K-Drama

Tim Produksi 'The Uncanny Counter' Rilis Poster dan Teaser Perdana Musim 2

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Juni 2023
Tim Produksi 'The Uncanny Counter' Rilis Poster dan Teaser Perdana Musim 2

Penggemar akan bisa melihat aksi 'Counter' di Juli 2023. (Foto: Studio Dragon)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DALAM balutan seragam merah khas tim 'Counter', Kim Se-jeong menendang seseorang dengan penuh kekuatan di tepian sebuah gedung. Detik berikutnya, ia terlihat melangkah di area basemen sambil memakai hoodie berwarna hitam. Ia bersama tim 'Counter' siap kembali untuk memburu roh jahat lainnya.

Cuplikan ini menjadi penampilan terbaru dari musim kedua serial The Uncanny Counter. Video pendek berdurasi 15 detik itu dirilis oleh kanal YouTube resmi TvN pada Selasa (13/6). Bersamaan dengan teaser perdananya, tim produksi juga merilis sebuah poster baru.

Poster digital ini menampilkan enam orang nan berdiri di tepian atap bangunan. Salah satu dari mereka bahkan terlihat melompat sangat tinggi. Di hadapannya, terlihat cahaya warna-warni mirip laser yang menjunjung sampai ke langit. Ini merupakan poster resmi pertama yang dirilis untuk menyambut bagian kedua The Uncanny Counter.

Baca juga:

Musim Kedua dan Ketiga ‘Squid Game’ akan Digarap Bersamaan

Mengacu dari laman Allkpop, musim kedua serial ini bakal bertajuk The Uncanny Counter 2: Counter Punch. Kisah di musim ini akan bercerita soal kelanjutan kisah para anggota Counter yang mencari dan menghilangkan kehadiran roh jahat.

Di musim ini pula, seluruh anggota tim bakal kedatangan anggota baru serta dibekali kemampuan yang lebih kuat. Mereka bakal bersama-sama menunjukkan kekuatan manusia super yang berasal dari Korea Selatan.

Pada musim kedua, ada sejumlah aktor dan aktris yang bakal kembali membintangi serial asal Negeri Ginseng itu. Sebut saja Jo Byung-kyu (So Mun), Yoo Jun-sang (Ga Mo-tak), Kim Se-jeong (Do Ha-na), Yeom Hye-ran (Choo Mae-ok), dan Ahn Seok-hwan (Choi Jang-mul).

Baca juga:

Masuki Musim Ketiga, Ini 5 Fakta Menarik 'Dr. Romantic 3'

Penggemar akan bisa melihat aksi 'Counter' di Juli 2023. (Foto: Studio Dragon)

Selain itu, drama ini juga bakal kedatangan aktor baru lainnya. Ada Jin Seon-kyu yang bakal memerankan karakter Juseok, Kang Ki-young sebagai Pil Gwang, Kim Hieora sebagai Gellie, dan Yoo In-soo sebagai Jeok Bong.

The Uncanny Counter 2: Counter Punch rencananya bakal tayang perdana pada Juli 2023. Namun hingga saat ini, belum ada detail lebih lanjut mengenai tanggal serta plot cerita khusus di musim kedua. (mcl)

Baca juga:

Lanjut ke Musim 2, 'Extraordinary Attorney Woo' Hadapi Kendala

#K-Drama #Drama Korea #Serial Drama Korea
Bagikan
Ditulis Oleh

Marcella

K-Pop enthusiast and books enjoyer.

