Taeyeon 'Girl's Generation' Umumkan Comeback
Taeyeon umumkan comeback dengan album ketiga. (foto: Instagram @kimtaeyeonpictures)
LEADER girl group Girl's Generation Taeyeon mengumumkan akan kembali dengan musik terbarunya. Penyanyi berbakat ini akan merilis album ketiganya pada Februari 2022. Itu merupakan album lengkap pertama Taeyeon dalam lebih dari dua tahun. Sebelumnya, ia merilis album keduanya, Purpose, pada Oktober 2019.
Pihak agensi, SM Enterteinment, juga mengungkapkan bahwa sebelum album ketiga itu dirilis, Taeyeon akan merilis single Can't Control Myself pada 17 Januari. Agensi mengungkapkan Taeyeon telah mendapatkan banyak cinta atas kemmapuan vokal dan warna musiknya yang beragam dalam setiap album yang dirilis. "Kami yakin banyak yang mempunyai ekspetasi tinggi dengan pengumuman album baru ini," ungkap mereka.
BACA JUGA:
Inspirasi Snow White dalam Teaser Video Musik 'Oh My God' Adele
Single Can't Control Myself akan tersedia di berbagai platform streaming musik seperti Spotify, Apple Music, dan MelOn.
Di luar aktivitas solonya, Taeyeon juga diumumkan menjadi anggota grup terbaru dari SM Entertainment GOT The Beat bersama dengan anggota grupnya, Hyoyeon. Grup yang berisikan beberapa artis SM Entertainment itu telah memulai debut pada 2 Januari dengan single terbaru Step Back.
Taeyeon debut sebagai pemimpin Girls Generation pada 2007. Ia membuat debut solonya dengan album mini EP I pada 2015. EP itu sukses sehingga membuat Taeyeon memiliki banyak lagu solo hit seperti Why, Fine, Spark, dan Four Seasons. Lagu terakhirnya, Weekend rilis pada Juli 2021. Setelah itu, ia muncul dalam single pra-rilis rekan satu labelnya, Key Shinee Hate That. Selain itu, ia juga merekam soundtrack drama spesial ulang tahun ke-15 tvN Jirisan.(pid)
Bagikan
Berita Terkait
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
Lirik dan Makna Lagu 'Gameboy', Single Enerjik KATSEYE dari EP 'Beautiful Chaos'
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
ZEROBASEONE Rilis 'Running to Future' sebagai Pre-Release Album Spesial 'Re-Flow'
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket