Stasiun Tugu dan Solo Balapan Layani Pemeriksaan GeNose C19

Andika PratamaAndika Pratama - Jumat, 05 Februari 2021
Stasiun Tugu dan Solo Balapan Layani Pemeriksaan GeNose C19

Calon Penumpang tengah melakukan test COVID-19 dengan alat GeNose di Stasiun Tugu, Yogyakarta, Jumat (5/2). Foto: MP/Teresa Ika

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 6 mulai operasionalkan alat deteksi COVID-19, GeNose C19 di Stasiun Tugu, Yogyakarta dan Stasiun Solo Balapan, Solo, Jumat (5/2).

Manajer Humas PT KAI Daop 6, Supriyanto menjelaskan, syarat bagi calon penumpang untuk bisa menggunakan GeNose C19 harus memiliki tiket kereta api keberangkatan maksimal tiga hari dari waktu pemeriksaan.

Baca Juga

KAI Buka Tes COVID-19 GeNose di Empat Stasiun

"Tiket tersebut harus ditunjukkan kepada petugas sebelum melakukan pemeriksaan," jelas Supriyanto di Yogyakarta seperti ditulis pada Jumat (05/02).

Namun, Supriyanto menyarankan calon penumpang memeriksakan diri 1 hari sebelum keberangkatan. Hal ini untuk mengantisipasi penuhnya calon penumpang yang hendak melakukan pemeriksaan.

Manajer Humas PT KAI Daop 6, Supriyanto
Manajer Humas PT KAI Daop 6, Supriyanto. Foto: MP/Teresa Ika

Sama seperti Swab tes antigen, hasil tes GeNose C19 berlaku maksimal 3 hari sesudah pemeriksaan. Syarat kedua adalah calon penumpang dilarang makan dan minum maksimal 30 menit sebelum pemeriksaan berlangsung

"Jangan makan minum atau merokok 1 jam hingga 30 menit sebelum pemeriksaan karena dikhawatirkan bisa mempengaruhi hasil pemeriksaan," kata dia.

Daop 6 telah menyiapkan 5 unit alat untuk memeriksa calon penumpang. Petugas akan menjelaskan dan mengarahkan calon penumpang saat penggunaan alat tersebut.

Cara kerja alat inipun mudah. Supriyanto menjelaskan calon penumpang hanya perlu menghembuskan udara ke dalam sebuah kantong plastik khusus.

Kemudian, kantong plastik tersebut akan disambungkan ke alat GeNose C19. Alat tersebut akan menganalisis ada atau tidaknya virus COVID-19 di dalam udara.

Calon Penumpang tengah melakukan test COVID-19 dengan alat GeNose di Stasiun Tugu, Yogyakarta, Jumat (5/2). Foto: MP/Teresa Ika
Calon Penumpang tengah melakukan test COVID-19 dengan alat GeNose di Stasiun Tugu, Yogyakarta, Jumat (5/2). Foto: MP/Teresa Ika

Calon penumpang hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp20.000 untuk sekali pemeriksaan. Hasil tes pun bisa diketahui lima hingga 10 menit usai pengecekan.

Uji coba penggunaan Alat GeNose C19 sudah dilakukan di Stasiun Tugu Yogyakarta dan Pasar Senen Jakarta sejak Rabu (3/2). Pada Kamis (4/2), KAI menambah alat ciptaan para peneliti di UGM di Stasiun Gambir dan Solo Balapan. (Teresa Ika/Yogyakarta)

