Tren Penumpang KRL Mulai Meningkat, Pengguna Harus Lebih Disiplin Prokes

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Senin, 10 Januari 2022
Tren Penumpang KRL Mulai Meningkat, Pengguna Harus Lebih Disiplin Prokes

Penumang KRL. (Foto: Antara)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Jumlah penumpang kereta Rel Listrik (KRL) Jabodetabek pekan pertama Januari 2022 mengalami tren peningkatan. Peningkatan penumpang KRL ini, sejalan dengan meningkatnya aktivitas masyarakat setelah libur tahun baru.

VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba mengatakan, volume penumpang KRL Jabodetabek rata-rata sebanyak 518.941 pengguna.

Baca Juga:

Pekan Pertama 2022, Penumpang KRL Naik 8 Persen

"Data itu meningkat 17 persen dari rata-rata volume sepanjang Desember 2021, sebanyak 443.536 pengguna per harinya," kata Anne kepada merahputih.com di Jakarta, Minggu (9/1).

Menurut Anne, dengan tren peningkatan volume pengguna KRL Jabodetabek ini, KAI Commuter terus mengimbau seluruh pengguna KRL untuk tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan selama menggunakan KRL.

"KAI Commuter juga berharap pengguna KRL untuk lebih disiplin mengikuti antrean penyekatan di stasiun dan selalu mentaati protokol kesehatan yang berlaku di dalam perjalanan KRL," sebut Anne.

Pada masa PPKM Level 2 di wilayah Jakarta saat ini, KAI Commuter tetap mengoperasikan 1.005 perjalanan KRL dengan jam operasional mulai pukul 04.00 – 22.00 WIB per harinya.

KAI Commuter mengimbau kepada pengguna KRL untuk selalu mempersiapkan dan mengatur waktu perjalanannya di luar jam-jam sibuk pagi dan sore hari.

Dengan mengakses aplikasi KAI Access untuk mendapatkan info kepadatan di stasiun, posisi KRL yang akan dinaiki secara real time, dan jadwal perjalanan KRL.

KAI Commuter mengoperasikan 309 jadwal perjalanan yang melayani di jam sibuk pagi hari. Yaitu pukul 04:00 – 09:00 WIB, dan 241 jadwal perjalanan yang melayani di jam sibuk sore dan malam hari pada pukul 16:00 – 20:00 WIB.

Untuk menghindari antrean di vending machine atau loket stasiun, pengguna juga disarankan menggunakan Kartu Multi Trip (KMT) dan memeriksa ketersediaan saldonya sebelum esok hari menggunakan KRL.

Penumpang KRL
Penumpang KRL. (Foto: Antara)

"Cek saldo KMT juga dapat dilakukan melalui ponsel dengan aplikasi KRL Access memanfaatkan fitur NFC," jelas Anne.

KAI Commuter terus mengimbau kepada seluruh pengguna KRL untuk selalu merencanakan perjalanan yang baik dan mengikuti seluruh protokol kesehatan yang berlaku.

"Hal ini agar bisa menciptakan transportasi KRL yang sehat, aman dan nyaman bagi para penggunanya selama masa pandemi ini," katanya. (Knu)

Baca Juga:

