Musik

Taylor Swift Umumkan Album Baru ‘The Life of a Showgirl’, sudah Bisa Dipesan tapi Tanggal Rilis belum Diumumkan

Dwi AstariniDwi Astarini - Selasa, 12 Agustus 2025
Taylor Swift Umumkan Album Baru ‘The Life of a Showgirl’, sudah Bisa Dipesan tapi Tanggal Rilis belum Diumumkan

Taylor Swift. Foto Instagram

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM — TAYLOR Swift menjawab rasa penasaran fan. Setelah 24 jam penuh spekulasi dari para penggemar, Swift akhirnya mengumumkan album studio ke-12 berjudul The Life of a Showgirl.

Rumor album baru mulai beredar pada Senin (11/8) pagi, ketika tim pemasaran sang penyanyi mengunggah carousel berisi 12 foto dengan keterangan, ‘memikirkan saat ia mengatakan ‘sampai bertemu di era berikutnya’. Beberapa jam kemudian, situs resmi Swift menampilkan hitungan mundur menuju pukul 00.12 waktu setempat. Waktu bertepatan saat sang kekasihnya, yang juga bintang NFL Travis Kelce, mengonfirmasi bahwa Swift akan menjadi bintang tamu di siniarnya, New Heights, minggu ini.

Judul album tersebut diungkapkan langsung oleh Swift dalam sebuah cuplikan di media sosial yang menayangkan promo siniar Kelce. Bersama saudara laki-laki Travis, Jason Kelce, Swift mengeluarkan koper kecil berwarna hijau mint dengan inisial ‘TS’ berwarna jingga.

“Inilah album baruku,” katanya singkat.

Baca juga:

Lucy Guo Geser Takhta Taylor Swift sebagai Perempuan Miliarder Termuda di Dunia, Kekayaannya Capai Rp 19,4 Triliun



Sayangnya, Swift tidak mengatakan kapan album tersebut akan dirilis atau memberikan informasi lain. Para penggemar harus menunggu sedikit lebih lama untuk melihat dan mendengar lebih banyak saat penampilannya yang sangat dinantikan di siniar New Heights dirilis pada Rabu (13/8).

Meski begitu, album baru ini telah mulai tersedia untuk pre-order di situs resminya. Penggemar yang melakukan pre-order menerima pesan bahwa album akan dikirim sebelum 13 Oktober. Meski begitu, tanggal itu bukan tanggal rilis.

Tanggal rilis resmi untuk musik baru ini belum dikonfirmasi. Album ke-11 Swift, The Tortured Poets Department, yang dirilis tahun lalu, memecahkan rekor Spotify sebagai album yang paling banyak diputar dalam satu hari.(dwi)

Baca juga:

Menelusuri Pengalaman Interaktif di ‘This Is Taylor Swift: A Spotify Playlist Experience’

#Musik #Taylor Swift #Album Baru
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Nick Jonas Buka 2026 dengan Single 'Gut Punch', Lagu Sarat Pergulatan Batin
Nick Jonas membuka 2026 dengan single terbaru 'Gut Punch', lagu emosional yang mengangkat pergulatan batin, kritik diri, dan refleksi kehidupan pribadi.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Nick Jonas Buka 2026 dengan Single 'Gut Punch', Lagu Sarat Pergulatan Batin
ShowBiz
BIP Band Hadirkan Versi Baru 'Satu Nusa Satu Bangsa' lewat Album '10 Windu Indonesia'
BIP Band merilis versi terbaru lagu nasional “Satu Nusa Satu Bangsa” sebagai bagian dari album kebangsaan 10 Windu Indonesia, menyambut 80 tahun kemerdekaan RI.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
BIP Band Hadirkan Versi Baru 'Satu Nusa Satu Bangsa' lewat Album '10 Windu Indonesia'
ShowBiz
Jawab Antusias Fans, Aziz Hedra Hadirkan 'I Don’t Know Anymore (Live Session)' ke DSP
Aziz Hedra resmi merilis 'I Don’t Know Anymore (Live Session)' ke platform streaming. Merekam fase quarter life crisis dengan emosi yang jujur dan intim.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Jawab Antusias Fans, Aziz Hedra Hadirkan 'I Don’t Know Anymore (Live Session)' ke DSP
ShowBiz
Vakum 6 Tahun, Ariana Grande Kembali ke Panggung Lewat Eternal Sunshine Tour
Ariana Grande bersiap menggelar Eternal Sunshine Tour mulai Juni 2026. Tur ini menjadi kembalinya Ariana ke panggung konser setelah vakum selama enam tahun.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Vakum 6 Tahun, Ariana Grande Kembali ke Panggung Lewat Eternal Sunshine Tour
ShowBiz
Cavetown Gandeng Chloe Moriondo di 'Sailboat', Potret Rapuh Cinta Baru Berbalut Chiptune
'Sailboat' menyatukan kisah personal Cavetown dengan sentuhan hangat khas Moriondo, berpadu dengan produksi glitchy dan eksperimental garapan Underscores.
Dwi Astarini - Rabu, 07 Januari 2026
Cavetown Gandeng Chloe Moriondo di 'Sailboat', Potret Rapuh Cinta Baru Berbalut Chiptune
ShowBiz
Unit Sufi Rock Magelang Musuffer Gugat Ego dan Dogma lewat Single 'Last Trip'
Band indie asal Magelang, Musuffer, merilis single debut 'Last Trip'. Mengusung Sufi rock, lagu ini mengulas eksistensialisme manusia, ego, dan refleksi spiritual.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Unit Sufi Rock Magelang Musuffer Gugat Ego dan Dogma lewat Single 'Last Trip'
ShowBiz
Soy Kongo Rilis EP 'Sekap', Kritik Pembangunan dan Lanskap Kesadaran Lewat Gelapnya Darkwave
Soy Kongo merilis mini album Sekap. Mengulas relasi pembangunan, lingkungan, dan kesadaran manusia lewat lanskap bunyi yang muram.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Soy Kongo Rilis EP 'Sekap', Kritik Pembangunan dan Lanskap Kesadaran Lewat Gelapnya Darkwave
ShowBiz
Idgitaf Buka 2026 dengan 'Rutinitas', Lagu Jujur tentang Awal yang Tak Selalu Bahagia
Idgitaf merilis single terbaru berjudul 'Rutinitas'. Lagu ini merefleksikan realitas tahun baru yang tak selalu bahagia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Idgitaf Buka 2026 dengan 'Rutinitas', Lagu Jujur tentang Awal yang Tak Selalu Bahagia
Fun
Yungblud dan The Smashing Pumpkins Awali 2026 Lewat Versi Baru 'Zombie', ini Liriknya
Yungblud dan The Smashing Pumpkins mengawali 2026 lewat versi baru Zombie. Berikut lirik lagunya.
Soffi Amira - Selasa, 06 Januari 2026
Yungblud dan The Smashing Pumpkins Awali 2026 Lewat Versi Baru 'Zombie', ini Liriknya
ShowBiz
BTS Umumkan Comeback, Lagu ‘Run BTS’ kembali ke Tangga Lagu
Lagu Run BTS, yang pertama kali dirilis dalam album antologi Proof pada 2022, kembali menempati posisi No 1 di tangga lagu iTunes Top Songs di 61 negara.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
   BTS Umumkan Comeback, Lagu ‘Run BTS’ kembali ke Tangga Lagu
Bagikan