Baca Juga

Ini Syarat dan Tata Cara Pemeriksaan COVID-19 Menggunakan GeNose

#COVID-19 #PT KAI Daop 6
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Libur Nataru, Daop 6 Yogyakarta Tambah 6 KA dari Solo dan Sediakan 391 Ribu Kursi
Tambahan tersebut termasuk jumlah kursi yang tersedia 3,8 juta kursi yang bisa dimanfaatkan masyarakat.
Dwi Astarini - Jumat, 05 Desember 2025
Libur Nataru, Daop 6 Yogyakarta Tambah 6 KA dari Solo dan Sediakan 391 Ribu Kursi
Indonesia
Daop 6 Yogyakarta Buka Layanan Program Motor Gratis di Nataru
Merupakan program pemerintah melalui Kementerian Perhubungan untuk masyarakat beserta dengan motor yang diangkut menggunakan kereta api secara gratis.
Dwi Astarini - Kamis, 04 Desember 2025
Daop 6 Yogyakarta Buka Layanan Program Motor Gratis di Nataru
Indonesia
Genangan Air di Jalur Semarang Tawang-Alastua, Perjalanan KA Banyubiru Ekspres Dibatalkan
Perjalanan KA Banyubiru Ekspres relasi Stasiun Solo Balapan-Stasiun Tawang dibatalkan.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Genangan Air di Jalur Semarang Tawang-Alastua, Perjalanan KA Banyubiru Ekspres Dibatalkan
Indonesia
Penanganan Penyakit Tuberculosis Bakal Contoh Pola Pandemi COVID-19
Salah satu fokus dalam penanganan Tb adalah memperluas skrining atau deteksi dini. Masyarakat diimbau untuk tidak takut melakukan pemeriksaan, karena TBC dapat disembuhkan dengan pengobatan yang konsisten.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 17 Oktober 2025
Penanganan Penyakit Tuberculosis Bakal Contoh Pola Pandemi COVID-19
Indonesia
Kasus ISPA di Jakarta Naik Gara-Gara Cuaca, Warga Diminta Langsung ke Faskes Jika Ada Gejala
Gejala umum ISPA yang harus diwaspadai meliputi batuk, pilek, nyeri tenggorokan, dan demam
Angga Yudha Pratama - Kamis, 16 Oktober 2025
Kasus ISPA di Jakarta Naik Gara-Gara Cuaca, Warga Diminta Langsung ke Faskes Jika Ada Gejala
Indonesia
KAI Daop 6 Yogyakarta Layani 219.400 Penumpang Selama Long Weekend Maulid Nabi
KAI Daop 6 Yogyakarta telah melayani 219.400 penumpang selama long weekend Maulid Nabi.
Soffi Amira - Selasa, 09 September 2025
KAI Daop 6 Yogyakarta Layani 219.400 Penumpang Selama Long Weekend Maulid Nabi
Indonesia
Long Weekend, 20.230 Penumpang Berangkat dari Daop 6 Yogyakarta
Peningkatan volume penumpang dipengaruhi faktor momen libur panjang dan berbagai event yang akan dihelat di Kota Yogyakarta.
Dwi Astarini - Minggu, 07 September 2025
Long Weekend, 20.230 Penumpang Berangkat dari Daop 6 Yogyakarta
Indonesia
Sambut Long Weekend, KAI Daop 6 Yogyakarta Sediakan 2 KA Tambahan
Langkah ini untuk mengantisipasi lonjakan penumpang.
Dwi Astarini - Kamis, 04 September 2025
Sambut Long Weekend, KAI Daop 6 Yogyakarta Sediakan 2 KA Tambahan
Indonesia
92.956 Penumpang Gunakan Promo Merdeka di Daop 6 Yogyakarta, Hanya Bayar 80 Persen
“Untuk stasiun dengan jumlah keberangkatan penumpang tertinggi selama periode Promo Merdeka adalah Stasiun Tugu Yogyakarta sebanyak 44.556 penumpang."
Frengky Aruan - Senin, 18 Agustus 2025
92.956 Penumpang Gunakan Promo Merdeka di Daop 6 Yogyakarta, Hanya Bayar 80 Persen
Indonesia
Berlaku 17 Agustus, KA BIAS Berhenti di Stasiun Palur dan Stasiun Caruban
Meningkatkan aksesibilitas dan kemudahan mobilitas masyarakat, khususnya dari wilayah Solo Timur menuju Magetan, Madiun, Caruban, maupun sebaliknya.
Dwi Astarini - Minggu, 17 Agustus 2025
Berlaku 17 Agustus, KA BIAS Berhenti di Stasiun Palur dan Stasiun Caruban
Bagikan