Otomotif

Supercars yang Dilupakan Orang

P Suryo RP Suryo R - Senin, 02 Desember 2019
Supercars yang Dilupakan Orang

Mobil-mobil super yang memiliki spesfisikasi besar namun dilupakan orang. (Foto: pinterest)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SUPERCARS ini memiliki otot yang luar biasa kuatnya. Mesin gahar dan desain bodi yang menjadikan mereka pantas melengang di jalanan. Laman motor-junkie menuliskan, mereka digadang-gadang mampu bersaing dengan nama-nama besar yang memproduksi mobil-mobil super.

Sayangnya ada beberapa faktor yang membuat mobil-mobil hanya sedikit diproduksi dan menjadi barang koleksi penggila otomotif. Ternyata kekuatan tidak mencuikupi bagi mobil-mobil super agar berada di jalan.

Baca Juga:

Mobil Polisi Amerika yang Ciamik!

Dauer Porsche 962

mobil
Daeur 962. (Foto: wheelsage)

Perusahaan asal Jerman membangun mobil ini antara tahun 1993-1997 berdasarkan konsep mobil balap. Mobil ini memang didesain untuk membalap di sirkuit Le Mans. Bayangkan kamu menyetir mobil dengan spesifikasi Le Mans di jalanan reguler. Menurut pengamat otomotif menuliskan mobil ini adalah mobil balap yang dilengkapi dengan bagasi dan legalitas boleh berjalan di jalanan reguler. Tenaga 750 dk mobil ini diambil dari mesin 3.0L turbocharged flat six. Kecepatan maksimum mobil ini 400 kpj. Kekuatan dan kecepatan yang sangat susah dihandle oleh pemiliknya.


AXIAM Mega Track

mobil
AXIAM Mega Track (Foto: pinterest)

Di tahun 1990-an mobil ini dikenal sebagai supercar offroad pertama. Perusahaan Axiam yang berasal dari Prancis seperti memodifikasi supercar nenjadi offroad pada bagian suspensinya. Mereka melengkapi mobil ini dengan suspensi penyelaras yangmembuat pemiliknya dapat mengubah mobil sportnya menjadi SUV hanya dalam beberapa detik.Mobil ini memakai mesin Mercedes-Benz 6.0L V12 yang menghasilkan kekuatan 400 dk. Sayangnya mobil ini memiliki bobot dua ton terlalu berat dan panjang lima meter, yang bukan masuk dalam kategori supercar.

Lister Storm

mobil
Lister Storm (Foto: twitter)

Lister sebenarnya adalah perusahaan yang memproduksi bodi untuk mobil balap. Mereka memproduksi untuk Jaguar, Maserati dan Chevrolet. Namun di pertengahan tahun 1990-an, mereka memutuskan untuk memproduksi supercarsnya. Mobil ini menggunakan mesin Jaguar 7.7L V12 yang sudah melalui proses tuning. Mereka membuat bodi yang lebih lebar, aerodinamis dan aliran udara untuk lebih mendinginkan mesin. Sayang hanya empat orang yang membeli mobil ini.

Baca Juga:

AC Schnitzer Bikin Gahar Toyota GR Supra


Cizeta Moroder V16T

mobil
Cizeta Moroder V16T (Foto: davailaowai)

Pertama kali diperkenalkan di tahun 1988, langsung membuat mobil ini dianggap akan menjadi nama besar di dunia supercar. Betapa tidak desain apik, latar belakang Italia dan teknologi paling mumpuni di zamannya. Gialnya mesin mobil ini adalah perpaduan mesin V8 menjadikan mobil ini memiliki mesin V16 dengan kapasitas 6.0L. Kekuatan yang disemburkan sekitar 560 dk yang membuatnya jadi bahan perbincangan di tahun itu. Sayangnya produsennya hanya mampu memproduksi 20 unit.


