatakan oleh profesor penyakit menular di Fakultas Kedokteran Universitas Vanderbilt, Dr. William Schaffner. Menurut dia hingga saat ini belum bisa dipastikan berapa lama sistem antibodi tubuh bisa melawan infeksi COVID-19.

"Kami (peneliti) benar-benar tidak tahu pasti berapa lama antibodi tubuh dapat melakukan perlindungan ulang terhadap infeksi atau berapa lama dia (antibodi) akan bertahan setelah Anda pulih dari virus. Bahkan proses pengujian yang dibuat untuk menentukan berapa lama kekebalan itu masih baru dilakukan dan belum tentu sepenuhnya akurat," kata Dr. Schaffner. (Kna)

Baca Juga:

Tren Wisata Domestik dan Alam akan Jadi Tren di 2021

#Wisata #Wisatawan #Travel #Traveling #Travelling
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Indonesia
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Ancol kini menggelar promo tiket masuk seharga Rp 35 ribu. Nantinya, pengunjung mendapatkan voucher makan senilai Rp 20 ribu.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Indonesia
10 Tujuan Favorit Wisatawan Asing Dengan Menggunakan Kereta Api
Konektivitas antarkota yang terhubung langsung dengan kawasan wisata memperkuat daya saing Indonesia sebagai destinasi global, sekaligus memastikan belanja wisatawan mancanegara tersebar ke berbagai daerah.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 11 Januari 2026
10 Tujuan Favorit Wisatawan Asing Dengan Menggunakan Kereta Api
Indonesia
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Larangan pergerakan kapal pada malam hari di wilayah perairan Taman Nasional (TN) Komodo.
Wisnu Cipto - Jumat, 09 Januari 2026
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Indonesia
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Menjadi representasi transformasi layanan kereta api dari sekadar moda transportasi menjadi bagian dari ekosistem pariwisata.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Indonesia
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Aktivitas perjalanan di Cirebon selama Nataru mencerminkan tingginya kebutuhan mobilitas masyarakat sekaligus meningkatnya minat perjalanan wisata berbasis kereta api.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Indonesia
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Perjalanan dengan kereta api kini dimaknai sebagai momen menikmati waktu, suasana, dan keindahan alam di sepanjang jalur rel.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Indonesia
Wisatawan ke Bali Cuma Naik 3 Persen, Pemerintahkan Salahkan Cuaca Ekstrem
Hingga saat ini arus Natal dan Tahun Baru terpantau cukup terkendali. Sekitar 64 persen masyarakat telah meninggalkan wilayah Jakarta menuju berbagai daerah
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Wisatawan ke Bali Cuma Naik 3 Persen, Pemerintahkan Salahkan Cuaca Ekstrem
Foto Essay
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Suasana warga piknik bersama keluarga menikmati matahari terbenam di Pantai Pattaya, Chonburi, Thailand, Sabtu (20/12/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 27 Desember 2025
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Indonesia
Tim SAR Cari 4 Warga Spanyol Dilaporkan Tenggelam di Perairan Pulau Padar Labuan Bajo
Kementerian Perhubungan juga menyampaikan keprihatinan yang mendalam atas terjadinya kecelakaan kapal tersebut.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 27 Desember 2025
Tim SAR Cari 4 Warga Spanyol Dilaporkan Tenggelam di Perairan Pulau Padar Labuan Bajo
Indonesia
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Untuk itu, ia mendesak Pemprov DKI agar lebih masif dalam menyebarkan informasi pembukaan ini melalui berbagai kanal resmi pemerintah
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Bagikan