Berita Terkait

ShowBiz
‘Can This Love Be Translated?’ Tayang 16 Januari di Netflix, Romansa Kim Seon-ho dan Go Youn-jung Lintas Negara
'Can This Love Be Translated?' tayang 16 Januari di Netflix.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
‘Can This Love Be Translated?’ Tayang 16 Januari di Netflix, Romansa Kim Seon-ho dan Go Youn-jung Lintas Negara
ShowBiz
Shin Hye-sun dan Lee Jun-hyuk Resmi Diumumkan Main di Thriller Misteri Netflix ‘The Art of Sarah’, Tayang Perdana Februari
Shin Hye-sun dan Lee Jun-hyuk kembali bekerja sama setelah delapan tahun lalu berkolaborasi dalam drama 'Stranger'.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
  Shin Hye-sun dan Lee Jun-hyuk Resmi Diumumkan Main di Thriller Misteri Netflix ‘The Art of Sarah’, Tayang Perdana Februari
ShowBiz
Syuting Hampir Rampung, 'All of Us Are Dead' Season 2 Makin Dekat Tayang
Syuting All of Us Are Dead Season 2 dikabarkan hampir rampung. Serial zombie Korea populer Netflix ini siap menuju perilisan setelah penantian panjang.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Syuting Hampir Rampung, 'All of Us Are Dead' Season 2 Makin Dekat Tayang
ShowBiz
Demi Jadi Penerjemah di ‘Can This Love Be Translated?’, Kim Seon-ho Belajar 4 Bahasa dalam 4 Bulan
Dalam serial ini, Seon-ho memerankan Ho-jin, seorang penerjemah andal yang fasih dalam berbagai bahasa, mulai dari Inggris dan Jepang hingga Italia.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
Demi Jadi Penerjemah di ‘Can This Love Be Translated?’, Kim Seon-ho Belajar 4 Bahasa dalam 4 Bulan
ShowBiz
Bikin makin Penasaran, Song Hye-kyo dan Gong Yoo Rampungkan Syuting Drama Terbaru setelah 1 Tahun
Drama ini dikenal dengan dua kemungkinan judul: 'Show Business' dan 'Slowly and Intensely'.
Dwi Astarini - Selasa, 13 Januari 2026
 Bikin makin Penasaran, Song Hye-kyo dan Gong Yoo Rampungkan Syuting Drama Terbaru setelah 1 Tahun
ShowBiz
Drama Korea 'WIND UP' Tayang Januari 2026, Kisah Atlet SMA Hadapi Trauma Mental
Drama Korea WIND UP tayang 16 Januari 2026. Kisah atlet bisbol SMA yang mengalami yips dan menemukan harapan lewat persahabatan. Simak sinopsisnya.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
Drama Korea 'WIND UP' Tayang Januari 2026, Kisah Atlet SMA Hadapi Trauma Mental
Indonesia
5 Rekomendasi K-Drama Teranyar Yang Mulai Tayang di Januari 2026, Jangan Lewatkan
K-drama tersebut dibintangi banyak bintang aktris dan aktor terkenal di Negeri Gingseng.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 04 Januari 2026
5 Rekomendasi K-Drama Teranyar Yang Mulai Tayang di Januari 2026, Jangan Lewatkan
ShowBiz
Petani Keras Kepala dan Reporter Imsomnia Berebut Jamur Langka Dalam K-drama Baru 'Sold Out Again Today'
Ahn Hyo-seop dan Chae Won-bin akan terlibat dalam satu proyek drama komedi romantis baru bertajuk 'Sold Out Again Today'.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Petani Keras Kepala dan Reporter Imsomnia Berebut Jamur Langka Dalam K-drama Baru 'Sold Out Again Today'
ShowBiz
Jisoo BLACKPINK Bikin Geger Lewat K-Drama Baru 'Boyfriend on Demand', Bakal Jadi Tontonan Wajib Pencinta Drakor
Jisoo BLACKPINK kembali berakting di k-drama 'Boyfriend on Demand' bersama Seo In Guk, tayang Mei di Netflix
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Jisoo BLACKPINK Bikin Geger Lewat K-Drama Baru 'Boyfriend on Demand', Bakal Jadi Tontonan Wajib Pencinta Drakor
ShowBiz
Kim Seon-ho Kehabisan Kata Menerjemahkan Bahasa Cinta untuk Go Youn-jung, Kisah Cinta Penerjemahan dan Superstar di ‘Can This Love Be Translated?’
Kim Seon-ho memerankan penerjemah multibahasa bernama Joo Ho-jin dan Go Youn-jung menghidupkan karakter Cha Mu-hee sang selebritas kelas dunia.
Dwi Astarini - Kamis, 18 Desember 2025
Kim Seon-ho Kehabisan Kata Menerjemahkan Bahasa Cinta untuk Go Youn-jung, Kisah Cinta Penerjemahan dan Superstar di ‘Can This Love Be Translated?’
Bagikan