Tatra MTX V8

mobil
Tatra MTX V8. (Foto: auto-zine)

Semasa Uni Soviet mendominasi Eropa Timur, pabrik mobil Tatra biasa membuat sedan mewah untuk kalangan elit di negara tirai besi. Kemudian sekelompok insinyur muda membuat mobil dengan mesin berteknologi balap, maka lahirlah MTX V8. Mobil ini diperkenalkan di Prague Motor Show dan menerima banyak order pemesanan. Sayangnya mereka mengalami kesulitan untuk memproduksi dalam jumlah banyak. Akhirnya proyek ini dibatalkan sama sekali. Mereka hanya berhasil membuat empat unit saja. Seandainya kalau dapat diproduksi, bukan mustahil dapat menandingi Ferrari, Porsche atau Maserati. (psr)


Baca Juga:

Jarak Aman Berkendara Dihitung Satuan Detik

#Mobil #Supercar
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Fun
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Desain logo baru Honda itu akan memulai debutnya 2027, sekaligus merepresentasikan komitmen Honda dalam menghadapi era elektrifikasi dan teknologi cerdas
Wisnu Cipto - Rabu, 14 Januari 2026
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Berita
Mobil Hadirkan Formula Pelumas Baru yang Mendukung Mesin Konvensional dan Hybrid
Mobil menghadirkan Mobil Super All-In-One Protection dengan spesifikasi API SQ dan GF-7A, mendukung efisiensi bahan bakar dan mesin hybrid.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 17 Desember 2025
Mobil Hadirkan Formula Pelumas Baru yang Mendukung Mesin Konvensional dan Hybrid
Indonesia
Pria ODGJ Ngamuk, 3 Mobil di Showroom Kartasura Jadi Korban
Mobil yang dirusak pelaku adalah jenis Nissan Serena, Toyota Avanza, dan Mazda 3, dengan kerusakan pada bagian kaca depan.
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Pria ODGJ Ngamuk, 3 Mobil di Showroom Kartasura Jadi Korban
Indonesia
Terungkap, Pengemudi Mobil MBG yang Tabrak Siswa SDN 01 Kalibaru Ternyata Sopir Pengganti
Pengemudi mobil MBG yang tabrak siswa SDN 01 Kalibaru ternyata merupakan sopir pengganti. Insiden ini pun cukup mengejutkan.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Terungkap, Pengemudi Mobil MBG yang Tabrak Siswa SDN 01 Kalibaru Ternyata Sopir Pengganti
Indonesia
Pemprov DKI Jamin Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Mobil SPPG di SDN 01 Kalibaru
Pemprov DKI Jakarta menjamin biaya perawatan korban kecelakaan mobil SPPG di SDN 01 Kalibaru, Jakarta Pusat.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Pemprov DKI Jamin Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Mobil SPPG di SDN 01 Kalibaru
Indonesia
21 Orang Jadi Korban Ditabrak Mobil MBG, Pramono: Peristiwa ini Tidak Terduga Sama Sekali
21 orang menjadi korban ditabrak mobil MBG. Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menyebutkan, bahwa peristiwa ini tidak terduga sama sekali.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
21 Orang Jadi Korban Ditabrak Mobil MBG, Pramono: Peristiwa ini Tidak Terduga Sama Sekali
Indonesia
Mobil Tabrak Sejumlah Siswa SDN Kalibaru Cilincing, Sopir Langsung Ditangkap Polisi
Sebuah mobil menabrak sejumlah siswa SDN Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara. Sang sopir pun langsung ditangkap polisi.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Mobil Tabrak Sejumlah Siswa SDN Kalibaru Cilincing, Sopir Langsung Ditangkap Polisi
Berita
Pengundian Akhir Program Mobil Lubricants 2025: Partisipasi Konsumen Capai Puncaknya
Mobil Lubricants tutup rangkaian undian berhadiah 2025 dengan pengumuman pemenang via Instagram.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 08 Desember 2025
Pengundian Akhir Program Mobil Lubricants 2025: Partisipasi Konsumen Capai Puncaknya
Indonesia
Pengusaha Revisi Target Penjualan Mobil, Bakal Dibicarakan Seluruh Anggota Gaikindo
Penjualan mobil wholesales baru mencapai 635.844 unit dari target 2025 sebanyak 900.000 unit.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 13 November 2025
Pengusaha Revisi Target Penjualan Mobil, Bakal Dibicarakan Seluruh Anggota Gaikindo
Lifestyle
Beli Oli Mobil Bisa Dapat Liburan Mewah dan Logam Mulia, Kesempatan Masih Terbuka!
Beli oli mobil kini bisa dapat liburan mewah hingga logam mulia. Kesempatan masih terbuka hingga 30 November 2025.
Soffi Amira - Senin, 10 November 2025
Beli Oli Mobil Bisa Dapat Liburan Mewah dan Logam Mulia, Kesempatan Masih Terbuka!
Bagikan