Truk Tronton 'Liar' di Slipi Ternyata Sempat Terobos Lampu Merah
Kecelakaan truk tronton di Slipi. (Foto: dok. TMC Polda Metro)
MerahPutih.com - Truk tronton liar menabrak sejumlah kendaraan di lampu merah Slipi, Jakarta Barat, Selasa (26/11). Polisi mengatakan truk tersebut sempat menerobos lampu merah.
"Kejadian berawal ketika pengendara tronton boks melintas dari arah timur ke barat, sesampainya di TKP mobil tersebut menerobos lampu merah," kata Kasi Laka Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Diella saat dihubungi kepada wartawan, Selasa (26/11).
Baca juga:
Sehingga tabrakan pun tak terelakkan. Diella mengatakan lima sepeda motor dan satu kendaraan roda empat ditabrak. Hingga kini pihak kepolisian masih melakukan serangkaian pendalaman.
"Penyebab kecelakaan masih dalam proses penyelidikan," ujarnya.
Sebelumnya, truk tronton menabrak sejumlah kendaraan di traffic light Slipi, Jakarta Barat. Kecelakaan itu diduga terjadi karena truk mengalami gangguan rem. Satu orang tewas akibat insiden ini. (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Gerbang Rafah Pintu Masuk Gaza dari Mesir Kembali Dibuka 2 Arah
6 Jenazah Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Ditemukan 250 Meter dari Puncak Gunung Bulusaraung
Jenazah Pramugari ATR 42-500 Florencia Lolita Teridentifikasi, Dikenali dari Sidik Jari dan Gigi
Tim SAR Gabungan Evakuasi Jenazah Pesawat ATR 42-500 dari Tebing Curam Bulusaraung
Tim SAR Evakuasi Korban Jatuhnya Pesawat ATR-42-500 di Sulsel Hari ini, Identitas belum Diketahui
Korban Tewas Kecelakaan di Spanyol Capai 42 Orang, Bentuk Tim Khusus Penyelidikan
Warga Kota Tangerang Jangan Sampai Lewat, Ada 8 Paket Diskon Pajak PBB-P2 dan BPHTB
Aspal Berdarah Kalideres: Nenek 73 Tahun Tewas Usai Senggolan Maut Dekat Pabrik Kaleng
Anggota Keluarga Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Datangi RS Polri Polda Sulsel, Serahkan Sampel DNA
Pesawat ATR 42-500 Jatuh di Sulsel, DPR : Peringatan Keras untuk Industri Penerbangan Indonesia