Penumpang KRL Yogya-Solo Meningkat Selama Liburan Nataru

#Protokol Kesehatan #Penumpang KRL #Kereta Rel Listrik (KRL) #PT KAI #BUMN #Kinerja BUMN
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Banjir, Rute Perjalanan KA Jarak Jauh Dibatalkan, Berikut Perjalanan yang tak Beroperasi Hari ini dan Besok Imbas Banjir
Pembatalan tersebut dilakukan sebagai langkah kehati-hatian.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Banjir, Rute Perjalanan KA Jarak Jauh Dibatalkan, Berikut Perjalanan yang tak Beroperasi Hari ini dan Besok Imbas Banjir
Indonesia
Rel Pekalongan Mulai Bisa Dilalui, KAI Masih Belum Berani Jalankan Dua Kereta ke Jakarta
Meski jalur sudah bisa dilewati sejak Senin siang, masinis diperintahkan untuk ekstra waspada
Angga Yudha Pratama - Selasa, 20 Januari 2026
Rel Pekalongan Mulai Bisa Dilalui, KAI Masih Belum Berani Jalankan Dua Kereta ke Jakarta
Indonesia
Banjir Surut, Perjalanan KRL Tanjung Priok-Kampung Bandan kembali Normal dengan Kecepatan Terbatas
Kedua stasiun tersebut tidak dapat dilalui pada Minggu (18/1) karena genangan air. P
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Banjir Surut, Perjalanan KRL Tanjung Priok-Kampung Bandan kembali Normal dengan Kecepatan Terbatas
Indonesia
Pemulihan Jalur KA Tergenang Banjir Mulai Dilakukan, Kecepatan Kereta Hanya 20 Kilometer Per Jam
proses pemulihan operasional perjalanan kereta api di sejumlah lintasan terdampak banjir masih terus dilakukan hingga Senin (19/1) pagi.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 19 Januari 2026
Pemulihan Jalur KA Tergenang Banjir Mulai Dilakukan, Kecepatan Kereta Hanya 20 Kilometer Per Jam
Indonesia
Puluhan Perjalanan Kereta Api Dibatalkan Imbas Banjir di Pekalongan, KAI Rugi Miliaran Rupiah
PT Kereta Api Indonesia (Persero) membatalkan 82 perjalanan kereta api penumpang akibat banjir di Daop 4 Semarang, khususnya wilayah Pekalongan, Jawa Tengah.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Puluhan Perjalanan Kereta Api Dibatalkan Imbas Banjir di Pekalongan, KAI Rugi Miliaran Rupiah
Indonesia
Pagi Ini 11 KA Dari Jakarta Batal Berangkat Akibat Banjir di Pekalongan
Informasi pembatalan telah disampaikan kepada calon penumpang melalui aplikasi pesan (SMS blast) dan kanal resmi lainnya.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 19 Januari 2026
Pagi Ini 11 KA Dari Jakarta Batal Berangkat Akibat Banjir di Pekalongan
Indonesia
82 Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Dibatalkan karena Banjir, KAI: Demi Keselamatan Penumpang
Curah hujan tinggi dan cuaca ekstrem yang melanda sejumlah wilayah Pulau Jawa berdampak pada kelancaran perjalanan kereta api.
Frengky Aruan - Minggu, 18 Januari 2026
82 Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Dibatalkan karena Banjir, KAI: Demi Keselamatan Penumpang
Indonesia
Banjir Surut, Rute Rel Pekalongan-Sragi Bisa Dilalui, Perjalanan Kereta Pantura tak lagu Memutar ke Selatan
Pengoperasian kembali jalur tersebut dilakukan setelah kondisi genangan air di lokasi berangsur surut.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
Banjir Surut, Rute Rel Pekalongan-Sragi Bisa Dilalui, Perjalanan Kereta Pantura tak lagu Memutar ke Selatan
Indonesia
Banjir di Semarang Bikin 38 Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Dibatalkan, Begini Cara Pengembalian Bea Tiket 100 Persen
Curah hujan tinggi dan genangan air di lintasan menyebabkan sebagian jalur belum dapat dilalui secara aman.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
Banjir di Semarang Bikin 38 Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Dibatalkan, Begini Cara Pengembalian Bea Tiket 100 Persen
Indonesia
88 Ribu Penumpang Gunakan Kereta Api dari Daop 1 Jakarta Selama Libur Akhir Pekan Isra Mikraj, Yogyakarta Masuk Tujuan Tertinggi
Hingga Sabtu (17/1) pagi pukul 08.00 WIB, sebanyak 16.412 penumpang terpantau sudah memadati stasiun untuk berangkat menuju berbagai kota di Pulau Jawa
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
88 Ribu Penumpang Gunakan Kereta Api dari Daop 1 Jakarta Selama Libur Akhir Pekan Isra Mikraj, Yogyakarta Masuk Tujuan Tertinggi
Bagikan