Musik

Tanayu Lepas Album Perdana ' Love On Our Side'

Febrian AdiFebrian Adi - Kamis, 20 Juli 2023
Tanayu Lepas Album Perdana ' Love On Our Side'

Tanayu berikan perspektifnya dalam album perdana. (Foto: Dok: SRM)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DIA bernama lahir Intan Ayu Purnama dan memulai karier di jagad hiburan sebagai bintang film. Dia lalu merambah blantika musik pada 2010 dan membuat nama panggungnya sendiri sejak 2017: Tanayu.

Dia menyematkan nama itu selaras dengan re-branding diri dan karya musiknya, dari genre pop ke elektro. Setelah enam tahun mengusung nama itu, karier musiknya moncer. Tiap tahun ada saja karyanya. Hingga akhirnya dia menelurkan album perdana bertajuk Love On Our Side pada 20 Juli 2023.

Lima trek dalam album ini berisikan beberapa single yang telah dirilis beberapa waktu belakangan. Mulai dari "Beautiful & Mediatate", "Letter To My Youth" sampai "Unwrap Your Skin". Lima trek lainnya merupakan lagu baru.

Baca juga:

Tanayu Membuka 2022 dengan Single 'Unwrap Your Skin'

Bagi Tanayu, abum ini sebentuk perayaan dari perjalanan menemukan kebebasan untuk tetap setia pada diri sendiri dan mencari kedamaian batin. Perjalanan dimulai dari nafsu dan patah hati. Kemudian menemukan makna mencintai atau dicintai oleh orang lain. Juga tentang kekhawatiran bertumbuh dan menjadi tua.

“Kehidupan adalah perjalanan konstan untuk bertahan dan tumbuh. Setiap fase mengandung makna dan cerita yang akan membawa kita ke tempat-tempat yang akan mengubah cara kita memandang sesuatu. Tapi satu hal tidak akan pernah berubah. Ke mana pun kita pergi, tubuh kita akan selalu menjadi kendaraan dan jiwa kita selalu menjadi rumah,” ucap Tanayu melalui keterangan resmi, Rabu (19/7).

“Jadi, intinya, album ini tentang perjalanan untuk belajar bagaimana mencintai dan menerima perjalanan yang telah dilewati diri sendiri itu,” lanjutnya.

Baca juga:

Tanayu dalam Single Letter To My Youth

Pengerjaan album ini juga melibatkan banyak musisi dan produser, yaitu Kamga (DEKAT), ShotgunDre, Bagusikalisasi, Adhe Arrio, Ikki CVX dan tentunya Jesslyn Juniata, yang selalu menemani Intan diatas panggung.

Beberapa rencana panjang sudah disusun oleh Tanayu dan SRM Bookings & Services, selaku Booking Agent eksklusif Tanayu. Mulai dari rencana merilis format fisik, showcase album sampai tur mancanegara yang rencananya akan mulai dilaksanakan pada Agustus 2023.

Pada 2017 silam, TANAYU menandai perubahan identitasnya dengan kolaborasi bersama Dj Osvaldo Nugroho. Ia lalu merilis single "Night and Day" pada tahun yang sama. (Far)

Baca juga:

Tanayu dan Logic Lost Terjemahkan Lagu ‘Kidung Bumi’ ke Bahasa Jawa

#Musik #Musik Indonesia #Album Baru
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
BLACKPINK Tutup Tur DEADLINE di Hong Kong dengan Penuh Air Mata, Memunculkan Spekulasi akan Bubar
Meski keempat member telah memperpanjang kontrak grup mereka dengan YG Entertainment pada Desember 2023, mereka tidak memperpanjang kontrak individu.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
  BLACKPINK Tutup Tur DEADLINE di Hong Kong dengan Penuh Air Mata, Memunculkan Spekulasi akan Bubar
ShowBiz
Aurelia Syaharani Tuangkan Kisah Putus, Bangkit, hingga Bahagia dalam EP Baru
Aurelia debut pada 2025 dan terus konsisten menuturkan kisah personal lewat lagu-lagunya.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Aurelia Syaharani Tuangkan Kisah Putus, Bangkit, hingga Bahagia dalam EP Baru
ShowBiz
Alicia Keys Gandeng Brent Faiyaz dalam Single R&B/Soul 'Trillions', ini Lirik Lengkapnya
Dalam lagu ini, ia berkolaborasi dengan musisi ternama Hollywood, Brent Faiyaz, yang dikenal lewat karakter musiknya yang khas dan berbeda.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Alicia Keys Gandeng Brent Faiyaz dalam Single R&B/Soul 'Trillions', ini Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Samuel Cipta Rilis 'Pencuri Malam', Lagu Romantis dengan Metafora Keheningan Malam
Sesuai dengan judulnya, sosok 'pencuri' digambarkan hadir di saat sunyi, perlahan merebut dan mengambil hati seseorang dalam keheningan malam.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Samuel Cipta Rilis 'Pencuri Malam', Lagu Romantis dengan Metafora Keheningan Malam
ShowBiz
Makna Cinta Tulus dalam Lagu 'Denok' yang Dinyanyikan Difarina Indra Adella
Melalui liriknya, 'Denok' menuturkan rasa cinta yang begitu dalam kepada sosok perempuan yang dicintai.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Makna Cinta Tulus dalam Lagu 'Denok' yang Dinyanyikan Difarina Indra Adella
ShowBiz
Juan Reza Perkenalkan 'Badansa', Perpaduan Musik Modern dan Semangat Pesta Khas Timur Indonesia
'Badansa' menggambarkan keceriaan saat menari, berkumpul, dan menikmati perayaan hidup.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Juan Reza Perkenalkan 'Badansa', Perpaduan Musik Modern dan Semangat Pesta Khas Timur Indonesia
ShowBiz
Lagu 'Anta Permana' Satu Per Empat, Rangkum Kenangan tentang Rumah Pertama dan Perjuangan Ayah
Anta Permana dari Satu Per Empat mengisahkan rumah pertama, perjuangan ayah, dan kenangan personal Bismo. Video musiknya tayang 28 Januari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 28 Januari 2026
Lagu 'Anta Permana' Satu Per Empat, Rangkum Kenangan tentang Rumah Pertama dan Perjuangan Ayah
ShowBiz
Makna Penyesalan dalam Lagu 'Raiso Ngapusi 2', Kolaborasi La Tasya dan Iwan Kurniawan
'Raiso Ngapusi 2' bercerita tentang penyesalan mendalam setelah melepaskan cinta yang tulus.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Makna Penyesalan dalam Lagu 'Raiso Ngapusi 2', Kolaborasi La Tasya dan Iwan Kurniawan
ShowBiz
Coldiac Hadirkan Versi Baru Lagu 'Jangan Pernah Berubah', Angkat Kisah Cinta Penuh Kegelisahan
Coldiac merilis single terbaru 'Jangan Pernah Berubah' yang mengisahkan cinta, kecemasan, dan ketakutan akan kehilangan.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 28 Januari 2026
Coldiac Hadirkan Versi Baru Lagu 'Jangan Pernah Berubah', Angkat Kisah Cinta Penuh Kegelisahan
ShowBiz
Album Penuh Perdana XG 'THE CORE' Resmi Rilis, Usung Lagu Andalan 'HYPNOTIZE'
XG resmi merilis album penuh perdana 'THE CORE' pada 23 Januari 2026, lengkap dengan video musik single utama 'HYPNOTIZE'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 28 Januari 2026
Album Penuh Perdana XG 'THE CORE' Resmi Rilis, Usung Lagu Andalan 'HYPNOTIZE'
Bagikan